Penjualan ritel zona Euro naik 0.8% di bulan Maret dibandingkan prakiraan 0.6%, 9 jam lalu, #Forex Fundamental   |   USD/CHF pertahankan posisi di atas level 0.9050 di tengah penguatan dolar AS, 9 jam lalu, #Forex Teknikal   |   USD/CAD rebound di atas level 1.3650 di tengah penguatan dolar AS dan penurunan harga minyak mentah, 9 jam lalu, #Forex Teknikal   |   Breaking: RBA membiarkan suku bunga tidak berubah di sekitar 4.35%, seperti yang diharapkan, 9 jam lalu, #Forex Fundamental   |   PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) meraih laba bersih sebesar Rp102.69 miliar pada kuartal I/2024, 15 jam lalu, #Saham Indonesia   |   PT Puri Sentul Permai Tbk (KDTN) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp 1.34 miliar kepada pemegang saham. , 15 jam lalu, #Saham Indonesia   |   Top gainers LQ45 pagi ini terdiri dari: PT ESSA Industries Indonesia Tbk (ESSA) +3.18%, PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) +1.9%, PT XL Axiata Tbk (EXCL) +1.24%, 15 jam lalu, #Saham Indonesia   |   IHSG mulai menguat pada awal perdagangan hari ini, naik 0.05% ke 7,139, 15 jam lalu, #Saham Indonesia

Apa Itu Kebijakan Moneter Longgar?

Hana Raisa 31 May 2023
Dibaca Normal 6 Menit
forex > belajar >   #apa-itu   #kebijakan-moneter
Kebijakan moneter longgar adalah salah satu bentuk kebijakan bank sentral untuk mengendalikan jumlah uang yang beredar di masyarakat.

Mengenal Kebijakan Moneter Longgar dan Dampaknya

Secara umum, ada dua bentuk kebijakan moneter yang dikeluarkan bank sentral, yakni kebijakan moneter ketat (tight monetary policy) dan kebijakan moneter longgar (easy monetary policy).

Jika kebijakan moneter ketat ditujukan untuk mengurangi jumlah uang yang beredar di masyarakat, maka kebijakan moneter longgar adalah kebijakan bank sentral untuk menambah jumlah uang yang beredar demi mempertahankan suku bunga rendah dan mendorong pertumbuhan ekonomi.

Kebijakan moneter longgar sering diterapkan saat terjadi krisis di suatu negara. Itulah mengapa, langkah ini juga merupakan strategi untuk merangsang pertumbuhan ekonomi dengan meningkatkan pasokan uang di pasar. Tujuan dari kebijakan moneter longgar adalah mendorong investasi, konsumsi, dan aktivitas ekonomi secara umum.

Kebijakan moneter longgar dapat dicapai melalui beberapa langkah, antara lain:

 

Penurunan Suku Bunga

Penurunan suku bunga oleh bank sentral dapat membuat pinjaman lebih terjangkau. Kebijakan ini biasa disebut juga dengan kebijakan diskonto. Dengan suku bunga yang rendah, masyarakat dan perusahaan akan lebih termotivasi untuk meminjam dan mengelola uang mereka daripada menyimpannya. Alhasil, kondisi tersebut akan dapat meningkatkan belanja konsumen dan investasi bisnis.

 

Operasi Pasar Terbuka

Bank sentral dapat membeli obligasi pemerintah dan aset keuangan lainnya dari operasi pasar terbuka untuk meningkatkan pasokan uang di pasar. Tindakan ini dikenal sebagai kebijakan pelonggaran kuantitatif atau quantitative easing (QE). Dengan meningkatkan pasokan uang, bank sentral berharap dapat mendorong pinjaman dan meningkatkan likuiditas di pasar keuangan.

 

Penurunan Persyaratan Cadangan

Berikutnya, bank sentral juga dapat mengurangi persyaratan cadangan yang harus dipatuhi oleh bank-bank komersial, seperti character, capacity, collateral, capital, dan condition (5C). Dengan mengurangi persyaratan cadangan, bank-bank akan memiliki lebih banyak uang yang dapat dipinjamkan kepada masyarakat dan berbagai perusahaan. Hal ini pun dapat meningkatkan likuiditas di pasar dan merangsang aktivitas ekonomi.

 

Pro-Kontra Kebijakan Moneter Longgar

Dengan segala strategi yang diterapkan, berikut adalah beberapa argumen pro dan kontra terkait kebijakan moneter longgar:

 

Pro

  1. Mendorong pertumbuhan ekonomi
    Kebijakan moneter longgar dapat merangsang aktivitas ekonomi dengan menurunkan suku bunga dan meningkatkan likuiditas di pasar. Pasalnya, suku bunga yang lebih rendah mengakibatkan investor mau mengambil risiko lebih tinggi. Dengan suku bunga rendah pada obligasi pemerintah dan rekening tabungan bank, investor cenderung mencari investasi yang berisiko seperti obligasi korporasi dan saham biasa untuk mendapatkan return lebih tinggi. Alhasil, ada lebih banyak uang yang masuk dalam bisnis.

  2. Mengurangi pengangguran
    Ya, kebijakan moneter longgar dapat membantu mengurangi tingkat pengangguran karena meningkatnya aktivitas ekonomi. Dengan lebih banyak investasi dan pertumbuhan bisnis, peluang kerja baru dapat diciptakan.

  3. Meningkatkan ketersediaan kredit
    Dengan suku bunga rendah dan likuiditas yang tinggi, kebijakan moneter longgar dapat membuat kredit lebih terjangkau dan tersedia bagi masyarakat dan perusahaan. Hal ini dapat mendorong investasi, pertumbuhan bisnis, dan akses ke modal bagi individu dan perusahaan yang membutuhkannya.

 

Kontra

  1. Risiko inflasi meningkat
    Salah satu risiko utama kebijakan moneter longgar adalah peningkatan inflasi. Dengan meningkatnya pasokan uang di pasar, harga barang dan jasa dapat naik sehingga mempengaruhi daya beli konsumen. Jika inflasi meningkat secara berlebihan, maka dapat mengurangi nilai uang dan merugikan ekonomi secara keseluruhan.

  2. Bubble (gelembung) aset
    Kebijakan moneter longgar dapat menyebabkan pembentukan gelembung aset finansial, di mana harga aset seperti saham atau properti naik secara tidak proporsional terhadap nilai intrinsiknya. Jika bubble aset pecah, hal ini dapat mengakibatkan kerugian besar dan ketidakstabilan di pasar keuangan.

  3. Pengaruh negatif terhadap tabungan dan pendapatan tetap
    Suku bunga rendah dalam kebijakan moneter longgar dapat memberikan dampak negatif terhadap tabungan dan pendapatan tetap. Masyarakat yang bergantung pada pendapatan tetap seperti pensiunan atau orang yang mengandalkan bunga bank untuk penghasilan mungkin merasa terdampak karena pendapatan mereka berkurang.

Penting untuk dijadikan catatan, pro dan kontra kebijakan moneter longgar dapat bervariasi tergantung pada kondisi ekonomi masing-masing negara dan bagaimana kebijakan diterapkan. Bank sentral sebagai pemangku kebijakan harus mempertimbangkan berbagai faktor secara hati-hati dan menggunakan kebijakan moneter longgar dengan bijaksana untuk mencapai tujuan ekonomi yang diinginkan.

 

Contoh Penerapan Kebijakan Moneter Longgar

Salah satu dampak kebijakan moneter longgar yang diharapkan tidak terulang kembali adalah peristiwa Zimbabwe pada tahun 2000. Hal tersebut diakibatkan oleh kurangnya perhitungan matang dari bank sentral sehingga masalah yang ada justru bertambah.

Akibat dari kebijakan moneter longgar yang tidak terkendali tersebut, Zimbabwe mengalami hiperinflasi yang luar biasa. Inflasi melejit hingga miliaran persen per bulan, sehingga nilai mata uang Zimbabwe kemudian runtuh dan masyarakat sulit memenuhi kebutuhan dasar.

Di sisi lain, kebijakan moneter longgar yang diadopsi oleh Federal Reserve (the Fed) di Amerika Serikat berhasil memulihkan perekonomian setelah terjadi krisis keuangan global pada tahun 2008. Jumlah pengangguran yang awalnya berada di tingkat 6.5 persen berhasil turun 1.5 persen. Beberapa tahun setelahnya, The Fed juga berhasil mempertahankan perekonomian AS dengan kebijakan longgar selama masa pandemi COVID-19.

 

Dampak Kebijakan Moneter Longgar Terhadap Forex

  • Nilai mata uang menurun
    Kebijakan moneter longgar, seperti penurunan suku bunga atau pelonggaran kuantitatif, cenderung menyebabkan penurunan nilai mata uang domestik. Dengan suku bunga yang lebih rendah, investor mungkin mencari peluang investasi yang lebih menarik di negara lain dengan suku bunga lebih tinggi. Hal ini menyebabkan permintaan yang lebih rendah terhadap mata uang domestik dan penurunan nilai tukar.

  • Aliran modal keluar
    Jika investor memilih memindahkan investasinya ke negara lain, maka akan berakibat pada perubahan aliran modal lintas negara.

  • Volatilitas meningkat
    Kebijakan moneter longgar dapat menyebabkan volatilitas yang tinggi di pasar forex. Perubahan dalam suku bunga dan kebijakan pembelian aset oleh bank sentral dapat mempengaruhi ekspektasi pasar dan menyebabkan fluktuasi tajam dalam nilai tukar mata uang.

  • Perubahan harga produk ekspor dan impor
    Perubahan nilai tukar akibat kebijakan moneter longgar dapat mempengaruhi daya saing ekspor dan impor suatu negara. Penurunan nilai mata uang domestik dapat membuat barang ekspor menjadi lebih murah dan lebih kompetitif di pasar internasional. Namun, hal ini juga dapat membuat barang impor menjadi lebih mahal sehingga dapat mempengaruhi harga dan permintaan produk impor.

 

Akhir Kata

Sebagai trader forex, Anda harus tetap up-to-date dengan berita dan pengumuman terkait kebijakan moneter dari bank sentral. Mengapa? Tentu agar dapat membantu Anda memahami arah kebijakan moneter dan prospeknya terhadap mata uang.

Lakukan analisis fundamental mendalam tentang negara yang menerapkan kebijakan moneter longgar. Tinjau kondisi ekonominya secara keseluruhan, termasuk pertumbuhan ekonomi, inflasi, lapangan kerja, dan indikator ekonomi lainnya. 

Perhatikan juga sentimen pasar yang berdampak besar pada nilai tukar mata uang. Jika kebijakan moneter longgar diumumkan, perhatikan bagaimana pasar merespons. Dalam hal ini, posisi trader besar dapat memberikan indikasi tentang arah pasar dan sentimen yang dominan.

Terkait Lainnya
 
Penjualan ritel zona Euro naik 0.8% di bulan Maret dibandingkan prakiraan 0.6%, 9 jam lalu, #Forex Fundamental

USD/CHF pertahankan posisi di atas level 0.9050 di tengah penguatan dolar AS, 9 jam lalu, #Forex Teknikal

USD/CAD rebound di atas level 1.3650 di tengah penguatan dolar AS dan penurunan harga minyak mentah, 9 jam lalu, #Forex Teknikal

Breaking: RBA membiarkan suku bunga tidak berubah di sekitar 4.35%, seperti yang diharapkan, 9 jam lalu, #Forex Fundamental

PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) meraih laba bersih sebesar Rp102.69 miliar pada kuartal I/2024, 15 jam lalu, #Saham Indonesia

PT Puri Sentul Permai Tbk (KDTN) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp 1.34 miliar kepada pemegang saham. , 15 jam lalu, #Saham Indonesia

Top gainers LQ45 pagi ini terdiri dari: PT ESSA Industries Indonesia Tbk (ESSA) +3.18%, PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) +1.9%, PT XL Axiata Tbk (EXCL) +1.24%, 15 jam lalu, #Saham Indonesia

IHSG mulai menguat pada awal perdagangan hari ini, naik 0.05% ke 7,139, 15 jam lalu, #Saham Indonesia


Forum Terkait

 Roy |  3 Jul 2012

Salam Master, Mau bertanya kembali, semoga master tidak bosan dengan sy yg sering bertanya. Setiap membaca news dr broker sy, GFT. Sering disebut istilah stop loss hunters kira2 apa arti dr istilah tsb, lalu apakah ada istilah hunters-hunters lainnya? Thanks.

Lihat Reply [43]

 Stop Loss Hunter artinya.  Pemburu Stop Loss.  Stop Loss Bisa berubah dan  bergeser. Ini kerjaan broker yang Curang. ada juga istilah doji hunter.  demikian yang kami tahu

thanks

Basir   3 Jul 2012
Doji hunter apanya yang dirubah?
Hakiki   6 Feb 2015

Doji adalah pola reversal atau pola balik arah yang paling sering muncul dalam chart, yaitu tipe candlestick dimana harga pembukaan sama atau hampir sama dengan harga penutupan. Doji biasanya menunjukkan adanya pergantian trend, baik bulish atau bearish.

Untuk memudahkan kita mengetahui munculnya doji maka kita bisa menggunakan doji hunter,  yaitu alat / indikator yang akan mendeteksi otomatis jika candle membentuk pola doji. anda bisa download di Doji Hunter.

Thanks



Basir   9 Feb 2015

O jadi doji hunter ini dari tradernya yg jadi doji hunter, bukan brokernya?
Kalau broker cuman stop loss hunter sja ya? Dri jawaban yg paling pertama agak aneh rasanya cz kalo broker sebagai doji hunter apa berarti candle2 doji juga ikutan dimanipulasi sama broker.

Hakiki   9 Sep 2015

Untuk Hakiki..

Jika memang dana yang ditradingkan cukup besar, memang ada baiknya memilik broker yang terpercaya dan memiliki track record yang cukup baik, memilih broker yang tidak pernah membuat hal-hal aneh bagi para nasabahnya, sekalipun ada hal aneh ini bukan karena manipulasi tapi karena memang aktivitas pasar yang cukup fluktuatif.

Thanks.

Basir   10 Sep 2015
Master apa bisa contohkn broker2 aman yg bs dipercaya dgn dana besar itu?
Wawan Ardi   1 Oct 2015

Untuk Wawan Ardi.

Ada banyak broker dengan regulasi yang terpercaya diantaranya broker dengan regulasi

  • NFA-National Futures Association
  • FCA - Financial Conduct Authority
  • CFTC-Komite perdagangan berjangka komoditi
  • Australian Securities and Investments Commission (ASIC)

Beberapa contoh dari broker yang bisa dipertimbangkan adalah Pepperstone dan ThinkForex yang sudah diregulasi ASIC, serta ETX Capital yang telah mengantongi regulasi FCA Inggris.
Thanks.

Basir   1 Oct 2015

@ Hakiki:

- Doji hunter apanya yang dirubah?


Doji hunter adalah nama custom indicator (indikator yang dibuat) pada Metatrader 4. Gunanya untuk mendeteksi formasi doji dan double doji yang muncul, sehingga trader akan lebih mudah mengantisipasi kondisi reversal sebelum entry.
Indikator doji hunter tsb bisa diunduh disini.

- …. kalo broker sebagai doji hunter apa berarti candle2 doji juga ikutan dimanipulasi sama broker.

Setahu kami broker tidak akan memanipulasi pergerakan harga. Cara tsb terlalu kasar untuk mencurangi trader. Yang dilakukan biasanya stop loss hunter.


@ Wawan Ardi:


Tidak peduli berapapun besarnya dana untuk trading, demi keamanan, kami sarankan untuk memilih broker yang sudah diregulasi oleh badan regulator yang kredibel secara internasional, yaitu: : CFTC, NFA, FCA, FSA, FINMA, MiFID, ASIC dan FMA.

Badan regulator yang kredibel adalah yang telah teruji dan diakui dunia, dan memberikan sanksi dengan tegas kepada broker jika ternyata melanggar ketentuan yang telah disepakati. Badan regulator tersebut juga bertanggung jawab terhadap keamanan dana klien.
Jadi silahkan periksa regulasi dari broker yang akan Anda pilih untuk trading.

M Singgih   5 May 2019

@ Joni Darwin:
Kejadian SNBomb atau Black Thursday 15 Januari 2015 tidak bisa dicegah dan tidak bisa diantisipasi karena kejadiannya sangat mendadak. Dalam keadaan seperti itu volatilitas sangat tinggi dan terjadi slippage yang sangat besar sehingga stop loss dan juga margin call dari broker tidak berfungsi. Namun demikian sebagian besar trader yang minus banyak hingga saldonya negatif tidak harus membayar kekurangannya karena kebanyakan broker tidak menuntut.

Kejadian tersebut disebabkan oleh dicabutnya pegging EUR/CHF=1.2000 yang telah berlaku sejak tahun 2011 secara mendadak, jadi tidak bisa diantisipasi sebelumnya. Kalau untuk GBP kejadian penting dalam waktu dekat ini adalah referendum Brexit bulan Juni nanti, namun diperkirakan tidak akan sedahsyat SNBomb karena jauh-jauh hari sudah bisa diantisipasi. Ingat ketika referendum Yunani mata uang EUR juga tidak begitu bergejolak.

Untuk mencegah hal tersebut, dari sisi trader sebaiknya tidak trading pada mata uang yang dipatok (di-peg) terhadap mata uang tertentu. Saat ini mata uang utama tidak ada yang dipatok, setahu saya hanya USD/HKD (dollar Hongkong) dimana sudah 30 tahun ini USD/HKD dipatok pada kisaran 7.75 hingga 7.85. Broker Alp*ri yang pernah kebobolan SNBomb tidak lagi menawarkan pasangan ini untuk ditradingkan.

Selain itu sebaiknya juga trading pada broker yang teregulasi dengan benar oleh regulator yang kredibel dan mempunyai proteksi balance negatif, atau mencantumkan klausa negative balance protection.

M Singgih   3 May 2016

@ Dani:
Kalau posisi sell maka stop loss akan ditutup pada harga buy, sebaliknya untuk posisi buy, stop loss akan ditutup pada harga sell.

Harga ketika Anda buy di pasar adalah yang tercatat pada kolom “Ask” di Market Watch pada Metatrader, sedang harga ketika Anda sell di pasar adalah yang tercatat pada kolom “Bid”.
Harga Bid selalu lebih rendah dari harga Ask, selisihnya sebesar spread.
spread

Yang Anda lihat adalah harga yang ditampilkan di chart, dan harga yang ditampilkan di chart adalah harga bid ( harga jika Anda sell).

Jadi jika Anda lihat stop loss Anda ditutup pada harga Bid-nya, sebenarnya sudah ditutup pada harga Ask (harga jika Anda buy). Dalam hal ini posisi Anda sudah ditutup pada 1.2035 (harga Ask), jadi sudah benar. Anda bisa periksa di statement atau Account History. Dan dalam hal ini spread di broker Anda adalah sebesar 1 pip.

Untuk memastikan, Anda bisa coba untuk posisi buy, nanti stop loss-nya tentu akan ditutup pada harga Bid atau harga jika Anda sell.

M Singgih   24 Jan 2017

Terlalu ilmiah jawabannya

Antonio   13 Aug 2017

@ Nidia:

Kenapa stop loss saya tidak berfungsi


Stop loss pasti berfungsi ketika pergerakan harga sedang normal (tidak meloncat-loncat), dan jarak minimum antara stop loss dan harga yang Anda order sesuai dengan ketentuan broker, biasanya antara 5 hingga 20 pip. Dalam hal ini jarak stop loss Anda lebih dari 20 pip, jadi acceptable.

…. sl 1.29800. harga tiba2 turun ke 1.29070. Dan saya langsung dapat minus 700 dollar, kenapa bisa begitu?

Itu artinya Anda terkena slippage atau loncatan harga akibat volatilitas yang sangat tinggi. Dalam hal ini harga 1.2980 (stop) tidak pernah ada dan harga langsung loncat ke 1.2907.
Kemungkinan Anda entry pada saat rilis statement BoC usai BoC meeting tanggal 30 Mei jam 21:00 WIB. Berikut ini chart USD/CAD 1 menit (M1):





Tampaknya harga memang langsung loncat di bawah level 1.3000. Saat itu BoC memang hawkish. Batas loncatan harga tiap broker bisa berbeda. Mungkin di broker Anda langsung loncat ke 1.2907, sehingga stop Anda dieksekusi pada level tersebut.

Kami selalu menyarankan agar tidak entry menjelang atau pada saat rilis data berdampak tinggi untuk menghindari slippage. Di semua broker tentu akan terjadi slippage ketika volatilitas pasar sangat tinggi. Jadi sebaiknya hindari entry pada saat-saat rilis data atau peristiwa penting (pidato pejabat bank sentral, konperensi pers dsb). Tunggu beberapa saat setelah pasar kembali tenang.

M Singgih   4 Jun 2018

Kalau kasusnya bgini bgmn master?

Sy sudah pasang SL di level A, trnyata hrga malah balik arah jd melawan posisi entry. Bisakah sy tbtba mengganti SL dr posisi sy tsb master? Atau lgsg close aja master mskpun lg floating? Trims jawabannya

Susanto   21 Oct 2020

@ Susanto:

Mengenai level Stop Loss (SL) yang telah ditentukan sebelumnya, selama belum tereksekusi maka Anda bisa bebas untuk mengubah (mengganti). Nah, kalau Anda langsung close, untuk apa menggunakan SL?

M Singgih   22 Oct 2020

@ Ariyanto:

Sell XAU/USD pada harga 1769.70, SL pada harga 1788.00. Tetapi ketika harga mencapai 1779.55 order Anda ter-close dengan sendirinya. Begitukah maksud pertanyaan Anda?

Jika seperti itu, mungkin bisa dilihat Margin Level saat order ter-close. Mungkin Anda terkena margin call (MC) atau mungkin terkena stop out (SO), sesuai dengan ketentuan margin level untuk MC atau SO di broker Anda.

Margin Level = (Equity / Margin total) x 100%

 

M Singgih   5 Jul 2021

@ Inuyasa:

Pihak broker bisa mengetahui posisi trading kita baik yang masih open maupun yang sudah di-closed, tetapi tidak bisa mentradingkan akun kita termasuk merubah stop loss selama pihak broker tidak mengetahui password kita. Yang tahu password akun trading hanya trader itu sendiri.

 

M Singgih   16 Sep 2021

Berarti kalau untuk kasus saya ini gimana pak? Saya merasa tidak mengubah SL sama sekali. Namun ketika saya login lagi, posisi SL nya sudah berubah...sehingga saya mengalami Loss lebih banyak.

Inuyasa   16 Sep 2021

@ Inuyasa:

Jika SL Anda belum tereksekusi tetapi levelnya berubah dan merugikan, silahkan Anda menghubungi pihak broker. Tetapi jika SL telah tereksekusi dan ternyata meleset sehingga loss Anda lebih besar, maka ada kemungkinan terkena slippage atau loncatan harga, yang mana level SL yang sebelumnya terpasang dianggap tidak ada.

Misal Anda pasang SL untuk EUR/USD pada harga 1.1770, tetapi harga tiba-tiba meloncat (slip) dari 1.1780 ke 1.730, maka SL yang tersentuh adalah level 1.1730. Harga 1.1770 dianggap tidak pernah ada.

 

M Singgih   18 Sep 2021

Makanya, tidak semua orang cocok trading.

Stevanz   30 Sep 2021

Wah bener tuh, kayak broker sebelah...saya lihat SL saya berubah. Apakah ini yang dinamanakan broker stop loss hunter?

Tierza   5 Oct 2021

@ Tierza:

Kalau terjadi slippage bukan stop loss hunter, tetapi memang kondisi pasar sedang ada slippage. Broker stop loss hunter adalah kalau setiap stop loss yang kita pasang selalu kena, biasanya level stop loss tidak berubah tetapi selalu tersentuh.

 

M Singgih   7 Oct 2021

Apakah ada yang tau kenapa saya mau pasang SL ko ada keterangan "Dilarang" ya, jadi ga bisa pencet kolom SL.

Apa ada yang pernah seperti itu?

Yodha Adhityanto   11 Dec 2021

@ Yodha Adhityanto:

Setahu saya ada jarak minimal antara SL yang diinginkan dan harga pasar saat ini atau running price (dalam pip). Kalau untuk pending order ada jarak minimal antara harga yang diorder dan SL. Ketentuan ini diatur oleh broker dan antar broker bisa berbeda. Silahkan cek ketentuannya.

 

M Singgih   14 Dec 2021

Gold Sell OP 1769,70 SL 1788,00 TP 1760,00

Loss terjadi 1769,70 - 1779,55

Waktu Buka 2021.07.01 23:21

waktu tutup 2021.07.02 09:29

kenapa bisa terjadi stoploss & tidak ada jejak Shadow Line jika terjadi lonjakan ?

mohon penjelasan master

Ariyanto   2 Jul 2021
Kenapa stop loss saya tidak berfungsi.
Saya open buy usd/cad di 1.30035. tp 1.30400 sl 1.29800. harga tiba2 turun ke 1.29070. Dan saya langsung dapat minus 700 dollar, kenapa bisa begitu? Bukannya order saya harus tertutup di 1.29800 sesuai stop loss, tapi kenapa malah tertutup di 1.29070, dan saya harus merugi besar. Mohon penjelasannya suhu
Nidia   31 May 2018

Halo pak, apakah broker forex bisa mengintip posisi trading dan menggeser stop loss kliennya? 

Inuyasa   15 Sep 2021
Salam seputar forex ! saya  masih bingung tentang stop loss. sebagai contoh saya main pasang sell di angka 1.2005 dan pasang sl 1.2035. kok kenapa order saya di tutup di posisi 1.2034. apaka memang begitu peraturan broker sebab saya sudah menggunakan 2 broker hasilnya sama, saya mengunakan saya lihat di mt4 harga mentok di 1.2034 akibat nya saya lebih suka pakai cut loss. dan apakah di semua broker menerapkan hal yang sama? terima kasih
Dani   23 Jan 2017

Saya mau diskusi sama pak singgih, masih ingatkah dengan tragedi SNB pada bulan januari lalu, memang saya sih tidak trading di pair CHF , saya trade di pair GBP, cumannya saya agak sedikit takut gimana kalo hal semacam itu terjadi di pair GBP?

Dimana semua money management, risk management, dan semua SL tidak berfungsi, dan akhirnya MC yang menjadi pilihan terakhir, kalo menurut pak martin gimana kita sebagai trader untuk menyikapinya? Apakah hal tersebut emang tidak bisa dibendung atau disiasati?

Memang kalau posisi yang sedang open searah dengan efek tersebut kita bisa profit gede, gimana kalo posisi yang sedang open berlawanan dan semua SL yang kita pasang gak berfungsi nah kan ludes semua modalnya.. Soalnya hal tersebut bisa saja terjadi kapanpun dan kita tidak tau kapan hal ini bakalan terjadi lagi dan pair mana yang bakalan kena lagi.., thanks...

JONI DARWIN   29 Apr 2016

Apa saja tips untuk menghindari broker yang modelan stop loss hunter? Terus kalau sebuah broker ketauan jadi stop loss hunter alias suka ngakali klien, apa bisa dilaporkan dan dimintai ganti rugi? Serem banget dunkzz kalo kita kadung kejebak tapi gabisa nglawan??!!

Darvan   9 Feb 2023

Jawaban untuk Darvan:

1. Berikut adalah beberapa tips untuk menghindari broker yang modelan stop loss hunter:

  • Pastikan untuk melakukan riset terlebih dahulu sebelum memilih broker. Baca ulasan dan lihat apakah ada laporan tentang broker yang modelan stop loss hunter.
  • Pilih broker yang memiliki reputasi baik dan regulasi yang kuat. Regulator seperti NFA (National Futures Association) dan FCA (Financial Conduct Authority) memiliki standar tinggi untuk melindungi kepentingan trader.
  • Gunakan teknologi trading yang mutakhir, seperti eksekusi order cepat dan stop loss garanteed, untuk membantu menghindari stop loss hunter.
  • Gunakan platform trading yang memiliki sistem keamanan yang baik.
  • Pastikan untuk memantau posisi trading Anda secara teratur dan memperbarui stop loss jika perlu.

Ingatlah bahwa tidak semua broker menggunakan prinsip stop loss hunter, jadi pastikan untuk melakukan riset dan memilih broker yang memiliki track record baik dan regulasi yang kuat.

2. Bisa, tapi kebanyakan hanya diganti senilai yang posisi yang kena SL hunter. Saran saya, langsung cabut semua duit Anda dan pindah broker.

Saya pribadi pernah mengalami kelicikan seperti ini dan sampai saat ini tidak pernah trading di broker itu lagi.

Kiki R   11 Feb 2023

Darvan:

Secara teknik ada banyak sekali cara untuk menghindari Stop Loss hunter. Cara yang paling mudah tentu saja adalah dengan tidak menempatkan Stop Loss pada level-level yang sering digunakan. Untuk mencapai hal ini ada banyak hal yang bisa dilakukan:

1. Gunakan besaran Stop Loss hasil dari perhitungan ATR.

2. Tambahkan Stop Loss beberapa Pips dari nilai yang biasa digunakan.

3. Gunakan EA Hidden Stop Loss. EA ini berfungsi untuk menyembunyikan level Stop Loss sehingga tidak terdaftar dalam order.

Untuk melapor sendiri sebenarnya agak susah. Apalagi diperlukan bukti yang kuat agar laporan tersebut bisa ditangani. Belum lagi, broker-broker seperti ini biasanya tidak terdaftar pada regulasi yang baik atau bahkan tidak terdaftar sama sekali.

Nur Salim   17 Feb 2023

Sore! Saya ada beberapa pertanyaan terkait dengan stop loss hunter. Sebenarnya saya pertama kali mendengar isitilah ini. Semoga jawaban suhu suhu bisa saya jadikan patokan dalam memilih broker. Pertanyaan saya adalah sebagai berikut :

  • apakah ada ciri-ciri broker yang menjadi stop loss hunter,
  • dan cara kerja stop hunter itu seperti apa?
  • Broker yang teregulasi di Bappebti apakah ada kemungkinan melakukan stop loss hunter juga.

Terima Kasih

Micha   17 Feb 2023

@ Micha:

- apakah ada ciri-ciri broker yang menjadi stop loss hunter

Cirinya adalah sebagian besar level stop loss (SL) yang ditentukan trader akan tereksekusi.


- … Broker yang teregulasi di Bappebti apakah ada kemungkinan melakukan stop loss hunter juga.

Kita tidak akan tahu kecuali kita ikut kerja di broker tsb sehingga tahu detail cara kerjanya. Kalau hanya berdasarkan dugaan atau kata orang mungkin bisa salah. Jadi dalam hal ini saya tidak bisa memberikan komentar.

M Singgih   22 Feb 2023

Jawaban untuk Yodha Adhityanto:

Saya pribadi belum pernah. Coba langsung hubungi CS brokernya tanyakan perihal di atas.

Kalau salah masukkan angka SL biasanya tulisannya "invalid" bukan "dilarang".

Kiki R   24 Feb 2023

Micha:

-->apakah ada ciri-ciri broker yang menjadi stop loss hunter?

Trader cuma bisa tahu setelah mulai trading dengan broker itu. Ciri-cirinya adalah harga tiba-tiba bergerak makin cepat ketika mendekati SL, tapi nggak kena-kena saat mendekati TP.

--->cara kerja stop hunter itu seperti apa?

Biasanya broker bandar, sehingga mereka bisa mengutak-atik dari dealing desk-nya. Cara kerja gampang dipahami: Karena bandar itu bakal untung kalau kita loss (dan dia bakal loss kalau kita cuan). Kalau kita loss terus, dia bisa untung terus.

---> Broker yang teregulasi di Bappebti apakah ada kemungkinan melakukan stop loss hunter juga.

Mari kita bahas dengan logika:
Fakta 1: Semua broker bandar berpeluang jadi SL hunter.
Fakta 2: Broker tipe market maker maupun STP bisa dapat izin Bappebti.
Simpulan: Ya, ada kemungkinan broker Bappebti itu SL hunter. Tapi, awas, jangan menuduh tanpa bukti! Berdasarkan asas praduga tak bersalah, semua broker Bappebti itu adil dan transparan, kecuali kalau terbukti sebaliknya.

Tuduhan SL hunter itu juga nggak mudah dibuktikan. Bahkan, lebih banyak kejadian trader kena SL akibat salah prediksi daripada trader kena SL karena diburu broker. Ketika pemula menuduh broker ini dan itu adalah SL hunter, lebih mungkin dia sendiri yang error krn salah prediksi, serakah, nggak paham money management, dll.

Aisha   27 Feb 2023

Jawaban untuk Tierza: Benar, dan ini termasuk dalam praktik kecurangan broker. Segera tinggalkan broker yang melakukan praktik curang seperti ini. Saya pribadi pun pernah mengalaminya.

Bukan cuma SL tapi TP juga dimainin padahal sudah lewat beberapa pips (lebih besar dari spread) malah tidak tertutup.

Kiki R   6 Mar 2023

Maaf mngkn nannya nya agak aneh. Sbrnya saya sendiri blm pernah mengalami stopp loss hunter jdi kurang tau lah sbnrnya stop loss nya kyk gimana. Cuma yg saya herankan adalah, klu emang ada broker yg ngelakuin stop loss hunter apakah bsa dilaporkan (klu emang terbukti, tpi menrut saya sndiri kyknya sulit utk dibuktiin)

Kemudian pertanyaan lain, apakah stop loss itu hal yang "lumrah" di trading Forex dan apakah tindakan ini sbnrnya ga ngelawan hukum? Dtggu penjelasannya, terima kasih.

Julisa   29 Mar 2023

Jawaban untuk Inuyasa:

Bisa, pihak broker punya akses untuk melihat posisi trading kliennya. Namun untuk mengubah SL (maupun TP) ini bisa dilakukan oleh dealer.

Kalau Anda merasa dicurangi, Anda bisa meminta jurnal server broker tersebut.

Cara alternatif, Anda bisa screenshot posisi yang Anda duga dicurangi lalu melaporkan mengenai perbedan harga SL tersebut ke customer service brokernya.

Kiki R   2 Apr 2023

Julisa:

--->Apakah broker yang melakukan stop loss hunting itu bisa dilaporkan?

Bisa saja, tapi pembuktiannya nyaris mustahil.

Banyak trader mencoba bikin pembuktian sendiri dengan ambil screenshoot dari chart saat insiden yang dicurigai itu terjadi, lalu bandingkan dengan chart dari broker lain untuk kurun waktu yang sama. Tapi hasil dari perbandingan itu bisa jadi keliru, karena tiap broker memang sewajarnya bisa punya quotes berbeda pada waktu yang sama.

Kok bisa quotes broker berbeda-beda? Pertama, mereka mungkin punya LP (Liquidity Provider) yang berbeda. Kedua, mereka mungkin punya struktur mark-up spread yang berbeda-beda. Ketiga, ada faktor latensi, yaitu kecepatan feed dari pusat ke PC kita sendiri.

--->Apakah stop loss itu hal yang lumrah dalam trading forex dan tidak melawan hukum?

Pertama-tama, perhatikan bahwa "STOP LOSS" dan "STOP LOSS HUNTING" adalah dua hal yang sangat berbeda.

Stop Loss adalah mekanisme otomatis dalam platform trading yang bisa digunakan oleh trader untuk membatasi kerugiannya. Umpamanya seorang trader pasang posisi buy EURUSD pada 1.0822, lalu EURUSD ternyata anjlok sampai 1.0750, maka si trader akan terselamatkan dari kerugian besar jika dia sebelumnya sudah memasang stop loss pada 1.0800.

Mekanisme stop loss seperti ini adalah hal yang lumrah dalam trading forex dan tidak melawan hukum.

Stop Loss Hunting adalah aksi broker curang yang mengakali platform agar pergerakan harga lebih cepat mencapai ambang Stop Loss yang dipasang oleh trader. Aksi seperti ini membuat posisi trading yang mungkin semestinya tidak kena Stop Loss, malah terkena.

Nah, Stop Loss Hunting seperti ini jelas sekali melawan hukum dan tidak lumrah. Oleh karenanya, broker yang curang seperti ini biasanya adalah broker bandar yang tidak teregulasi. Broker yang punya lisensi dari regulator top tidak akan berani main-main seperti ini.

Aisha   3 Apr 2023

Apakah stop loss hunter ini ada hubungannya dengan repaint chart? Saya dengar ada broker abal yang sukanya memanipulasi hasil trading gt dengan bikin chart harga ngadat. Sebenernya broker-broker stop loss hunter gini gmn sih cara ngenalinya?

Daffa Dzikrulloh   4 Apr 2023

Daffa Dzikrulloh: Beda kak, utk stop loss hunter itu biasanya broker yang cari kesempatan buat ngerakit stop loss order dari para trader dan ambil keuntungan dari pergerakan harga yang sesuai dengan strategi mereka. Jadi, mereka ngerjain trader dengan memancing stop loss order terpicu.

Repaint chart itu grafik harga yang dibikin palsu sama broker abal-abal. Jadi, mereka ganti-ganti data harga yang sebenarnya udah ada biar keliatan lebih untung buat mereka. Kalo kita nggak hati-hati, bisa-bisa kehilangan uang yang harusnya kita dapetin.

Nah, buat ngindarin broker yang nggak jujur, kita harus pilih broker yang terpercaya dan bener-bener teregulasi. Bila perlu kita juga bisa cari informasi dari ulasan dan pengalaman trader lain, dan pastiin buat pake strategi manajemen risiko yang tepat, seperti stop loss order yang jaraknya wajar dari posisi entry kita.

Levain   5 Apr 2023

Jawaban untuk Daffa Dzikrulloh:

Stop loss hunter adalah istilah yang merujuk pada tindakan oleh beberapa broker yang berusaha mengambil keuntungan dari stop loss trader. Taktik ini dilakukan dengan memanipulasi harga untuk mengenai stop loss order yang telah ditempatkan oleh trader, yang kemudian memaksa trader untuk menutup posisi dengan kerugian.

Tidak ada hubungan langsung antara stop loss hunter dan repaint chart.

Repaint chart adalah jenis chart yang mengubah tampilan data historis pada chart berdasarkan kondisi pasar saat ini, sehingga dapat mempengaruhi analisis teknis dan keputusan trading. Namun, baik repaint chart maupun stop loss hunter dapat berdampak negatif pada hasil trading.

Untuk menghindari broker stop loss hunter, sebaiknya trader memilih broker yang diatur oleh badan pengawas keuangan yang terpercaya dan diakui secara internasional. Selain itu, trader juga dapat melakukan penelitian terlebih dahulu tentang broker sebelum membuka akun trading dengan membaca review dari trader lain dan memperhatikan tanda-tanda lain seperti adanya requote yang terlalu sering atau kesulitan untuk menarik dana.

Kiki R   10 Apr 2023

Jawaban untuk Julisa:

Bisa. Buktinya harus jelas, ada screesnhot dimana harga SL, ada screenshot dimana harga yang terkena SL hunter lalu berikan referensi grafik dari broker lain.

Walaupun berbeda kasus (saya waktu itu TP yang tidak terkena), saya pribadi pernah melaporkan dan terbukti. Brokernya menawarkan mengembalikan profit yang seharusnya kena tersebut.

Akhirnya kembali masuk ke akun namun seluruh dana saya tarik dan blacklist broker tersebut. Ini tandanya broker tersebut tidak fair.

Kiki R   17 Apr 2023
 Eddy Eccy |  28 Mar 2013

mastah apakah salah satu kebijakan moneter itu dengan cara memperbanyak uang yang beredar ?

Lihat Reply [21]

Kebijakan moneter adalah proses mengatur persediaan uang sebuah negara untuk mencapai tujuan tertentu; seperti menahan inflasi, mencapai pekerja penuh atau lebih sejahtera. Kebijakan moneter dapat melibatkan mengeset standar bunga pinjaman, margin requirement, kapitalisasi untuk bank atau bahkan bertindak sebagai peminjam usaha terakhir atau melalui persetujuan melalui negosiasi dengan pemerintah lain.

Kebijakan moneter pada dasarnya merupakan suatu kebijakan yang bertujuan untuk mencapai keseimbangan internal (pertumbuhan ekonomi yang tinggi, stabilitas harga, pemerataan pembangunan) dan keseimbangan eksternal (keseimbangan neraca pembayaran) serta tercapainya tujuan ekonomi makro, yakni menjaga stabilisasi ekonomi yang dapat diukur dengan kesempatan kerja, kestabilan harga serta neraca pembayaran internasional yang seimbang.

Dalam pelaksanaannya, Bank Nasional  memiliki kewenangan untuk melakukan kebijakan moneter melalui penetapan sasaran-sasaran moneter (seperti uang beredar atau suku bunga) dengan tujuan utama menjaga sasaran laju inflasi yang ditetapkan oleh Pemerintah. Secara operasional, pengendalian sasaran-sasaran moneter tersebut menggunakan instrumen-instrumen, antara lain operasi pasar terbuka di pasar uang baik rupiah maupun valuta asing, penetapan tingkat diskonto, penetapan cadangan wajib minimum, dan pengaturan kredit atau pembiayaan.

Banyaknya uang yang beredar hal ini bisa menimbulkan masalah juga. yang jelas dari Kebijakan Moneter tujuannya adalah  menstabilkan nilai mata uang.

Thanks

Basir   28 Mar 2013

@ Eddy Eccy:

Ya, kebijakan tersebut berupa stimulus atau Quantitative Easing. Dalam hal ini bank sentral biasanya membeli obligasi pemerintah dalam jumlah tertentu guna memperbanyak uang beredar. Hal ini dilakukan ketika aktivitas ekonomi sedang lesu, dan menuju ke arah resesi.

M Singgih   28 Oct 2019

Apa saja pertimbangan sebuah negara saat akan memproduksi uang baru? Dan apa efeknya ke nilai tukar mata uang tsb? 

Samuel   3 Jun 2022

@ Samuel:

Pertimbangannya karena inflasi yang rendah dan aktivitas ekonomi sedang menurun. Dengan memperbanyak uang beredar maka diharapkan aktivitas ekonomi akan kembali bergairah dan inflasi akan meningkat, sehingga ekonomi kembali tumbuh.
Dengan memperbanyak uang beredar (mencetak uang atau money printing), maka nilai tukar mata uang negara tsb akan cenderung melemah.

 

M Singgih   6 Jun 2022

Apakah The Fed akan segera melakukan Tappering dalam waktu dekat? Serta bagaimana dampaknya ke market forex bila Tappering benar-benar dilakukan?

Reiju   6 Jun 2022

The Fed sudah melaksanakan tapering sejak berbulan-bulan lalu, jadi bukan "akan" lagi. Bahkan, The Fed sudah mulai menaikkan suku bunga sekarang. 

Bagaimana dampaknya ke market? Ya, seperti kita lihat saat ini. Dolar AS menguat luar biasa, mata uang-mata uang lain babak belur khususnya mata uang yang punya suku bunga lebih rendah seperti yen Jepang.

Aisha   8 Jun 2022

Misalnya ika the Fed menaikkan suku bunga, apakah BI juga pasti akan menaikan suku bunga lebih besar lagi?

Firmawan   5 Aug 2022

Belum tentu.

The Fed punya banyak pertimbangan untuk menaikkan suku bunga. Pertimbangan-pertimbangan The Fed itu tentunya berbeda dengan pertimbangan BI.

Kondisi ekonomi AS berbeda dengan kondisi ekonomi Indonesia. Tantangan ekonomi AS juga berbeda dengan tantangan ekonomi Indonesia. 

Dengan demikian, BI belum tentu menaikkan suku bunga juga jika The Fed menaikkan suku bunga.

Kenaikan suku bunga The Fed memang "sering diikuti" oleh bank-bank sentral lainnya (termasuk BI), karena imbas dari kebijakan The Fed itu berskala global. Meski demikian, tak semua negara akan harus menaikkan suku bunganya hanya gegara imbas itu saja. Jadi, "sering diikuti" di sini tidak bersifat absolut, melainkan situasional tergantung kondisi masing-masing negara.

Aisha   8 Aug 2022

Jika uang Dollar terus dicetak, apakah di masa depan ada kemungkinan dollar tidak memiliki nilai?

Sabrina   19 Aug 2022

Bank sentral AS (Federal Reserve) mengemban banyak sekali tugas. Antara lain, mengatur jumlah peredaran uang agar tetap selaras dengan kondisi ekonomi, dengan tujuan agar harga-harga tetap stabil dan menjamin pertumbuhan lowongan kerja yang berkelanjutan.

Selama bank sentral tetap melaksanakan tugas tersebut, dolar akan tetap memiliki nilai dan terus dipercaya oleh dunia internasional.

Aisha   22 Aug 2022

Saya baru baca berita katanya Argentina bangkrut krn pemerintahnya kebanyakan cetak uang. Koq seram begitu ya? Selain Argentina, slama ini apa sudah ada negara yg bangkrut juga karena mencetak uang sembarangan?

Layla Hafidz   17 Oct 2022
  • Benarkah Argentina "bangkrut" karena pemerintahnya kebanyakan cetak uang?

Pernyataan itu sebenarnya salah kaprah. Cerita yang sebenarnya adalah: Argentina terlebih dahulu bangkrut, lalu pemerintahnya berupaya mengatasi situasi dengan mencetak uang besar-besaran. Tapi, pencetakan uang yang tidak proporsional dengan situasi ekonomi seperti itu malah mengakibatkan hiperinflasi yang memperburuk krisis.

  • Apakah ada negara lain yang bangkrut karena mencetak uang sembarangan?

Sekali lagi, Argentina bukan bangkrut karena mencetak uang sembarangan. Masalah ekonomi Argentina itu terjadi lantaran berpuluh-puluh tahun salah pengelolaan negara.

Argentina tak mampu memanfaatkan SDA dengan tepat, sedangkan sektor industrinya gagal berkembang karena tak mampu menarik investasi asing untuk menetap dalam jangka panjang. Impornya sangat tinggi, sedangkan utangnya besar, sehingga tak punya cadangan devisa memadai.

Bagaimana bisa membayar utang dan membayar impor untuk memenuhi kebutuhan rakyat, jika devisa saja tak punya? Karena itulah, bangkrut.

Aisha   19 Oct 2022

Jadi ingat kasus negara Zimbabwe, yang mereka mencetak uang terus-terusan, penyebabnya kebijakan pemimpinnya untuk membiayai kampanye pemilu. Karena pilihan yang diambil mereka adalah mencetak uang dan akibatnya memperbanyak uang beredar, ledakan inflasinya sampai bisa menjadi 231 juta persen, gila banget yaa...

Muh Susanto   22 Oct 2022

Ga abis pikir ya yang buat kebijakan cetak uang banyak-banyak seperti itu. Apa ga dipikirkan dampaknya ya Zimbabwe, padahal secara logika nih gue mikirnya tanpa dasar ilmu ekonomi. Kalau barang gampang didapat ya nilai barangnya makin murah. Orang pasti mikirnya ah nilai barangnya murah, gampang dapat dimana mana. Alhasil ya nilai makin turun karena barang diproduksi terus, eh ujung-ujungnya ga ada harganya. 

Oh iya berarti kalau jumlah uang beredar banyak harga barang bakal naik ya? Berati salah satu penyebab inflasi ya?

Jony   3 Nov 2022

Pertambahan jumlah uang beredar belum tentu mengakibatkan kenaikan harga.

Dalam ilmu ekonomi, "money supply" harus seimbang dengan "money demand". Darimana demand atas money itu? Dari aktivitas konsumsi masyarakat, investasi bisnis seperti pendirian pabrik dll, investasi pemerintah, seperti pembuatan jembatan dll. Semua itu dapat diringkas sebagai "kapasitas produksi dan aktivitas ekonomi nasional".

Apabila pertambahan jumlah uang beredar itu selaras dengan permintaannya, maka inflasi akan terkendali. Tapi kalau jumlah uang beredar jauh lebih banyak daripada permintaannya, maka inflasi dapat meningkat jadi tak terkendali.

Kuncinya adalah keseimbangan.

Dan siapa yang bertugas menjaga keseimbangan itu? Bank sentral.

Inilah mengapa, bank sentral di negara mana pun harus independen dan tidak didikte oleh kepentingan politik.

Kesalahan Zimbabwe pada saat itu adalah pemimpin negaranya seorang diktator (Robert Mugabe). Sang diktator yang berkuasa sejak 1980 sampai 2017 itu memeras negaranya demi kepentingan pribadi dan kroninya hingga keuangan negara babak belur. Kebijakan-kebijakannya ditujukan untuk menguntungkan dirinya sendiri, tanpa memikirkan konsekuensi jangka panjang. Termasuk diantaranya, mencetak uang besar-besaran.

Apakah orang Zimbabwe tidak ada yang tahu kalau mencetak uang kebanyakan itu bisa bikin ekonomi kolaps? Tentu ada yang tahu. Tapi Mugabe saat itu adalah diktator dengan kekuasaan militer yang besar. Berani melawan?

Situasi Zimbabwe sekarang sudah membaik. Pemulihan dimulai setelah Mugabe dikudeta pada 2017. Tapi butuh waktu jauh lebih lama lagi untuk benar-benar bangkit dari keterpurukan akibat bermacam-macam ulah Mugabe selama berpuluh-puluh tahun itu.

Aisha   9 Nov 2022

Jika mata uang yang banyak beredar terlalu banyak akan membuat inflasi. Lantas, bagaimana cara mengurangi jumlah mata uang diperedaran? Makasih

Sudjatmito   14 Nov 2022

Bank sentral dapat mengurangi jumlah uang beredar melalui beberapa kebijakan seperti:

  • Menaikkan suku bunga acuan.
  • Melaksanakan operasi pasar untuk menjual surat berharga yang ada dalam portofolio bank sentral.
  • Menaikkan Giro Wajib Minimum (GWM) atau simpanan minimum perbankan di bank sentral.
Aisha   14 Nov 2022

Apakah dengan banyaknya investor asing yang menginvestasikan dana mereka di dalam negeri kita akan mempengaruhi tingkat inflasi kita? Keliatan banget soalnya presiden kita seperti mengajak para investor untuk investasi di Indonesia di G20 dan B20 di Bali.

Joey   15 Nov 2022

Investasi asing tidak berpengaruh secara langsung terhadap inflasi. Sebaliknya, inflasi yang tinggi justru bakal membuat investor asing menghindari suatu negara.

Presiden bersemangat mengundang investor mungkin karena kuatir investasi asing lari ke luar negeri di tengah kenaikan inflasi kita saat ini. Yah, tentunya di samping banyak alasan lain.

 

Aisha   22 Nov 2022

Joey: Izin jawab. Banyaknya investor asing yang menginvestasikan dana mereka di dalam negeri dapat mempengaruhi tingkat inflasi di Indonesia. Hal ini disebabkan karena saat investor asing menanamkan modal di Indonesia, maka akan terjadi peningkatan permintaan terhadap barang dan jasa di dalam negeri. Apabila peningkatan permintaan ini tidak diimbangi dengan peningkatan produksi, maka dapat menyebabkan kenaikan harga atau inflasi.

Namun demikian, dampak dari investasi asing terhadap inflasi juga tergantung pada sektor dan jenis investasi yang dilakukan. Investasi yang diarahkan pada sektor yang produktif, seperti investasi di bidang industri atau infrastruktur, dapat meningkatkan produksi dan daya saing Indonesia. Sehingga, dapat mengimbangi kenaikan permintaan dan mencegah terjadinya inflasi yang tinggi.

Selain itu, kebijakan moneter yang dilakukan oleh Bank Indonesia juga dapat mengendalikan inflasi di dalam negeri. Bank Indonesia dapat melakukan kebijakan yang tepat, seperti menaikkan suku bunga atau melakukan operasi pasar terbuka, untuk menstabilkan harga dan mencegah terjadinya inflasi yang tinggi.

Oleh karena itu, meskipun investasi asing dapat berdampak terhadap inflasi, namun hal ini dapat dikendalikan dengan kebijakan moneter yang tepat dan investasi yang diarahkan pada sektor yang produktif.

Andreas   24 Apr 2023

@ Sudjatmito:

Untuk mengurangi jumlah mata uang yang beredar, bank sentral akan menaikkan tingkat suku bunga, dengan maksud agar masyarakat menabung uangnya di bank karena imbalan (suku bunga) yang tinggi. Dengan demikian bank akan menarik dana dari masyarakat yang pada akhirnya akan mengurangi jumlah uang yang beredar.

Selain itu, bank sentral juga bisa melakukan pengetatan dengan menjual obligasi dan sekuritas untuk mengurangi jumlah uang beredar di masyarakat.

M Singgih   27 Oct 2023
 Widodo Hendriono |  27 Mar 2015

Apa yang dimaksud dengan:BALANCE,EQUITY,MARGIN,FREE MARGIN dan MARGIN LEVEL dan bagaimana cara menghitungnya,mohon pencerahan TERIMAKASIH.

Lihat Reply [40]

@ widodo hendriono:

Balance : jumlah dana dalam account Anda.
Equity = Balance + Floating Profit / Loss

Jika Anda tidak mempunyai posisi yang terbuka maka Equity = Balance
Jika Anda punya posisi terbuka (open) dengan profit sementara (floating profit) USD 500, maka Equity = Balance + USD 500, dan jika Anda mengalami kerugian (loss) sementara (floating loss) USD 600, maka Equity = Balance - USD 600.

Margin berhubungan dengan Leverage.
Jika Anda memilih leverage 1:100 maka dana jaminan Anda adalah 1% dari nilai kontrak. Jika leverage 1:200 maka dana jaminannya adalah 0.5% dari nilai kontrak.
Jika Anda membuka account regular (standard) dan trading EUR/USD, GBP/USD, AUD/USD atau NZD/USD, maka nilai kontrak untuk 1 lot adalah USD 100,000.
Dalam hal ini, perhitungan untuk Margin adalah:

Margin = (USD 100.000)  x (jumlah lot atau volume) x (persentasi margin) x harga pasar saat itu

Misal: Anda membuka account standard dengan leverage 1:200, Anda buy 2 lot EUR/USD pada harga 1.0885, maka margin =  (USD 100.000)  x 2 x 0.5% x 1.0885 = USD 1,088.50

Free Margin adalah selisih antara Equity dengan Margin total Anda untuk membuka posisi (kalau ada beberapa posisi yang masih terbuka). Kalau tidak ada posisi berarti seluruh dana dalam account Anda adalah Free…

Free Margin = Equity - Margin total

Misal total dana Anda USD 5,000, dan Anda punya beberapa posisi yang masih terbuka dengan total margin USD 1,750 dan posisi Anda yang profit USD 870, yang loss USD 240, maka:
Equity = USD 5,000 + USD 870 - USD 240 = USD 5,630.
Free Margin = USD 5,630 - USD 1,750 = USD 3,880.

Margin Level disebut juga Margin Call Level atau level dimana Anda akan terkena Margin Call. Margin Level (dalam persen) adalah perbandingan antara Equity dengan Margin total.

Margin Level = (Equity / Margin total) x 100%

Biasanya broker menetapkan Margin Level = 100% untuk mengenakan Margin Call (tiap brioker bisa berbeda).
Misal Anda trading pada broker yang menerapkan aturan Margin Level 100% untuk Margin Call, dan Anda masih punya USD 5,000 dengan beberapa posisi trading yang masih terbuka dan totalnya rugi (diluar margin), dengan margin total USD 500.
Jika total kerugian Anda telah mencapai USD 4,500 maka Anda akan terkena Margin Call, karena Margin Level Anda = ((USD 5,000-USD 4,500) / USD 500 ) x 100% = 100%.

Semoga bisa membantu.

M Singgih   29 Mar 2015

Apakah equity bisa di WD?

Joni   19 Apr 2017

Untuk Joni..

Equity adalah aset yang tersisa dari floating minus atau plus atas open posisi yang masih terbuka. Anda bisa melakukan WD Jika hal tersebut memungkinkan. Jika kondisi floating minus, ada baiknya anda perhatikan, apakah equity yang tersisa masih bisa menahan floating tersebut. Karena jika anda melakukan WD, otomatis balance berkurang dan kekuatan Equity pun juga berkurang.

Thanks.

Basir   19 Apr 2017

Untuk para Master,

Menanggapi isi jawaban yl :

Equity adalah aset yang tersisa dari floating minus atau plus atas open posisi yang masih terbuka. Anda bisa melakukan WD Jika hal tersebut memungkinkan. Jika kondisi floating minus, ada baiknya anda perhatikan, apakah equity yang tersisa masih bisa menahan floating tersebut. Karena jika anda melakukan WD, otomatis balance berkurang dan kekuatan Equity pun juga berkurang.

Yang ingin saya tanyakan : Lha bagaimana jika kondisi sedang floating profit, namun saya ingin WD (profitnya).  Apakah otomatis tetap BALANCE yang akan berkurang? Atau sebaliknya, nilai BALANCE tetap, dan yang berkurang adalah FLOATING (profit) dan EQUITY juga  berkurang ? Hukum MT4 nya bagaimana, ya Master? I really confuse........???  Need help, mohon jawaban/pembahasannya....

Trima kasih untuk perhatian dari Bp. Rachmat dan para Master lainnya...

BennY   12 Sep 2017

Untuk Benny,

Saat kondisi trading anda sedang floating profit, dan anda ingin melakukan penarikan, maka anda harus menutup posisi profit terlebih dahulu. Ini tidak berkaitan dengan hukum MT4, melainkan kebijakan broker yang memang rata-rata tidak memperbolehkan withdrawal saat masih ada posisi floating, baik itu profit maupun loss.

Mengapa? Karena saat floating itu nilai balance dan equity senantiasa berada dalam risiko. Jika anda melakukan penarikan saat floating profit belum tertutup misalnya, posisi anda bisa berubah minus jika kondisi pasar berbalik arah. Karena itu, balance bisa berubah, equity anda berubah, bisa bertambah atau berkurang, seiring naik turunnya harga dari posisi yang belum anda tutup.

Katakanlah Anda withdraw dengan metode transfer bank yang memerlukan waktu proses 3 hari. Saat order withdraw, balance Anda saat itu masih $100. Tapi karena ada posisi floating, dalam waktu 3 hari balance Anda sudah berkurang jadi $50. Misalkan Anda menarik dana $80, tentu saja nominal itu tidak akan terpenuhi dan menimbulkan masalah perhitungan.

Kelalaian mengecek posisi yang masih floating ini seringkali membuat trader gagal withdraw. Karena itu, perhatikan baik-baik aturan withdrawal broker agar tidak terjadi kesalahan di kemudian hari.

Thanks

Basir   12 Sep 2017

Ada broker yg menawarkan bonus equitas apakah itu bisa menahan posisi saat floating los bonusnya?

Ino   16 Mar 2018

Untuk Ino,
Tidak, termasuk bonus margin. Bonus equitas / margin tidak dapat menahan floating kurang dari modal. Untuk lebih lanjut bisa menghubungi broker yang memebrikan bonus equitas atau margin.

Terima kasih.

Basir   19 Mar 2018

Kalau tidak bisa untuk menahan floating yang kurang dari modal lalu untuk apa sebenarnya bonus-bonus kredit margin yang diberikan oleh broker? Mohon pencerahannya

Abraham S   13 Aug 2018

@Abraham

Bonus credit tersebut hanya dapat digunakan untuk membuka posisi saja pak. Jadi jika Anda memiliki bonus kredit margin, margin nanti akan ditanggung oleh bonus kredit yang Anda terima terlebih dahulu.

Admin   14 Aug 2018

misal  BALANCE $100

terus PROFIT   $60

Jika WD $40  yang akan berkurang BALANCE atau PROFIT ?

Apakah BALANCE takakan berubah walau hasil trading PROFIT ?

Didik   9 Jan 2019

@ Didik:

Balance = USD 100.
Ada posisi yang profit USD 60.
Saya asumsikan posisi ini sudah Anda close (tutup), dan Anda tidak punya posisi lain yang masih open (terbuka).

Balance : jumlah dana dalam akun Anda.
Equity = Balance + Floating Profit / Loss
Floating profit : posisi terbuka yang sedang profit
Floating loss : posisi terbuka yang sedang loss

Jika Anda tidak mempunyai posisi yang terbuka maka Equity = Balance

Ketika Floating Profit yang sebesar USD 60 ditutup, maka Balance = Equity = (Balance sebelumnya) + USD 60.
Jadi kalau Anda withdraw USD 40, berarti Anda withdraw dari Balance. Yang berkurang Balance. Profitnya sudah ditambahkan ke Balance sebelumnya.

Perlu diketahui bahwa ketika Anda withdraw, yang pertama kali akan dilihat broker adalah besarnya Balance.


- Apakah BALANCE tak akan berubah walau hasil trading PROFIT ?

Seperti penjelasan di atas, kalau posisi yang profit tsb sudah Anda tutup, dan Anda tidak punya posisi lain yang masih open, maka Balance Anda akan bertambah sebesar profit tersebut, plus margin sewaktu Anda membuka posisi (margin akan dikembalikan broker ketika posisi Anda tutup).

M Singgih   11 Jan 2019

Pagi semua

haloo, saya mau tanya

jika modal saya $1000 dan leverage 1.500

gimana itung itungnya?

Sumanto   14 Feb 2019

Selamat pagi juga Pak Sumanto,

Mungkin yang Anda maksudkan adalah bagaimana cara menghitung margin dan ketahanan dana jika menggunakan modal $1000 dengan leverage 1:500? Perhitungan tersebut tergantung dari pair apa yang Anda tradingkan. Namun sebelum mengetahui ketahanan dana, ada baiknya Anda mengetahui berapa besar margin yang dibutuhkan. Misal Anda trading EUR/USD sebesar 1 lot pada saat harga EU kini berada pada 1.1300, maka perhitungan margin-nya adalah:

  • Margin = (Contract Size X Lot X Running Price) X Leverage
  • Margin = (100000 X 1 X 1.1300) X 1:500
  • Margin = (113000) : 500
  • Margin = 226

Sehingga, dengan leverage 1:500 dan Anda membuka posisi 1 lot pada pair EU maka margin yang dibutuhkan adalah $226.

Margin yang sudah diketahui adalah sebesar $226, maka dana bebas (free margin) setelah membuka posisi tersebut adalah $774 (modal $1000 dikurangi margin $226). Maka, free margin inilah yang digunakan sebagai ketahanan dana Anda.

Setelah mengetahui ketahanan dana, maka selanjutnya ketahanan dana tersebut dikonversikan menjadi pips agar dapat mengetahui berapa pips yang bisa ditahan. Pips value untuk pair EUR/USD adalah $10 per 1 lot-nya. Sehingga, dengan ketahanan dana sebesar $774 hanya mampu menahan floating minus sebanyak ~77.4 pips (free margin $774 dibagi pip value $10). Artinya, jika Anda membuka posisi buy 1 lot pada harga 1.1300 lalu harga turun sebanyak 77.4 pips atau menyentuh harga 1.1222, maka dititik harga itulah trading Anda dihentikan karena dana Anda telah habis.

Kurang lebih begitulah gambaran perhitungan margin dan ketahanan dana. Simulasi perhitungan yang dilakukan diatas hanyalah sebatas ilustrasi agar memudahkan pemahaman saja. Hasil perhitungan yang sebenarnya mengenai jumlah ketahanan dana mungkin akan berbeda (bisa lebih banyak atau justru makin sedikit), mengingat diberlakukannya margin call dan stop out level dari broker.

Semoga bisa membantu.

Argo Gold Spotter   17 Feb 2019

Utk leverage 1:1, saldonya $13 apa memang gak bisa ya utk buka order kurs mata uang?

Lison   2 Apr 2020

@Lison: Tentu saja tidak bisa. Trading dalam pasar forex menggunakan nilai kontrak/contract size sebagai jumlah sebenarnya yang diperdagangkan di pasar valas atau forex.

Contract Size ini biasanya ditentukan berdasarkan Lot, yaitu:

  • 0.01 lot = satuan nilai kontraknya : $1,000 (atau micro)
  • 0.1 lot = satuan nilai kontraknya : $10,000 (atau mini)
  • 1 lot = satuan nilai kontraknya : $100,000 (atau regular (standard)

Dengan menggunakan leverage 1:1 di akun standar, maka Anda membutuhkan saldo paling sedikit sebesar $100,000 (1 lot).

Jika Anda menggunakan akun mini dengan leverage 1:1, maka Anda membutuhkan saldo minimal $10,000 (0.1 lot).

Terakhir, jika Anda menggunakan akun mikro dengan leverage 1:1, maka Anda membutuhkan saldo minimal $1,000 (0.01 lot).

Kiki R   23 Apr 2020

Saya pengguna robot trading, saya deposit 250usd dan setelah sekitar 1 bulan berjalan nilai balance saya 480 an dan equity 120 an dan kemudian secara tiba2 balance berkurang menjadi 80 dan equity sempat minus 35 kemudian berubah menjadi 77. Itu bagaimana ya, apakah saya sdh loss dan balance itu sudah tidak bisa kembali ke nilai 250usd dan naik lagi?

Idam   25 Feb 2022

@ Idam:

Balance : jumlah dana dalam akun Anda.
Equity = Balance + Floating Profit / Loss
Floating profit : posisi terbuka yang sedang profit
Floating loss : posisi terbuka yang sedang loss

Jika Anda tidak mempunyai posisi yang terbuka maka Equity = Balance

Misal Anda punya posisi terbuka (open) dengan profit sementara (floating profit) USD 500, maka Equity = Balance + USD 500, dan misalnya Anda mengalami kerugian (loss) sementara (floating loss) USD 600, maka Equity = Balance - USD 600.

Dengan demikian Equity bisa saja minus kalau floating loss-nya besar, tetapi balance tidak bisa negatif. Minimal balance yang tersisa adalah margin atau jaminan saat membuka posisi.

Jika loss balance akan berkurang, dan akan kembali bertambah jika Anda kembali profit.

M Singgih   28 Feb 2022

Yang dimaksud dengan "laverage" di sini itu "leverage" ya. Hubungan leverage dengan margin itu masalah perspektif. Untuk memahaminya, pertama-tama tengok dulu pengertian masing-masing.

Margin adalah jumlah modal yang harus dimiliki agar kamu bisa open posisi. Ketika bicara soal margin, kita membahas soal persentase. Contohnya, jika syarat margin (margin requirement) adalah 2%, maka trader akan membutuhkan dana minimal USD2.000 untuk open posisi sebesar USD100.000.

Leverage adalah peningkatan daya beli modal yang kamu miliki secara keseluruhan. Ketika bicara soal leverage, kita membahas soal rasio (perbandingan). Contohnya leverage 1:200, berarti trader yang punya modal USD 5000 akan bisa trading seolah-olah dia punya modal USD1.000.000.

Jadi, apa hubungan keduanya? Broker menyediakan fasilitas margin trading agar trader dapat menggunakan margin (modal tertentu) untuk menghasilkan leverage (daya beli modal yang diperbesar).

Aisha   19 Apr 2022

apakah leverage yg besar juga menentukan profit yang besar?

Emi Litasari   20 Apr 2022

Tidak ada hubungan antara leverage dengan profit. Leverage hanya meningkatkan daya beli modal, sehingga kamu bisa membuka lebih banyak posisi trading. Sedangkan perkara apakah posisi trading kamu itu nantinya akan profit atau enggak, hanya akan ditentukan oleh keterampilan analisis kamu sendiri, manajemen risiko, dan kondisi pasar saat itu.

Aisha   20 Apr 2022

Bagaimana hubungan penggunaan laverage dengan margin?

Andreas Whisnu   13 Apr 2022

Apakah saya bisa mentransfer Balance akun trading saya ke akun trading yang lain?

Vian F   29 Jul 2022

@Vian F:

Tentu saja bisa pak. Selama akun itu memang akun Real ke sesama akun Real, transfer bisa dilakukan. Kalau akunnya masih dalam satu broker biasanya ada fitur internal transfer untuk keperluan seperti ini.  Yang jadi problem adalah ketika kedua akun tersebut berada di broker yang berbeda. Dalam kasus ini bapak harus menarik dana tersebut terlebih dahulu untuk kemudian didepositkan kembali di broker lain.

Nur Salim   31 Jul 2022

Jik adi broker ada keterangan "Margin Free" apa manfaatnya untuk trader?

Angga   12 Aug 2022

Istilah tepatnya bukan "Margin Free", melainkan "Free Margin".

Free Margin bukan fasilitas khusus yang memberikan manfaat tertentu, melainkan fitur biasa yang umum tersedia untuk menjelaskan perbedaan fungsi alokasi dana modal (ekuitas) dalam akun trader.

Ekuitas trader umumnya terbagi menjadi dua: Used Margin dan Free Margin.

Used Margin adalah jumlah total semua margin yang diperlukan untuk mempertahankan posisi terbuka (open position) dalam akun trading kamu.

Free Margin adalah ekuitas dikurangi Used Margin. Kamu bisa menggunakan Free Margin ini untuk menahan floating loss ataupun membuka posisi trading baru.

Umpamanya, kamu punya ekuitas sebanyak 100. Jika Used Margin sebanyak 30, maka kamu masih punya sisa Free Margin sebanyak 70.

Selama masih ada Free Margin yang melimpah, kamu bisa trading terus dan tidak akan kena Margin Call. Tapi kalau Used Margin makin meningkat dan Free Margin menipis, maka kamu bisa kena Margin Call dan posisi trading kamu akan ditutup paksa oleh broker (sesuai dengan ketentuan broker tentang Margin Requirement dan Stop Out). 

Aisha   14 Aug 2022

Kredit margin yang diberikan oleh broker adalah sebagai bantuan awal dalam membuka posisi.

Setelah margin ini habis, baru kemudian margin trading Anda digunakan dalam menahan posisi.

Kiki R   10 Dec 2022

"Umpamanya, kamu punya ekuitas sebanyak 100. Jika Used Margin sebanyak 30, maka kamu masih punya sisa Free Margin sebanyak 70."

Kalau leverage dari broker ada pengaruh tidak ke free margin? Soalnya kalau leverage saya dengar kan kayak semacam pinjaman gitu dari broker agar bisa tuh trading lebih banyak.

cara perhitungannya seperti apa ya? Dan penting tidak untuk menghitung leverage yang akan diterima?

Paul   10 Dec 2022

@Paul:

Leverage kan meningkatkan saldo secara proporsional. Jadi berlaku untuk saldo secara keseluruhan, baik yang termasuk Used Margin maupun Free Margin. Umpamanya, kamu pakai leverage 1:100, maka Used Margin sebesar 30 jadi 3000 dan Free Margin 70 jadi 7000.

Aisha   1 Jan 2023

Paul: Bro! Leverage itu ngaruh banget ke Free Margin. Dan udah dijelaskan secara singkat oleh kak Aisha bahwa leverage tuh nge up seluruh saldo elo.

Leverage itu sebetulnya kayak pinjeman dari broker buat nambah daya beli trading lo. Misalnya, kalo leverage 1:100, berarti broker kasih pinjeman 100 kali lipat dari ekuitas lo. 

 Mengenai pengaruh leverage terhaddap margin yang dipakai atau used margin itu ada dan terasa banget. Semakin gede leverage, semakin kecil Used Margin yang dibutuhin. Misalnya, kalo leverage 1:100, Used Margin cuma 1% dari posisi trading lo. Jadi, lo bisa trading lebih banyak dengan modal yang sama.

Tapi inget, bro, leverage itu double-edged sword. Kalo lo bisa dapet untung gede dengan modal kecil, tapi risiko kerugian juga bisa gede.

Herry   16 May 2023

Jawaban untuk Paul: Leverage dari broker berpengaruh ke free margin.

Semakin besar leverage, semakin kecil margin yang digunakan untuk membuka posisi, otomatis free margin semakin besar (dengan lot yang sama).

Used Margin = (USD 100,000) x (jumlah lot atau volume) x (persentase margin) x harga pasar saat itu

Free Margin adalah nilai Equity yang dikurangi dengan margin atau Used Margin total

Free margin = Equity - used margin

Mengenai leverage, jika Anda trading menggunakan money management maka leverage di atas 1:500 tidak menambah apa-apa.

Trader yang menggunakan leverage tinggi bahkan di atas 1:1000 adalah mereka yang trading dengan ketahanan dana.

Kiki R   5 Jun 2023

Jawaban untuk Vian F: Bisa, saat ini seluruh broker menyediakan layanan internal transfer dimana klien bisa mentransfer dana dari satu akun ke akun lainnya.

Kiki R   9 Jun 2023

Mau tanya tentang segi margin yaa.

Misalkan ada broker yg menawarkan rebate berapa USD per lot gitu. Kira2 bonusnya masuk ke mana ya? dan apakah bsa menambah jumlah margin?

Kmudian berbicara soal margin, misalkan aku nya kena margin call gitu, muncul peringatan tambah saldo. Kira2 kita bsa deposit berapa agar ga kena margin call yaa? Apakah kita bsa transfer dana semau kita ke akun kita ato ada ketentuan kyk minimal mesti transfer sesuai minimal deposit broker?

Dan kira2 margin call itu biasa terjadi berapa lama dan durasi sampainya dana kita ke saldo kita agar nambah margin kita itu butuh berapa lama?

Haykal   15 Jul 2023

Haykal

  • Rebate Bonus: Ketika broker menawarkan rebate (pengembalian) berupa sejumlah USD per lot trading, bonus tersebut biasanya dimasukkan ke dalam akun tradingmu. Bonus ini bisa digunakan untuk trading, meningkatkan margin, atau menariknya sesuai dengan ketentuan broker.

  • Menambah Jumlah Margin: Jika kamu mendapatkan rebate bonus, itu bisa membantu meningkatkan jumlah margin yang tersedia dalam akunmu. Margin adalah sebagian dari modal yang perlu dijaga dalam akun untuk menjaga posisi trading terbuka. Dengan adanya rebate, saldo akunmu akan bertambah, dan kamu bisa menggunakan tambahan saldo tersebut untuk membuka posisi lebih banyak atau mempertahankan posisi yang ada.

  • Margin Call dan Deposit Tambahan: Margin call terjadi saat saldo akunmu tidak cukup untuk menahan posisi terbuka. Jika itu terjadi, kamu akan mendapatkan peringatan untuk menambah saldo agar menghindari likuidasi posisi oleh broker (stop out). Jumlah deposit tambahan yang harus kamu setorkan untuk menghindari margin call akan tergantung pada ukuran posisi yang dibuka dan leverage yang digunakan. Leverage yang tinggi membutuhkan lebih sedikit margin, tetapi juga meningkatkan risiko kerugian yang lebih besar.

  • Kecepatan deposit ke saldo akun biasanya terjadi lumyan cepat tetapi kecepatan pastinya tergantung dari broker yang dipilih
Margelius   24 Jul 2023

Haykal:

Hal-hal kayak gitu itu bisa berbeda-beda pada tiap broker, jadi sebaiknya tengok situs web-nya, atau konsultasi langsung ke brokernya saja.

Contohnya soal rebate ya. Ada broker yang memberi rebate langsung masuk ke akun trading, sehingga nambah margin. Tapi ada juga broker yang memberi rebate untuk dimasukkan ke wallet klien di broker itu, sehingga nggak langsung menambah margin. Dalam situasi ini, kita harus transfer dananya dari wallet ke akun dulu, lalu baru bisa menambah margin.

Soal deposit juga berbeda-beda. Ada broker yang memproses deposit instan: sekarang transfer, sekarang juga langsung muncul di akun kita. Tapi ada juga broker yang pemrosesan depositnya butuh waktu beberapa jam. 

Jadi, soal hal-hal kayak gini, tanyakan ke brokernya saja.

Aisha   4 Aug 2023

@ Haykal:

- Misalkan ada broker yg menawarkan rebate berapa USD per lot gitu. Kira2 bonusnya masuk ke mana ya? dan apakah bsa menambah jumlah margin?

Setahu saya bonus masuk ke saldo atau balance. Margin adalah jaminan ketika Anda membuka posisi, jadi tidak bisa ditambah atau dikurangi.

- … Kmudian berbicara soal margin, misalkan aku nya kena margin call gitu, muncul peringatan tambah saldo. Kira2 kita bsa deposit berapa agar ga kena margin call yaa?

Silahkan Anda lihat Margin Level.
Margin Level = (Equity / Margin total) x 100%

Jika misalnya broker Anda menetapkan Margin Level = 100% untuk mengenakan Margin Call (tiap broker bisa berbeda), maka ketika Margin Level telah mencapai 100%, Anda akan terkena Margin Call (MC).

Dalam hal jika Anda terkena MC, silahkan tambah dana supaya Margin Level lebih tinggi dari 100%. Semakin besar dana yang ditambahkan akan semakin besar juga Margin Level-nya dan akan semakin jauh dari level MC.

- … Dan kira2 margin call itu biasa terjadi berapa lama dan durasi sampainya dana kita ke saldo kita agar nambah margin kita itu butuh berapa lama?

Mengenai berapa lama akan terjadi MC itu tentu saja tergantung dari besarnya floating minus yang Anda alami yang bisa saja dengan cepat menggerus Margin Level.
Mengenai kecepatan masuknya dana yang Anda tambahkan, itu tergantung dari ketentuan broker. Kalau Anda transfer dengan cara T/T tentu saja perlu waktu.

M Singgih   7 Aug 2023

@ Lison:

Maksudnya mau trading forex dengan modal USD 13 dan leverage 1:1 ?

Bisa, gunakan akun Cent. Margin atau jaminannya sebesar nilai kontrak untuk 1 Cent Lot yaitu sebesar USD 10 atau 0.0001 dari nilai kontrak standard (USD 100,000).

Jika Anda trading pada pair forex, margin atau jaminannya sekitar USD 10, dan ketahanannya sekitar 3000 pip, yang mana nilai per pip untuk 1 Cent Lot sekitar USD ¢ 0.1 atau 0.1 sen USD. Jadi sisanya (USD 3) dibagi 0.1 sen USD jadi sekitar 3000 pip.

M Singgih   8 Aug 2023

Jawaban untuk Idam: Di bulan pertama, balance Anda $480 dan equity $120 itu artinya posisi Anda sedang banyak yang minus. Tepatnya, floating minus Anda sebesar -$360.

Adapun minus sampai 80 jadi -35 lalu kembali 77 itu terjadi karena ada posisi floting yang ditutup.

Sekarang, coba Anda cek apakah masih ada posisi floating yang sedang terbuka di MT4 Anda?

Kalau sudah tidak ada, artinya Anda sudah loss dan balance Anda tidak bisa naik kembali ke $250.

Kiki R   9 Aug 2023

@ Andreas Whisnu:  

Mengenai hubungan antara leverage dan margin dalam trading, silahkan baca: Margin Dalam Trading Forex

M Singgih   10 Aug 2023

@ Abraham S:  

Untuk menghindari floating loss yang besar, silahkan Anda entry dengan menerapkan money management, yaitu menentukan besarnya risiko setiap kali entry dan menentukan risk/reward ratio, dengan memasang stop loss (SL) dan take profit (TP).

Perlu diketahui yang diberikan broker adalah bonus modal, bukan margin. Margin adalah besarnya jaminan setiap kali membuka posisi trading.

 

M Singgih   11 Aug 2023

Ino:

Pertanyaannya, nama program bonus ekuitas itu apa? dan dari broker mana?

Semua benefit dari bonus forex pasti tergantung ketentuan brokernya (T&C). Dan ketentuan setiap broker itu bisa berbeda-beda.

Jangankan beda broker. Satu broker saja bisa bikin banyak program bonus dengan ketentuan berbeda-beda.

Beberapa contoh perbedaan ketentuannya:

  • Ada broker yang langsung memberikan bonus ekuitas yang bisa dipakai buat menahan floating loss, tanpa syarat neko-neko, pokoknya asalkan mendaftar dan deposit.
  • Ada broker yang memberikan bonus ekuitas kepada trader, tetapi bonus itu tidak bisa dipakai untuk tahan floating loss kalau si trader belum memenuhi syarat trading sekian lot.

Jadi sebaiknya lihat lagi penawaran bonus ekuitas yang km tertarik itu, baca T&C-nya dan tengok catatan kakinya.

Aisha   16 Aug 2023
 Nafa Okta |  1 Mar 2018

Apakah efektifitas kebijakan moneter terhadap pengendalian inflasi di indonesia?

Lihat Reply [30]

@ nafa okta:

Untuk mengendalikan inflasi di Indonesia, Bank Indonesia (BI) melakukan pengaturan suku bunga. Ketika inflasi dianggap telah melebihi target, BI akan mengurangi jumlah uang beredar dengan menaikkan suku bunga acuan. Sebaliknya jika inflasi dianggap rendah atau di bawah target, bank sentral akan menaikkan jumlah uang beredar dengan cara menurunkan suku bunga untuk mendorong aktivitas ekonomi. Target inflasi BI untuk tahun 2016, 2017 dan 2018 masing-masing sebesar 4.0%, 4.0% dan 3.5% dengan deviasi 1.0%.

M Singgih   2 Mar 2018

Apakah inflasi dari mata uang rupiah akan berpengaruh ke pasar forex secara fundamental?

Septian   26 May 2022

Inflasi Indonesia dapat berpengaruh pada fundamental kurs rupiah. Namun, inflasi Indonesia tidak cukup berpengaruh pada pasar forex secara keseluruhan.

Kita dapat memahami inflasi sebagai faktor yang mengurangi daya beli uang. Ketika inflasi Indonesia meningkat, maka daya beli rupiah menurun. Apabila negara lain memiliki laju inflasi lebih rendah daripada kita, maka daya beli rupiah akan merosot lebih cepat daripada mata uang lain. Konsekuensinya, inflasi yang terlalu tinggi dapat mengakibatkan pelemahan kurs rupiah.

Tapi rupiah merupakan mata uang yang tidak punya daya apa-apa dalam perdagangan internasional. Rupiah bukanlah dolar AS yang menjadi mata uang wajib dalam transaksi global. Oleh karena itu, penurunan daya beli rupiah itu sendiri takkan berimbas besar di pasar forex secara keseluruhan. 

Aisha   1 Jun 2022

Bagaimana dampak inflasi yang berkepanjangan ya kak? Apakah negara Indonesia akan menjadi "the next" Srilangka?

Umar   14 Jul 2022

"Inflasi berkepanjangan" bukanlah sesuatu yang buruk. Negara mana pun butuh inflasi agar pembangunan dan pertumbuhan ekonominya berlangsung lancar. Kalau suatu negara tidak punya inflasi sama sekali, seperti Jepang, maka pertumbuhan ekonominya lesu.

Jadi, inflasi merupakan suatu hal yang wajar. Yang akan jadi masalah adalah kalau inflasi itu terlalu tinggi.

Nah, berapa persenkah inflasi yang terlalu tinggi itu?

Dalam ilmu ekonomi, kita menggolongkan inflasi ke dalam beberapa kelompok:

  • Inflasi Ringan (0- 10% per tahun) 
  • Inflasi Sedang (10% - 30% per tahun) 
  • Inflasi Berat (30% – 100% per tahun)
  • Hiperinflasi (>100% per tahun)

Pada prakteknya, risiko inflasi itu tergantung pada status pembangunan suatu negara. Untuk negara maju seperti AS, Eropa, dll, tingkat inflasi sewajarnya sekitar 2-3 persen. Untuk negara berkembang seperti Indonesia, sewajarnya sekitar 3-5 persen. Apabila inflasi berada di atas tingkat wajar itu, maka barulah akan timbul guncangan ekonomi yang tidak diinginkan.

Laju inflasi Indonesia saat ini berada pada tingkat berapa? Data BPS terakhir, laju inflasi Indonesia per Juni 2022 adalah 4,35%. Dengan kata lain, inflasi Indonesia masih relatif wajar.

Bank Indonesia juga masih punya banyak cara untuk mengendalikannya. Tingkat suku bunga Indonesia saat ini 3,5%. Seandainya laju inflasi naik lagi, BI bisa menaikkan bunga untuk mengerem inflasi.

Situasinya jauh berbeda dengan Srilangka. Data inflasi Srilangka sudah mencapai 54,6% per Juni 2022. Ini sudah sangat tidak sehat. Bank sentral Srilangka juga tidak punya banyak cara untuk mengatasinya, karena suku bunga sudah dinaikkan sampai 14,5% dan pamor otoritas sudah bobrok akibat gagal bayar utang.

Jadi, apakah Indonesia akan menjadi the next Srilangka? Tidak akan.

Aisha   18 Jul 2022

Mengapa inflasi di beberapa negara seperti Argentina, Sri Lanka, Turki bisa sangat tinggi?

Setya Novanto   10 Nov 2022

3 negara yang agan sebut ada yang karena pemerintahnya salah mengeksekusi kebijakan ekonomi, ada yang terkena dampak perang, dan ada yang terkena dampak covid-19. Tapi menurut saya inflasi yang terjadi dengan negara yang agan sebutkan diatas terjadi karena peran pemerintah mereka juga yang salah mengambil kebijakan ekonomi sehingga inflasi terjadi meledak-ledak. Saya ulas satu persatu secara singkat saja:

  • Argentina, terjadi karena kebijakan bank sentral (BI nya Argentina) mencetak terlalu banyak uang dalam merespon kenaikan harga barang. menyebabkan nilai uangnya jatuh. Inflasi yang terjadi sekarang mencapai 82.9%, uang Peso tidak berharga lagi. kebanyakan udah mulai barter atau pakai dollar saat pembayaran.
  • Sri Lanka, terjadi karena disaat terjadinya pandemi covid-19 dimana sektor pariwisata lumpuh, pemerintah yang korup, serta pembangunan tanpa perencanaan sehingga menguras cadangan devisa Sri Lanka itu sendiri. AKkibatnya kebutuhan pokok yang harus diimpor tidak cukup untuk warganya sehingga terjadi kenaikan harga terus menerus. Belum lagi gagal bayar utang.
  • Turki, inflasi diakibatkan pemerintah Endorgan memangkas suku bunga disaat negara lain menaikkan suku bunga. Dengan menaikkan suku bunga memang merupakan cara untuk meredam inflasi, Turki sebaliknya menurunkan suku bunga sehingga inflasi di Turki meroket. Belum lagi masalah krisis energi dan pangan akibat perang Ukraina-Russia
Yudhistira Wongso   10 Nov 2022

Ada banyak sekali faktor yang dapat mempengaruhi tingkat inflasi suatu negara. Kalau buka buku ekonomi SMA terkait inflasi itu sudah dibahas komplit.

Amal   14 Nov 2022

@ Setya Novanto:

Penyebab hiperinflasi yang umum adalah:
- Pencetakan uang untuk mengatasi defisit anggaran.
- Perang, yang menyebabkan terhentinya produksi dan merosotnya pertumbuhan ekonomi. Perang juga butuh biaya besar.
- Buruknya kondisi sosial dan politik negara tersebut yang menyebabkan turunnya tingkat produksi dan ketidakstabilan ekonomi.

Turki: pelemahan mata uang Lira diatasi dengan pemotongan suku bunga, sehingga jumlah uang beredar makin banyak yang menyebabkan inflasi malah naik. Hal ini diperparah oleh perang Rusia - Ukraina yang menyebabkan harga energi dan komoditas semakin tinggi.

Argentina: kebijakan bank sentral yang mencetak terlalu banyak uang. Diperparah dengan kenaikan harga pupuk dan gas impor akibat perang Rusia - Ukraina.

Sri Lanka: penutupan perbatasab untuk memperlambat penyebaran COVID-19 membuat sektor pariwisata yang merupakan andalan pendapatan negara tsb hancur, dan berdampak berdampak besar pada perekonomian. Selain itu manajemen keuangan negara yang buruk menyebabkan Sri Lanka gagal membayar utang.

M Singgih   12 Dec 2022

Inflasi dan resesi yang diberitakan dimana-mana ini apakah ada pengaruhnya terhadap pasar Forex dan Saham Dunia? Dan apakah benar dengan adanya krisis ekonomi yang terjadi bisa mengakibatkan pasar lebih fluktuatif? Dan bagaimana dengan nasib Trader yang terdapat di negara yang agan sebutin itu? Apakah ada kemungkinan mereka survive dengan trading juga? 

Tomi   13 Dec 2022

@ Tomi:

- Inflasi dan resesi yang diberitakan dimana-mana ini apakah ada pengaruhnya terhadap pasar Forex dan Saham Dunia?

Tentu ada pengaruhnya. Jika ada perkiraan resesi yang disertai dengan bukti-bukti dari data ekonomi, maka pasar saham akan tertekan.

- Dan apakah benar dengan adanya krisis ekonomi yang terjadi bisa mengakibatkan pasar lebih fluktuatif?

Terjadinya fluktuasi pergerakan harga tergantung dari data ekonomi atau peristiwa yang berhubungan dengan pasar keuangan, misal rilis data berdampak tinggi, pernyataan pejabat bank sentral atau faktor geopolitik yang tba-tiba terjadi.

- Dan bagaimana dengan nasib Trader yang terdapat di negara yang agan sebutin itu?

Menurut saya bagi yang trading forex tidak ada pengaruhnya. Harga kan tetap bergerak. Kalau misalnya ada sentimen negatif pada pair yang ditradingkan ya bisa open sell, dan sebaliknya. Kecuali yang main saham. Kalau ada sentimen negatif di pasar saham maka harga saham-saham akan cenderung turun.

- Apakah ada kemungkinan mereka survive dengan trading juga?

Menurut saya bagi yang trading forex akan survive selama tidak terkena margin call (MC) atau stop out (SO), dan masih ada dana untuk terus trading.

M Singgih   14 Dec 2022

@Tomi bisa dikatakan apabila kebetulan ada Forex trader di negara yang terdampak krisis dan infalsi besar-besaran sebetulnya kurang begitu berpengaruh bagi mereka. Mengapa?

  • Pertama, trader Forex pasarnya adalah pasar uang dimana perdagangan sebagian besar menggunakan mata uang yang negaranya maju lho seperti contoh USD, EUR, GBP, CAD, dll.
  • Perdagangan uang tidak ada pengaruh sama sekali dengan perdagangan domestik. Ambil contoh saja, anda berjualan, kalau ada krisis ekonomi maka penjualan anda akan menurun. Tetapi Forex baik yang buy maupun sell setiap saat ada

Jadi menurut saya bisa dikatakan Forex trader sangat aman terkena hambatan seperti krisis ekonomi.

Layla   22 Dec 2022

Setuju mba Aisha. Rupiah bisa ngaruh ke saham BEI, tapi kalau ke pasar forex yang mendunia gitu yaaa enggak deh

Andian   27 Dec 2022

@ Septian:

Apa maksud “inflasi dari mata uang rupiah” ?
- …. akan berpengaruh ke pasar forex secara fundamental?
Apa maksud pengaruh ke pasar forex secara fundamental ?

Volatilitas pergerakan Rupiah (USD/IDR) tidak ada pengaruhnya terhadap pasar forex secara keseluruhan karena volume perdagangan Rupiah sangat kecil.

M Singgih   31 Dec 2022

Apakah ketidakmerataan perekonomian juga bisa menjadi penyebab inflasi? Misalnya saja kesenjangan pendapatan antara orang kaya dengan miskin sangat jauh, apakah bisa berpengaruh pada kekuatan mata uang negara tsb?

Fitya   30 Jan 2023

Fitya: Penyebab inflasi bukan karena ketidakmerataan perekonomian kak sedangkan inflasi disebabkan oleh beberapa faktor seperti :

  • Permintaan tiba-tiba naik (contoh seperti permintaan masker saat pandemi covid yang berdampak pada tingginya harga masker) bisa disebut juga dengan demand pull inflation.
  • Jumlah Uang yang beredar banyak
  • Kenaikan harga produksi
  • Kenaikan permintaan dan penawaran
  • Perilaku Masyarakat (biasa karena masyarakat menganggap kondisi ekonomi di masa depan akan baik-baik saja sehingga meningkatkan harga produk/investasi)
  • Struktur ekonomi yang kaku, (seperti permintaan beras yang makin naik karena pertumbuhan penduduk yang makin meningkat, tetapi produsen ga mampu produksi sebesar permintaan penduduk)
  • Kekacauan ekonomi dan politik (seperti tahun 1997-1998)
  • Keputusan Perusahaan (terjadi karena pasokan produksi menurun, tetapi permintaan naik)
  • Hutang Nasional (dikarenakan bentuk utang USD, bila USD naik, utang akan bertambah. Bila bertambah maka pajak akan diberatkan ke pelaku usaha yang ga langsung berdampak pada kenaikan harga)
  • Faktor luar negeri (seperti yang dirasakan sekarang, harga minyak dunia yang naik).

Sedangkan kesenjangan ekonomi lebih berdampak pada tatanan sosial di masyarakat. Dan terkadang tingkat pertumbuhan ekonomi dari suatu negara juga berdasarkan total GDP bukan dilihat dari sisi kesenjangan ekonomi.

Wahyu Rianto   30 Jan 2023

Fitya:

Inflasi tidak sama dengan kekuatan mata uang (nilai tukar).

  • Inflasi adalah kenaikan harga-harga barang dan jasa secara umum dalam suatu periode tertentu.
  • Nilai tukar adalah nilai suatu mata uang dibandingkan mata uang lain.

Karena keduanya adalah hal yang berbeda, maka faktor-faktor yang menyebabkan/mempengaruhi pun berbeda.

-->Apakah kesenjangan ekonomi merupakan penyebab inflasi?

Inflasi memang dapat mempertajam kesenjangan ekonomi. Tapi kesenjangan itu sendiri belum tentu menjadi penyebab inflasi.

Ketika terjadi kesenjangan ekonomi yang tajam, daya beli sebagian masyarakat amatlah rendah. Dengan demikian, harga-harga barang/jasa justru susah meningkat.

Perhatikan bahwa inflasi adalah kenaikan harga-harga barang dan jasa SECARA UMUM. Kalau hanya orang kaya saja yang jor-joran, maka itu tidak akan cukup untuk menaikkan harga-harga secara umum. Apalagi kalau supply barang dan jasa secara umum tetap melimpah.

--->Apakah kesenjangan bisa berpengaruh pada nilai tukar mata uang?

Sekedar kesenjangan saja tidak akan memengaruhi nilai tukar. Apa yang dapat mempengaruhi nilai tukar adalah implikasi dari kesenjangan yang terlalu tajam, contohnya pemberontakan sipil, konflik bersenjata, pertumbuhan ekonomi yang macet, dll.

Aisha   1 Feb 2023

Aisha: dari pnjelasan ini, dapat disimpulkan kalau inflasi itu boleh2 aja ya kk, yg penting gak berlarut2. Nah, sebagai warga negara... Kita bisa melakukan apa ya biar kondisi ekonomi kita tuu stabil gitu? Imbang antara inflasi dan deflasinya?

Romanov   9 Feb 2023

Romanov:

Sebagai warga negara biasa, kita tidak bisa berbuat apa-apa untuk masalah-masalah makroekonomi seperti inflasi, deflasi, nilai tukar, dan seterusnya.

Yang bertugas menyeimbangkan inflasi dan deflasi adalah Bank Indonesia. BI akan berupaya menyeimbangkannya dengan menyesuaikan instrumen kebijakan, seperti Giro Wajib Minimum, suku bunga, dan operasi pasar terbuka.

Faktor-faktor yang memengaruhi inflasi/deflasi juga merupakan faktor eksternal (dari luar negeri) dan faktor internal yang berada di luar kekuasaan individual, seperti pertumbuhan gaji nasional, kondisi pasar tenaga kerja, harga barang impor, dan lain-lain.

Aisha   13 Feb 2023

Malam, boleh ya bahas diluar topik. di forum ini kan membahas tentang kebijakan moneter yang mengendalikan inflasi. Maaf ya, saya pernah dengar juga kebijakan Fiskal, apa itu kebijakan Fiskal dan bisa tidak mengendalikan inflasi.

Perbedaan kedua kebijakan Fiskal dan Moneter ini apa?? Terima Kasih

Selly   24 Feb 2023

Selly: Bantu jawab ya kak, Kebijakan Moneter adalah kebijakan yang dilakukan oleh bank sentral,

sedangkan

Kebijakan fiskal adalah kebijakan yang dilakukan oleh pemerintah dalam mengelola keuangan negara dan mempengaruhi aktivitas ekonomi.

Beberapa kebijakan fiskal yang dapat dilakukan untuk mengendalikan inflasi antara lain:

  • Kebijakan pengeluaran: Pemerintah dapat mengurangi pengeluaran publik untuk mengurangi permintaan agregat dan mengendalikan inflasi.
  • Kebijakan pajak: Pemerintah dapat menaikkan pajak untuk mengurangi permintaan agregat dan mendorong masyarakat untuk menyimpan uang daripada menghabiskannya pada barang dan jasa.
  • Kebijakan subsidi: Pemerintah dapat mengurangi subsidi untuk mengurangi permintaan agregat dan mengendalikan inflasi.
  • Kebijakan utang publik: Pemerintah dapat memperketat pengelolaan utang publik untuk mengurangi permintaan agregat dan mengendalikan inflasi.

Semoga membantu

Surya   26 Feb 2023

Selly:

Yup, setuju bung Surya.

Satu lagi:

Kebijakan moneter itu kewenangan tertingginya ada pada Bank Sentral. Di Indonesia, itu berarti Bank Indonesia. BI mengurus mulai dari analisis makroekonomi, menggodok kebijakan sampai pengumumannya.

Kebijakan fiskal itu kewenangan tertingginya ada pada pemerintah. Seluruh bagian pemerintahan ikut serta dalam menyumbang analisisnya (contohnya, RAPBN). DPR ikut serta dalam menggodok kebijakannya (contohnya dalam pengesaham RAPBN menjadi APBN). Dari hasil kebijakan, nanti Kementrian Keuangan bergerak sebagai pelaksananya

Aisha   27 Feb 2023

Selly:

Fiskal itu soal pemasukan dan pengeluaran negara. Hubungannya sama pajak, subsidi, utang pemerintah, dst.

Moneter itu soal jumlah uang beredar (money supply). Hubungannya sama suku bunga, GWM, aturan kredit perbankan, dst.

Sofiyan   27 Feb 2023

Sofiyan: Hmmm brrti sebenarnya Bank Sentral bisa dikatakan ga blh diintervensi ama pemerintah ataupun berurusan ama pemerintah ya. Krna klu dari cara kerjanya, Bank Sentral (kebijakan Moneter) cuma ngurusin uang aja, sedangkan Fiskal mengurus keuangan pemerintah aja ya?

Sekedar pertanyaan aja, mengapa ga dgabung aja kedua lembaga ini?

Dari Mana Keuntungan Trading Forex?

Sandy   13 Mar 2023

Sandy:

--->Mengapa Bank Sentral dan Keuangan Pemerintah tidak digabung saja?

Karena nanti akan menimbulkan moral hazard dan merusak perekonomian nasional.

Bayangkan: Presiden petahana akan kampanye untuk pemilu lagi, lalu memerintahkan bank sentral mencetak uang besar-besaran buat money politics. Negara memerintahkan untuk asal mencetak uang buat bayar utang, padahal nggak ada backing-nya sama sekali. Akibatnya, kredibilitas negara ambyar dan mata uangnya jadi sampah seperti Zimbabwe di akhir masa kepemimpinan Mugabe.

--->Dari Mana Keuntungan Trading Forex?

Keuntungan trading forex adalah dari selisih antara kurs jual dan kurs beli. Ketika kamu beli pada kurs lebih rendah dan jual pada kurs lebih tinggi, kamu untung.

Aisha   20 Mar 2023

Sandy: bank sentral dan pemerintah mempunyai tugas dan tanggung jawab yang berbeda-beda. Bank sentral bertanggung jawab dalam mengatur kebijakan moneter, seperti mengendalikan jumlah uang yang beredar dan menjaga stabilitas nilai tukar. Sementara itu, pemerintah memiliki tugas untuk mengatur kebijakan fiskal, seperti pengeluaran dan pendapatan negara.

Jadi, meskipun keduanya bekerja sama dalam menjaga perekonomian suatu negara, terdapat pemisahan antara bank sentral dan pemerintah agar kebijakan moneter dan fiskal dapat dilakukan secara independen tanpa adanya campur tangan politik yang berlebihan.

Contoh kasus seperti ini : bila dicampur antara bank sentral dengan pemerintah maka jika pemerintah membutuhkan dana untuk menyelesaikan proyek-proyek pembangunan, maka dapat timbul kecenderungan bagi pemerintah untuk meminta bank sentral mencetak uang secara berlebihan. Hal ini dapat berdampak pada terjadinya inflasi yang merugikan masyarakat.

Reka   28 Mar 2023

Tomi: Inflasi dan resesi yang terjadi di suatu negara dapat mempengaruhi pasar Forex dan saham dunia. Ketika terjadi inflasi atau resesi di suatu negara, investor cenderung mencari peluang investasi yang lebih aman dan stabil, seperti obligasi atau emas, dan melepaskan aset berisiko seperti saham dan mata uang yang terkait dengan negara yang mengalami inflasi atau resesi. Hal ini dapat menyebabkan penurunan harga saham dan mata uang negara tersebut, yang pada gilirannya dapat mempengaruhi pasar Forex dan saham dunia secara keseluruhan.

Ketika terjadi krisis ekonomi yang terkait dengan inflasi dan resesi, pasar Forex dan saham dunia dapat menjadi lebih fluktuatif dan tidak stabil. Hal ini dapat menyebabkan naik-turunnya harga saham dan mata uang secara dramatis dalam waktu yang singkat. Investor mungkin akan cenderung lebih waspada dan berhati-hati dalam memasuki pasar Forex dan saham dunia saat terjadi krisis ekonomi, dan akan lebih memilih untuk memegang aset yang lebih aman seperti emas atau obligasi.

Bagi trader yang berada di negara yang terkena dampak inflasi atau resesi, trading dapat menjadi lebih sulit dan berisiko. Trader harus memperhitungkan fluktuasi pasar yang tinggi dan berbagai risiko lainnya, seperti risiko mata uang dan risiko kredit. Namun, dengan strategi trading yang tepat, pengelolaan risiko yang baik, dan pemahaman yang kuat tentang pasar, masih ada kemungkinan bagi trader untuk survive dan menghasilkan keuntungan dalam situasi ekonomi yang sulit.

Ewndel   24 Apr 2023

Sandy: Sebenarnya, Bank Sentral dan pemerintah memiliki hubungan yang erat dalam pengaturan kebijakan ekonomi suatu negara. Namun, keduanya memiliki peran dan tugas yang berbeda dalam pengelolaan ekonomi.

Bank Sentral bertanggung jawab untuk menjaga stabilitas nilai tukar dan menjaga stabilitas harga di negara tersebut melalui kebijakan moneter. Kebijakan moneter meliputi pengaturan suku bunga, pengawasan terhadap kredit dan uang beredar, serta operasi pasar terbuka untuk mengatur suplai uang di pasar.

Sementara itu, pemerintah bertanggung jawab untuk mengelola keuangan negara melalui kebijakan fiskal, termasuk pengaturan belanja dan pendapatan negara, pengaturan pajak, dan kebijakan anggaran.

Kedua lembaga ini memiliki peran yang berbeda namun saling terkait dalam menjalankan perekonomian suatu negara. Jika keduanya digabung, maka akan sulit untuk memisahkan tugas dan tanggung jawab masing-masing lembaga. Hal ini dapat menyebabkan terjadinya konflik kepentingan antara Bank Sentral dan pemerintah dalam pengelolaan kebijakan ekonomi.

Wandi   28 Apr 2023

Umar:

Inflasi berkepanjangan dapat menurunkan daya beli, menyebabkan ketidakstabilan ekonomi, dan merosotnya nilai mata uang. Kalau tidak balance, maka terjadilah hiperinflasi yang memicu krisis ekonomi.

Kalau soal apakah Indonesia akan menjadi seperti Sri Langka, sejauh ini sepertinya masih aman, karena penyebab krisis di Sri Langka adalah karena defisit anggaran. Sementara itu, di Indonesia sendiri bank sentralnya masih secara aktif mengendalikan tingkat inflasi dan mengatur anggaran agar masih di zona aman. 

Ananta   7 May 2023

Romanov: Setuju! Inflasi pada dasarnya tidak selalu buruk, karena itu menunjukkan bahwa ekonomi sedang tumbuh dan berkembang. Namun, jika inflasi terlalu tinggi dan berlarut-larut, maka dapat menyebabkan nilai uang kita menurun dan mengurangi daya beli kita. Oleh karena itu, penting untuk menjaga inflasi pada tingkat yang sehat dan stabil.

Menurut saya sendiri, sebagai warga negara, kita dapat melakukan beberapa tindakan untuk membantu menjaga stabilitas ekonomi. Pertama, kita dapat berbelanja dengan bijak dan tidak membeli barang-barang yang tidak diperlukan. Kita juga dapat menabung dan menginvestasikan uang kita dengan cerdas, sehingga dapat membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi.

Selain itu, kita juga dapat mendukung kebijakan pemerintah yang bertujuan untuk menjaga inflasi pada tingkat yang sehat dan stabil. Misalnya, kita dapat mendukung kebijakan pengendalian harga, subsidi, dan pemberian insentif bagi sektor-sektor yang dianggap strategis.

Charlotte   8 May 2023
 Rahmanto |  28 Jul 2022

Halo agan-agan semuanya...

Sudah beberapa tahun lalu saya sudah mengetahui tentang uang cryptocurrency ini, namun saya masih sulit memahami sebenarnya apa itu crypto sebenarnya. 

Saya baca-baca artikel, rata-rata penjelasannya sering berbelit-belit. 

Tolong suhu-suhu di sini minta penjelasan paling mudah untuk dipahami oleh pemula. Terima kasih atas kesempatannya.

Lihat Reply [24]

Sebelum memahami soal uang kripto, Anda harus tahu soal "apa itu kriptografi".

Kriptografi adalah sebuah cabang keilmuan yang bertujuan untuk melindungi informasi penting melalui fitur enkripsi data.

Metodenya bermacam-macam, bisa menggunakan kode maupun hitungan yang hanya diketahui oleh orang-orang tertentu. Karakter yang paling jelas dari kriptografi ini adalah keamanan dan kerahasiaan informasinya.

Berangkat dari ide inilah uang kripto diciptakan, dengan tujuan agar masyarakat memiliki aset yang sulit untuk dipalsukan maupun dimodifikasi.

Selain itu, keistimewaan dari uang kripto lainnya adalah anonimitasnya. Bahkan penggagas Bitcoin sendiri, si Satoshi Nakamoto, hingga saat ini belum diketahui siapa jati dirinya.

Untuk menyimpannya, mata uang kripto ini berjalan di atas sebuah sistem Blockchain yang terdesentralisasi, tanpa melibatkan pihak ketiga seperti bank.

Jadi sudah jelas, uang kripto adalah aset yang diciptakan dengan prinsip kriptografi dan berjalan dalam sebuah Blockchain. Tidak ada bentuk fisiknya, namun sistemnya sudah terbentuk secara virtual.

Sebagai informasi tambahan soal legalitas uang kripto, keuntungan, dan kekurangannya; Anda bisa membacanya pada artikel berikut:

Ananta   29 Jul 2022

Lantas, bagaimana cara mendapatkan uang kripto?

Iqbal   9 Aug 2022

Banyak cara untuk mendapatkan uang kripto, langkah yang paling konvensional adalah melalui mining (menambang). Tapi cara ini sudah mulai ditinggalkan karena membutuhkan biaya dan daya yang besar.

Baca juga: Apakah Mining Bitcoin Masih Menguntungkan Di 2021?

Cara selanjutnya adalah dengan membeli di exchanger kripto. Ketika membeli di exchanger, tinggal membuat akun saja lalu menukar uang fiat kita (rupiah atau dolar) ke mata uang kripto yang diinginkan. 

Baca Juga: Daftar Exchange Kripto Lokal Paling Populer

Selain menambang dan beli langsung, kalian juga bisa "rebutan" klaim airdrop kripto yang biasanya dibagi-bagikan oleh developer. Video berikut ini menjelaskan soal apa itu airdrop dan cara mendapatkannya. 

 

Ananta   10 Aug 2022

Mengapa di beberapa negara melarang atau memberikan denda tinggi kepada warganya yang bermain kripto?

Timotis   11 Aug 2022

Setiap negara memiliki kebijakan dalam mengatur regulasi dan perekonomiannya masing-masing. Namun setidaknya, ada 5 alasan mendasar mengapa beberapa negara menolak Bitcoin dan Altcoin, antara lain:

  • Hilangnya Kontrol Karena Desentralisasi. Dengan munculnya Bitcoin, pemerintah kehilangan kendali atas sistem mata uang karena desentralisasi.
  • Risiko kejahatan. Karena desentralisasi dan anonimitas, semakin banyak penjahat menggunakan Bitcoin sebagai metode yang layak untuk kegiatan ilegal. Risiko cybercrime, transaksi narkoba dan bahan kimia berbahaya, hingga tindak kejahatan terorisme yang transaksinya memakai Bitcoin menjadi kekhawatiran utama beberapa negara.
  • Merusak kebijakan ekonomi Fiskal. Karena Bitcoin beroperasi melalui teknologi blockchain dan jaringan terdesentralisasi, pemerintah sulit untuk merencanakan peraturan pajaknya dan berpotensi jadi pintu belakang penggelapan pajak.
  • Ancaman bagi Bisnis Bank Sentral. Hal ini sangat dihindari pemerintah, karena mereka mengendalikan keuangan dan ekonomi negara dengan bantuan bank sentral dan lembaga keuangan.
  • Konsep Bitcoin masih kurang meyakinkan. Nilai bitcoin yang tidak stabil membuatnya sulit untuk diakui sebagai mata uang yang aman. Di samping itu, banyak orang yang masih tidak mempercayai konsep bitcoin. Itu sebabnya beberapa negara juga menunggu beberapa tahun lagi untuk menerima bitcoin sebagai sistem keuangan yang layak.

Di Indonesia sendiri, Bitcoin dilarang sebagai alat mata uang dan pembayaran, tapi diperbolehkan sebagai aset investasi. Karena itu, banyak exchange kripto yang mulai bermunculan.

Baca juga: 5 Exchange Kripto Termurah yang Diregulasi Bappebti

Ananta   18 Aug 2022

skill apa saja yang dibutuhkan untuk bisa membuat uang kripto? Mengapa banyak artis yang bisa membuat uang kripto atas nama mereka seperti koin ASIX misalnya? Bahkan ada yang lucu seperti Dogecoin dan sebagainya?

Firly Zamimah   8 Sep 2022

@Firly Zamimah:

Sebelumnya saya luruskan sedikit, terdapat perbedaan mendasar antara mata uang kripto dan token kripto. Mata uang kripto sendiri biasanya dibuat di atas sebuah Platform Blockchain khusus yang dibangun untuk koin tersebut. Token sendiri dibangun dengan meminjam/menggunakan Blockchain yang sudah ada sebagai dasarnya. Sebagai contoh, ASIX itu token, Dogecoin itu mata uang kripto. Pembuatannya sendiri cukup berbeda langkahnya dan tergolong mudah untuk membuat token daripada mata uang kripto.

Mengenai Skill, yang dibutuhkan utamanya adalah pemrograman dalam membuat token ataupun mata uang kripto. Jika tidak memiliki, tentu saja Anda bisa belajar terlebih dahulu atau membayar professional untuk membuatkannya untuk Anda.

Nur Salim   12 Sep 2022

Bagaimana perhitungan pajak aset kripto di Indonesia?

Bobby   26 Oct 2022

Berdasarkan bacaan artikel dan tanggapan sebelumnya ditambah pemahaman saya, crypto pada dasarnya mata uang digital yang dikembangkan dengan tujuan agar mempermudah transaksi digital yang tidak dapat dipalsukan karena memiliki enkripsi data. Crypto ini bersifat desentralisasi atau tidak terikat dengan pihak ketiga dan dijalankan dengan yang namanya blockchain.

Cara mendapatkan crypto adalah dengan memecahkan data data matematis dalam program. Reward yang didapatkan ya crypto ( berdasarkan sejarah mining bitcoin).

Jadi menurut saya, pada awalnya crypto ini dijadikan sebagai alat pembayaran pengganti uang yang sekarang, sama seperti uang kertas menggantikan emas. Sehingga menjadikan crypto ada value-nya serta tingkat keamanannya tinggi menjadikan banyak orang ramai-ramai mencari crypto dan mengconvert uang mereka ke crypto. Crypto sendiri ada jumlah limit yang bisa ditambang sehingga lama kelamaan value crypto naik dan memiliki nilai jual yang sangat tinggi dan berharga. CMIIW

Aswin   29 Oct 2022

Sebelum menghitung, terlebih dahulu kamu perlu tahu bagaimana ketentuan pajak kripto.

Ketentuan sederhananya begini:

  • PPN untuk transaksi jual-beli kripto 0,11%.
  • PPh untuk jasa exchange 0,1%.
  • Pajak untuk mining 1,1%.

Dengan demikian:

  • Kalau kamu jual/beli kripto pada exchange terdaftar Bappebti, maka akan kena pajak 0,21% (PPN+PPh).
  • Kalau kamu mining kripto, kena pajak 1,1%.
  • Kalau kamu jual/beli kripto di luar exchange terdaftar, maka terkena pajak dua kali lipat, yakni PPN 0,22% dan PPh 0,2%.

Perhitungan pajak kripto nantinya berdasarkan pada nilai transaksi, kemudian dipotong langsung oleh pihak exchange. Contohnya: Kamu jual 2 BTC via exchange. Pada saat itu, kurs BTC ke IDR adalah Rp310 juta. Maka perhitungan pajaknya adalah: 0,21% x (2xRp310.000.000) = Rp1.302.000 (belum termasuk biaya transaksi yang diberlakukan oleh exchange).

Aisha   31 Oct 2022

Apakah uang seperti Dana, Gopay, ShoopePay, Paypal, itu juga termasuk kripto? Kan sama-sama tidak memiliki fisik?

Bani Yani   11 Jan 2023

Meskipun sama-sama tidak memiliki fisik, uang digital seperti Dana, GoPay, ShopeePay, dan PayPal tidak termasuk dalam kategori mata uang kripto. Alasannya ada 2:

1. Uang digital adalah bentuk uang yang disimpan dalam bentuk elektronik atau digital, sementara mata uang kripto adalah mata uang yang diterbitkan dan diatur oleh teknologi blockchain.

2. Uang digital biasanya diterbitkan oleh bank atau perusahaan keuangan yang telah diakui oleh pemerintah, sementara mata uang kripto diterbitkan oleh komunitas independen yang tidak terkait dengan pemerintah atau perusahaan tertentu.

Ananta   14 Jan 2023

Pak @Ananta, misalkan saja kalau kripto di jadikan bentuk fisik, maka penerbitnya adalah komintas independen yang bapak sebutkan tadi sedangkan bila uang digital yang pak @Bani Yani sebut bila diijadikan bentuk fisik, penerbitnya adalah pemerintah, begitu?

Mengenai kripto itu sendiri pak, apa sudah benar langkah sebagian pemerintah di dunia yang menganggap kripto itu uang tidak sah? Karena menilik dari yang bapak bilang tentang penerbit uang kripto yang merupakan lembaga non pemerintah dan keuangan berarti saya bisa simpulkan payung hukum kripto itu lemah karena bukan jaminan pemerintah.

Bambang   14 Jan 2023

@Bambang:

Untuk masalah keputusan beberapa pemerintah yang melarang transaksi dengan menggunakan kripto setahu saya alasan utamanya karena euphoria yang muncul gara-gara melesatnya Bitcoin beberapa tahun lalu. Hal ini tentu baik untuk beberapa orang, namun beberapa orang lain yang kurang paham dan mengerti akan risiko kripto inilah yang menjadi perhatian khusus bagi pemerintah. Terlebih lagi pada waktu itu perhatian seluruh mata tertuju pada BTC yang sejatinya tidak memiliki landasan atau Value dalam pembentukannya.

Mengenai apakah keputusan tersebut baik atau tepat sendiri, saya rasa hanya waktu yang bisa menjawab. Terlebih lagi dalam perkembangannya saat ini, banyak pemerintah yang juga mulai membentuk rencana untuk mengadopsi Blockchain dalam sistem perbankan resmi.

Nur Salim   20 Jan 2023

Ananta: wah, menarik juga nih ya soal airdrop... Syarat buat mendapatkannya apa saja ya? Apakah kita perlu skill bahasa inggris supaya bisa dapat? Lalu mohon rekomendasi juga donk cara paling newbie friendly biar bisa kecipratan airdrop 🙏

Afrizal P   10 Feb 2023

Afrizal P:

Kripto airdrop adalah cara di mana proyek blockchain membagi2kan koin atau token gratis kepada pengguna sebagai bentuk promosi atau imbalan. Jika Anda tertarik untuk mendapatkan keuntungan dari kripto airdrop, berikut adalah beberapa caranya yah:

  1. Bergabung dengan komunitas kripto: Bergabunglah dengan komunitas kripto dan forum diskusi untuk mendapatkan informasi tentang airdrop. Pastikan untuk bergabung dengan komunitas yang punya reputasi baik, jangan abal2 sama tebar2 hoax doang. (pro tips: cek di sub-reddit, banyak pemainnya)
  2. Ikuti akun media sosial proyek kripto: Proyek kripto sering menggunakan akun media sosial mereka untuk mempromosikan airdrop mereka. Ikuti akun media sosial mereka seperti Twitter, Telegram, atau Discord untuk memperoleh informasi tentang airdrop yang tersedia.
  3. Ikuti instruksi airdrop: Setelah mendaftar, proyek kripto akan memberikan instruksi tentang cara mendapatkan koin airdrop. Instruksi ini dapat berupa mengunduh aplikasi, melakukan tweet, atau memposting di media sosial. Pastikan untuk mengikuti instruksi dengan benar sampai dapat airdrop-nya.
  4. Jangan serakah: Ingatlah bahwa airdrop kripto biasanya memberikan jumlah koin atau token yang kecil dan mungkin membutuhkan waktu dan usaha untuk memperolehnya. Jadi jangan ekspek terlalu tinggi yah…

Namun, penting untuk diingat bahwa kripto airdrop memiliki risiko yang terkait dengan proyek kripto tersebut. Pastikan untuk melakukan penelitian terlebih dahulu tentang proyek kripto dan potensi keuntungan dan risikonya sebelum terjun ke dalam airdrop.

Zaky M.   15 Feb 2023

Ananta:

Betul itu. Selain itu, juga ada masalah lingkungan & energi, karena bisnis kripto itu nyedot listrik banget. Banyak kasus orang yang main crypto itu mining dengan menggunakan listrik ilegal atau tanpa ijin, sehingga merugikan negara.

Sandra   13 Mar 2023

Timotis:

Betul itu. Selain itu, juga ada masalah lingkungan & energi, karena bisnis kripto itu nyedot listrik banget. Banyak kasus orang yang main crypto itu mining dengan menggunakan listrik ilegal atau tanpa ijin, sehingga merugikan negara.

Sandra   13 Mar 2023

Nur Salim: owhhh gitu yach... trus yang lebih mudah dibeli oleh newbie yg mana yha pakk antara token dan mata uang?? Trus juga prospeknya bwat jangka pnjang bagusan mana? Sy pngn ikut coba beli bitcoin2 gitu

Frando   15 Mar 2023

Frando:

Untuk kemudahan dalam bertransaksi sebenarnya sama mudahnya untuk transaksi. Namun untuk prospek sendiri, tidak ada jawaban pasti mengenai mana yang memiliki prospek lebih baik. Namun dari segi risiko, mata uang kripto terutama Big 3 (BTC, ETH, USDT) memiliki tingkat risiko yang bisa dibilang lebih stabil karena tingginya Market Cap yang ada. 

Nur Salim   17 Mar 2023

Bani Yani:

Saya kurang setuju dengan mas @Ananta. FYI, Paypal sekarang bisa dipakai menyimpan, jual/beli, dan transfer kripto.

Perbedaan yang tepat itu begini:

Kripto itu ibaratnya uang, hanya saja terbentuk dalam sistem jaringan blockchain dan tidak dikontrol oleh bank sentral seperti uang biasa.

Dana, Gopay, ShopeePay, Paypal, dkk adalah e-wallet, alias dompet digital. Ibaratnya dompet kita di dunia nyata, dompet digital berfungsi untuk menyimpan uang. Uang yang disimpan dalam dompet itu sendiri bisa berupa uang resmi (rupiah, USD, EUR, dll) maupun uang kripto (BTC, ETH, dll) sesuai dengan kebijakan operator dompetnya.

Operator e-wallet di Indonesia (Dana dkk) tunduk pada aturan Indonesia yang melarang penggunaan kripto sebagai alat pembayaran, sehingga mereka hanya menerima rupiah saja. Tapi operator Paypal tidak terikat aturan seperti itu, sehingga mereka juga bisa menampung kripto.

Aisha   17 Mar 2023

Sandra: eh, setau gw skrg dah banyak koq kripto yg diklaim ramah lingkungan. Cm gw lupa namanya apa aj. Kalo yg pake ternak kudu nimbun2 vga gtuh dah gak zaman bozzz! 

Coba dech para senior disini boleh dunks info2 nama kripto yg environment friendly biar para noobs tercerahkan. 

Karlan   6 Jun 2023

Karlan: Yup! Skrg udah banyak kripto yang bilang diri mereka ramah lingkungan. Mereka mulai beralih dari PoW dmana kyk tambang kripto pada umummnya ke PoS dmana menambang kripto dngn cara stake.

  • Cardano (ADA): Cardano tuh pake teknologi yang disebut Proof-of-Stake (PoS) buat mining-nya, yang konsumsi energinya lebih hemat daripada Proof-of-Work (PoW) yang dipake Bitcoin.
  • Ethereum (ETH): Ethereum udah lama banget ada di dunia kripto, tapi sekarang lagi ngembangin versi baru yang namanya Ethereum 2.0. Versi ini bakal pake PoS, yang lebih hemat energi, alih-alih PoW. 
  • Binance Coin (BNB): Binance Coin, yang dikelola oleh Binance exchange, juga udah ada fitur staking yang pake PoS. 
  • Ripple (XRP): Ripple fokus banget sama teknologi pembayaran berbasis blockchain yang lebih efisien. 
Andrew   7 Jun 2023

Karlan:

istilah yang biasanya digunakan untuk kripto yang ramah lingkungan adalah Eco Friendly Crypto. Bukannya tidak zaman, penambangan kripto yang boros energi seperti Bitcoin masih akan terus berlanjut meskipun kadarnya berkurang. Namun hal ini tetap diperlukan untuk mencetak block baru agar nilai Supply Bitcoin bisa bertambah hingga saat total nilai Supply maksimal nanti terpenuhi.

Untuk kripto yang Eco Friendly sendiri sudah ada beberapa yang disebutkan oleh kak Andrew di atas. Selain itu masih ada juga kripto seperti NANO, CHIA, IOTA yang bisa menjadi alternatif lain.

Nur Salim   9 Jun 2023
 

Komentar @inbizia

Tanto:Izin jawab ya. Emang bener kok bahwa pasangan mata uang EUR/USD itu sering direkomendasikan buat pemula. Hal ini dikrnakan pergerakannya yg memang cenderung volatil karena dipengaruhi banyak faktor fundamental, terutama kebijakan moneter dari ECB dan The Fed.

Perlu diketaui jga klo pengaruh pergerakan harga EUR/USD itu bs cukup besar. Kebijakan moneter ECB dan The Fed, misalnya, bisa berpengaruh signifikan terhadap pergerakan harga EUR/USD. Nah klo pengaruh pergerakan harga EUR/USD terhadap pasangan mata uang lainnya, bisa jadi ada pengaruhnya, tapi gak selalu langsung dan setiap saat

Berita2 dari ECB dan The Fed itu penting banget buat trader buat rajin mengikutinya. Karena keputusan2 yang diumumkan oleh kedua bank sentral ini bisa berdampak besar ke pasar. Trader sering memperhatikan berita2 terkait bank sentral ini shngga bsa dipake buat keputusan agar lbh bijak

 Heri |  10 Jun 2023
Halaman: Karakteristik Eurusd Menurut Mifx

Kerry: Sbnnrya dalam kalender eknomi itu ada beberapa aspek yg perlu diperhatikan sbagai trader. Jdi emang dlm kalender eknomi itu bukan hnya rilisan berita eknomi aja tetapi ada beberapa hal misalkan sprti pidato pejabat bank sentral, pertemuan kebijakan moneter, dan peristiwa ekonomi penting, lirisan laporan kondisi ekonomi, dsb.

Nah cara utk baca kalender eknomi sndiri sbnrnya cukup mudah. Yakni melihat apakah dampak dari kegiatan ekonomi tsb apakah cukup besar ato ga. Dan selain prediksi dampak tadi, bsa diliat jga bahwa ada terdapat aktual peristiwa yg udah terjadi di kegiatan ekonomi yg lalu jga. Shngga trader bsa dapat gambaran sbrapa besar dampak dari kegiatan ekonomi tsb. Utk slngkapnya mengenai kalndeer ekonomi dan cara bcanya bsa baca di artikel berikut : Cara Memanfaatkan Kalender Ekonomi

 Hendra |  11 Jun 2023
Halaman: Perbandingan Aplikasi Trading Maxco Vs Dcfx

Setiawan: Ane jelasin secara singkat aja yaa gan! Intinya gini, Sesi Amerika Utara cenderung memiliki volatilitas tinggi karena banyak trader dan institusi besar yang terlibat dalam perdagangan di pasar tersebut. Banyak berita ekonomi dan kebijakan moneter yang dirilis pada sesi ini, yang bisa mempengaruhi pergerakan harga. Selain itu, tumpang tindihnya dengan sesi Eropa juga menciptakan likuiditas yang tinggi. (pusat perekonomian terbesar di dunia memang ada di Eropa dan juga Amerika Utara, jadi jangan heran kalau pasar apapun condongnya ke arah sana)

Di sisi lain, sesi Asia memiliki volatilitas yang lebih rendah. Pasar di Asia biasanya lebih sepi karena partisipasi trader dan institusi keuangan tidak sebanyak di sesi Amerika Utara. Selain itu, kurangnya rilis berita ekonomi utama di sesi Asia juga berkontribusi pada volatilitas yang lebih rendah. (Pusat perekonomian di Asia paling berkutat di Hongkong, Tokyo, Seoul, dan di Sidney serta Shang Hai)

 Jeremy |  5 Jul 2023
Halaman: Cara Memaksimalkan Profit Trading Xauusd Versi Finex

Bntu jawab yaa! Mengenai apa itu margin, sbnrnya margin itu sndiri adalah uang jaminan yang harus trader setorkan ke broker saat membuka posisi trading. Ini memungkinkan trader untuk trading dengan lebih banyak uang daripada yang di miliki di akun mereka.

Dalam akun Gold MRG, dikatakan memerlukan margin $200 untuk setiap lot trading. Jika menggunakan akun Platinum MRG, Anda memerlukan margin $2,000 untuk setiap lot trading. Itu berarti dalam trading dengan 1 lot di akun tsb, kita harus menyiapkan minimal $200 dan $2000.

Apa hubungannya dengan biaya transaksi? Margin itu memiliki pengaruh ke biaya trading lain seperti spread, komisi, dan biaya swap. Semakin besar biaya transaksi, semakin banyak margin yang dibutuhkan. Oleh krna itu, ga usah heran klo margin di masukkan ke dalam biaya trading.

Baca Juga: 6 Biaya Tersembunyi dalam Trading Forex

 Aston |  2 Aug 2023
Halaman: Perbandingan Akun Mrg Untuk Trading Saham

Nadeo : Kedua broker yg loe sebutkan memiliki perbedaan kecil dalam leverage. Jadi ibarat beda 100 kali lipat saja shngga dari sisi resiko itu sama2 memiliki resiko leverage yang cukup besar. Utk preferensi broker mana yg terbaik, gue ga bsa saranin yaa. Coba deh utk perhatiin, ada faktor lain ga yg bsa mengurangi biaya trading ato membantu proses trading loe misalkan seperti spread, komisi, jenis akun, layanan pelanggan, dan fitur platform yg harus dipertimbangkan. Sebelum memilih, pastikan loe memahami dengan baik aturan dan biaya trading dari kedua broker.

Dalam memilih leverage, penting untuk memahami bahwa tingginya leverage bisa meningkatkan potensi keuntungan, tetapi juga risiko kerugian. Jika loe pemula, lebih baik memulai dengan leverage yg lebih rendah dan fokus pada pembelajaran serta manajemen risiko yg baik. Dalam trading, keselamatan modal lebih penting daripada potensi keuntungan besar.

Baca Juga:

 Suliman |  30 Aug 2023
Halaman: Membandingkan Biaya Trading Maxco Dan Javafx

Halo bung, selamat siang, maaf, saya benar-benar baru di Forex. Saya tidak begitu paham mengenai terminologi Forex dan sepertinya sangat bingung dengan istilah Forex. Ada beberapa pertanyaan yang ingin saya tanyakan. Apa itu strategi scalping? Dan apakah ada strategi trading lain selain scalping? Mengapa dalam scalping perlu spread yang sangat rendah? Dan berapa nilai spread dalam dolar karena dikatakan bahwa spread adalah biayanya? Apa mata uang terbaik untuk diperdagangkan? Apakah MIFX benar-benar bersahabat dengan pemula seperti saya?
TERIMA KASIH! Saya harap pertanyaan saya akan terjawab!

 Qyeen |  30 Aug 2023
Halaman: Tips Mifx Cara Memanfaatkan Tipe Order Sesuai Strategi

Kirim Komentar Baru