AUD/JPY masih berada di baawah level 104.00 setelah hasil beragam pada data Tiongkok, 1 hari, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik menuju level 0.9100 di tengah lebih rendahnya produksi industri Swiss, 1 hari, #Forex Teknikal   |   Pound Sterling mempertahankan kekuatan di dekat level 1.2700 meskipun dolar AS stabil, 1 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/USDtetap bullish setelah koreksi hari Kamis, 1 hari, #Forex Teknikal   |   PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp136.4 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Sepeda Bersama Indonesia Tbk (BIKE) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp12.9 miliar dari laba bersih di tahun buku 2023. , 1 hari, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0.42% ke level 7,277 pagi ini, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Panca Budi Idaman Tbk (PBID) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp300 miliar. , 1 hari, #Saham Indonesia

Analisa Teknikal

8 Mitos Analisa Teknikal Yang Terpatahkan
Wahyudi     18 Jun 2020
Banyak trader dan investor yang menganggap analisa teknikal sebagai sebuah studi dangkal tentang pola dan grafik, padahal hal tersebut hanyalah mitos! Seperti apa kenyataannya?
Pendapatan Telkom Naik, Analisa Teknikal Berpeluang Buy
Ryandy H     27 Nov 2019
Menurut data sembilan bulanan, pendapatan Telkom pada 2019 naik dibandingkan tahun lalu. Berikut analisa teknikal TLKM untuk Anda jadikan pertimbangan.
#buy  
Indikator Teknikal Terbaik Untuk Trading Saham
Anna     1 Mar 2019
Empat indikator teknikal terbaik untuk trading saham ini bisa digunakan dengan mudah oleh siapa saja, termasuk trader pemula.
Kamus

Kamus Trading

Analisa Teknikal, Analisis Teknikal

Cara menganalisa pergerakan harga suatu aset di pasar finansial menggunakan perangkat statistik, seperti grafik (bar, line, atau candlestick) dan rumus matematis.

Indikator Teknikal

Alat yang dibuat berdasarkan perhitungan matematis atas histori harga, volume, atau minat pasar terhadap sebuah instrumen investasi atau kontrak keuangan. Penggunaan indikator teknikal bertujuan untuk memprediksi pergerakan harga di masa depan.

Analisa Fundamental, Analisis Fundamental

Cara menganalisa pergerakan harga aset di pasar finansial berdasarkan data dan berita ekonomi tertentu. Dalam forex, analisa fundamental berkaitan dengan berita yang mempengaruhi nilai tukar mata uang.

Forum

Kumpulan Forum @inbizia #analisa #teknikal

syahroni   15 Mar 2021

Analisa fundamental yang digunakan untuk Trading Emas?

Antonius   3 Feb 2021

Apakah candlestick saham lebih sulit dianalisa secara teknikal?

Sudarma   1 Jul 2015

mana yg lebih penting?
analisa atau money management?

Komentar

Kumpulan Komentar @inbizia #analisa #teknikal

  Nia S   |   25 Jun 2021   |   Artikel

Analisa apa saja yang perlu diperhatikan dalam trading?

  Hadi   |   25 Jun 2021

Dari artikel yang pernah saya baca ada 3 analisa :
- Analisa Fundamental
merupakan analisa trading yang dilakukan melalui pengamatan dan penilaian dari suatu kondisi market yang didasari oleh pergerakan harga

- Analisa Teknikal
adalah metode analisis yang digunakan untuk memprediksi arah dari pergerakan harga di masa depan dengan mempelajari data harga pada periode sebelumnya yang telah terbentuk dan ditampilkan dalam chart

- Analisa Sentimen Pasar
adalah sikap kesepakatan bersama (konsensus) dari para pelaku pasar investasi dalam mengantisipasi pergerakan harga di suatu jenis pasar

  Khenedy Basar   |   19 Nov 2022   |   Artikel

Hedging itu kategori strategi yang lumayan advance dan akan sulit buat pemula kayaknya. Banyak aspek yang harus diperhatikan sebelum melakukan hedging dan berdasarkan artikel aja terkadang Hedging dilakukan tanpa rencana

Maksud tanpa rencana adalah langsung melakukan perhitungan dan keputusan di tempat, jadi trader langsung menganalisa chart dan melakukan entry. Sedangkan hedging sendiri juga ada dasarnya. Jadi analisanya berkali-kali lipat dan cepat, dimana pemula bakalan kesusahan karena untuk entry aja perlu waktu untuk analisa.

  Tati   |   17 Jan 2023   |   Artikel

Berita lama banget, seharusnya sih tidak dapat digunakan untuk menganalisa keputusan trader dalam menentukan Sell atau Buy.

Tapi bolehlah diteliti keadaan dan situasi yang ditunjukkan oleh artikel ini, siapa tahu nanti akan ada situasi yang serupa sehingga kita bisa memiliki panduan lebih detail dalam menentukan Sell atau Buy untuk situasi atau kondisi berikutnya.

  Willy   |   3 May 2023   |   Artikel

"Hal yang terpenting selanjutnya tapi sering diabaikan adalah menyiapkan mental dan cara berpikir. Karena kesuksesan seorang trader tidak hanya ditentukan oleh pengetahuan, melainkan juga dapat dipengaruhi oleh mental dan cara berpikir, istilah populernya adalah psikologi trading."

Dari kutipan artikel diatas nih, permasalahannya, utk mengatasi cara berpikir dan nyaipin mental itu nyatanya lebih sulit utk dijalankan dibandingkan belajar analisa teknikal dan fundamental lho. Ada ga misalkan buku2 tentang psikologis trader yg bsa dijadikan acuan? Krna gw pernah ngedengar klu membaca buku psikologis trading itu bsa ngebantu mental kita jadi lbh baik dan emosi kita dalam trading itu bsa dikendalikan. Mohon bantuannya ya! Terima kasih!

  Bima   |   3 Jul 2023

Willy: Ibarat buku psikologis itu adalah buku matematika SD elo gan. Apakah bsa dijadikan acuan utk menyelesaikan soal ujian? Jawabannya tentu aja, tetapi metode dan rumus matematika itu bnyk bngt, shngga elo tentu bakalan nyari yg cocok buat elo. Nah, bgitu jga dngn buku psikologis gan, bisa aja kita jadikan acuan trading tetapi bisa juga tidak bisa karena terkadang, pengalaman penulis bisa aja berbeda dengan pengalaman kita. Tekanan waktu trading yg dialami juga bakalan berbeda2.

Toh elo ga mngkn kan ngikutin trader yg emang berawal dari modal kecil sedangkan modal elo besar ato ga mngkn bakalan nyambung klo ngikutin trader yg modal besar sdngkn modal elo kecil. Ini mah, semua tergantung preferensi elo masing2 dan ga bsa 100% dijadikan acuan selama ga cocok ama keadaan mental dan psiklogis kita

  Galuh   |   18 May 2023   |   Artikel

Thanks min! Sbagai pemula, saya merasa kebantu dengan istilah apa itu breakout dan tipe2 breakout serta cara nganalisanya seperti apa. Cuma ada beberapa hal yg mngkn jadi catatan kecil buat saya. Yakni :

Apakah false breakout dan true breakout ini di setiap time frame berbeda2 atau tetap sama. Misalkan, ane ada di timeframe H1 terus terjadi breakout disaat itu, kmudain ane pindah ke timeframe lebih kecil, apakah bakal tetap terjadi false maupun true breakout ini?

Kmudian, berdsarkan penjelasan kedua tipe breakout yang dipaparkan di artikel, mana yang lebh sering terjadi di pasar Forex, apakh true breakout ato malah false breakout? Mohon penjelasannya min, makasih bnyk!

  Ricky   |   28 May 2023

Galuh:Halo gan, untuk false breakout dan true breakout itu bsa terjadi di semua time frame, baik yg besar seperti H1 maupun yg lebih kecil. Masing2 time frame memiliki karakteristik pergerakan harga yg berbeda, dan hal ini dpt mempengaruhi kemungkinan terjadinya false breakout dan true breakout.

Saat lu melihat breakout di timeframe H1 dan kemudian beralih ke timeframe yang lebih kecil, seperti M15 atau M5, ada kemungkinan bahwa breakout tersebut masih valid dan terkonfirmasi sebagai true breakout. Tapi, juga ada kemungkinan bahwa breakout tersebut ternyata hanya false breakout di time frame yang lebih kecil. Jadi, tergantung pada konteks dan konfirmasi dari time frame yang lu amati.

Tentang kejadian false breakout dan true breakout, sebenarnya ini relatif tergantung pada kondisi pasar dan strategi trading yg lu gunakan. Tidak ada jawaban psti tentang mana yg lebih sering terjadi di pasar Forex secara umum, karena pergerakan harga sangat dinamis dan dipengaruhi oleh banyak faktor.

Namun, yang perlu diingat adalah false breakout cenderung lebih sering terjadi daripada true breakout. Hal ini karena pergerakan harga seringkali bergerak dalam kisaran tertentu sebelum akhirnya benar2 menembus level resistance atau support yg signifikan. Jadi, lu perlu hti2 dan menggunakan konfirmasi yg kuat sebelum mengambil keputusan trading berdasarkan breakout.

Semoga jelas ya gan!

  Hanif   |   30 May 2023   |   Artikel

Dikatakan klu , teknik switching sebenarnya tidak cocok bagi pemula, sebab membutuhkan analisis yg matang dan penuh keyakinan. Dan disaranakan klu emang ga yakin transaksi kedua akan menghasilkan profit yg bisa menutup kerugian dr transaksi pertama, cukup lakukan cut loss saja tanpa Switching.

Nah,, kelemahan dari cut loss dibandingkan switching itu ada ga ya? Kmudian cut loss itu kan artinya dari kita yg langsung ngenutup posisi biar mencegah lbh dalam lgi kerugian krna stop loss kejauhan. Misalkan teknik analisa kita dah teapt gitu, klu dibandingkan, antara stop loss dan cut loss, manakah yg mngkn lbh ramah buat pemula? selain perbadingan dri switching yaa. Mohon bntuannya, makasih!

Kalkulator Pivot Point

Kalkulator Pivot Point




Download Indikator Gratis

Indikator Trade Signal memiliki keunggulan dalam mendeteksi adanya suatu trend lebih cepat. Indikator ini bahkan sudah bisa membaca potensi trending bahkan sebelum harga membentuk trend.Trade signal dapat memberikan informasi apakah harus entry atau exit dari perdagangan dan waktu terbaik untuk melakukannya. Trade signal adalah pemicu untuk entry buy atau sell yang didasarkan pada analisis. Analisis tersebut dapat dilakukan dengan bantuan indikator teknikal, atau algoritma matematis berdasarkan aksi pasar, mungkin dikombinasikan dengan faktor lainnya seperti indikator ekonomi. Apabila panah bergambar tangan berwarna biru dan menunjuk ke atas, maka trend diprediksi naik sehingga Anda bisa melakukan open entry BUY. Sedangkan jika panah bergambar tangan berwarna kuning dan menunjuk ke bawah, trend diprediksi turun sehingga Anda sebaiknya entry SELL.Para trader dapat membuat trade signal menggunakan berbagai kriteria, mulai dari yang sederhana, seperti laporan laba dan lonjakan volume, hingga sinyal yang lebih kompleks yang diperoleh menggunakan sinyal yang sudah ada.
Indikator Hist Step MA merupakan gabungan dari MA dan stochastic. Garis yang digunakan membentuk diagram seperti MACD. Selain mengetahui keadaan trend, Hist Step MA juga bisa dimanfaatkan untuk menentukan titik open posisi secara akurat.Cermati chart AUD/USD berikut ini.Indikator Hist Step MA bersifat lagging. Visualisasinya terdiri dari warna merah dan hijau sebagai penanda adanya trend up dan trend down. Warna hijau mewakili trend up, sedangkan warna merah mencerminkan trend down.Pada chart di atas, time frame yang digunakan adalah M30. Anda bisa menempatkan Hist Step MA di time frame yang lebih besar, seperti H1, H4, atau Daily. Ditempatkan di time frame yang lebih kecil pun tak masalah. Namun, terkadang harga sudah berbalik tak beraturan saat signal belum selesai.Rekomendasi penggunaan: Gunakan indikator Hist Step MA saat harga mengalami trend. Pasalnya, harga terkadang mengalami pembalikan. Perhatikan warna sinyalnya, pastikan sudah berubah menjadi warna hijau atau merah seluruhnya. Jika sudah, segera lakukan open posisi. Hindari open posisi saat trend selesai. Anda bisa manfaatkan MA biasa untuk membantu menentukan arah trend. Dengan sifat-sifat yang dimiliki indikator Hist Step MA, Anda bisa melengkapi strategi trend following menjadi lebih komplet. Selain itu, indikator ini juga cocok untuk digunakan dalam berbagai macam strategi trading lainnya.
Trader profesional sering mencari high low pada chart agar bisa memahami arah trend yang sesuai dengan kondisi market. Nah, indikator Day High Low bisa membantu Anda meraihnya.Indikator Day High Low dapat mengidentifikasi high low dan kinerja breakout yang sering terjadi pada harga market. Kondisi seperti ini cenderung dimanfaatkan oleh trader profesional sebagai pembantu sekaligus penentu adanya perubahan arah market di masa depan.Perhatikan gambar penggunaan indikator Day High Low berikut ini.Rekomendasi penggunaan: Gunakan indikator Day High Low saat mengalami breakout atau terjadi sideways.Bisa juga digunakan saat market konsolidasi atau terus membuat titik tertinggi atau terendah tertentu. Gunakan di market dengan range yang tidak terlalu besar atau tidak terlalu kecil. Misalnya, pada pair mayor atau pair cross. Bisa dipakai untuk gold, tetapi pertimbangkan money management. Sejatinya, indikator Day High Low tergolong tool indikator. Ia memiliki kemampuan menciptakan titik high dan titik low, serta dapat mengikuti pergerakan market dengan sendirinya. Artinya, indikator Day High Low bisa bergerak secara dinamis sesuai kondisi market saat ini.Pada gambar di atas, indikator Day High Low tersusun atas dua warna utama: merah dan hitam. Disarankan bagi Anda yang menggunakan chart dengan background hitam agar mengubah warna indikator hitam menjadi warna lain, seperti putih atau warna kontras lain, agar lebih terlihat dan terbaca dengan mudah.Menggunakan indikator Day High Low dapat membantu analisis Anda secara spesifik tanpa perlu kerepotan dengan indikator lain. Ditambah, indikator ini bisa dimanfaatkan di segala kondisi. Trader pemula pun bisa mempelajarinya dengan mudah.
Meskipun tergolong oscillator, MACD biasa masih cukup lambat dalam mendeteksi market lebih awal. Hadirnya indikator Good MACD adalah solusi yang paling baik. Ada sedikit pengembangan pada bagian histogramnya sehingga lebih sensitif dalam mendeteksi trend dibandingkan MACD biasa. Indikator Good MACD juga dianggap lebih akurat daripada MACD biasa karena lebih cepat mendeteksi adanya divergency. Ditambah, indikator ini juga dilengkapi dengan tools yang bisa mendeteksi adanya pembalikan.Perhatikan gambar chart di bawah ini.Indikator Good MACD bersifat leading. Penggunaan yang paling tepat adalah saat market sedang trend. Dengan kata lain, indikator ini kurang andal untuk kondisi sideways.Rekomendasi penggunaan: Gunakan indikator Good MACD saat terjadi signal. Signal akan muncul saat terjadi persilangan antara garis biru dan garis putus-putus merah (magenta).  Jika garis merah di atas, artinya market sedang dominan Downtrend. Jika garis merah di bawah, artinya Uptrend. Untuk menghasilkan signal yang valid, hindari menggunakan indikator Good MACD saat sideways. Gunakan hanya saat harga sedang trending. Pada chart di atas, penggunaan time frame-nya adalah M30. Anda bisa mengatur time frame sesuai preferensi masing-masing. Untuk day trader, disarankan mengatur time frame di H1, sedangkan M5 sampai M15 cocok bagi para scalpers.
Indikator ini tampak seperti MA tetapi memiliki perubahan dalam garisnya. Pada garis tersebut, Anda dimanjakan dengan adanya perubahan signal yang lebih cepat dibandingkan Moving Average. Signal terbentuk dari perpaduan 2 warna yaitu orange dan merah. Jika garis oranye memotong garis merah ke atas maka trend bull segera terjadi, sehingga Anda bisa melakukan entry buy. Sebaliknya bila garis oranye melewati garis merah ke bawah maka trend bear segera muncul sehingga Anda harus segera entry sell.
Dengan indikator iPanel, cukup melihat panah sinyal, Anda sudah dapat mengetahui kemana arah trend terjadi. Cukup mudah untuk digunakan oleh trader forex. Perhatikan gambar penggunaan indikator iPanel berikut ini.Terlihat dari gambar di atas, bahwa indikator iPanel tersusun dari bermacam-macam indikator, yaitu: Stochastic (8, 3, 3): sinyal trading dari pergerakan naik atau turun (osilasi) antara batas jenuh jual (20) dan batas jenuh beli (80). Indikator Stochastic terdiri dari tiga komponen, yakni percentK, percentD, dan slowing. RSI (14): sinyal OP berasal dari osilasi antara centerline (0), batas jenuh jual (30), dan batas jenuh beli (70). CCI: digunakan sebagai osilator untuk identifikasi kondisi jenuh jual atau jenuh beli dari skala -100 sampai +100. MACD (12, 24, 6): sinyal trading dari crossover antara garis MACD dengan garis sinyal. Disarankan untuk mengganti komponen SlowEMA menjadi 26 dan MACDsp (garis sinyal) menjadi 9 agar sesuai standar MACD. EMA1 (short period crossover): sinyal trading dari crossover antara dua garis EMA periode pendek (5 dan 8). EMA2 (long period crossover): sinyal trading dari crossover antara dua garis EMA periode panjang (26 dan 52). Sederhananya, indikator iPanel adalah rangkuman atau snippet untuk membandingkan sinyal trading antara satu indikator dengan indikator lainnya. Untuk mempermudah pembandingannya, indikator ini menampilkan anak panah ke atas berwarna hijau sebagai tanda sinyal buy (bullish) dan anak panah ke bawah warna merah sebagai sinyal sell (bearish).Cermati juga ragam time frame yang tampak pada gambar di atas. Tiap indikator ditampilkan dalam variasi time frame M1, M5, M15, M30, H1, dan H4. Dengan kata lain, indikator iPanel akan cocok digunakan untuk day trading.
Masih banyak bank indikator lainnya.
Lihat Daftarnya Disini.
Analisa Teknikal Mingguan NZD/USD 13-17 Agustus 2018
Trader V3     12 Aug 2018
Market NZD/USD saat ini telah keluar dari sideways yang terjadi sejak beberapa minggu lalu. Berikut adalah analisa mingguan untuk pair tersebut.
#usd  #nzd  
Analisa Teknikal Mingguan AUD/USD 13-17 Agustus 2018
Trader V3     11 Aug 2018
Pergerakan market AUD/USD yang membentuk area sideway selama beberapa minggu kemarin, menjadi basis analisa minggu ini.
#aud  
Analisa Teknikal Kenapa Indeks Dolar Terus Menguat
Ahmed     7 Aug 2018
Kenapa indeks dolar masih menguat dan bagaimanakah peluang koreksi indeks dolar terkini dalam analisa teknikal tiga time frame yang berbeda? Simak analisanya yang disertai ddengan video singkat.
Analisa Teknikal AUD/USD 30 Juli 2018
Ahmed     30 Jul 2018
Analisa berikut menampilkan video penjelasan faktor teknikal langsung dari chart, untuk menyorot proyeksi pergerakan harga dari pair AUD/USD minggu ini.
#usd  
Analisa Teknikal EUR/USD Di Tiga Time Frame
Ahmed     26 Jul 2018
Euro berpeluang bullish, diproyeksikan menurut analisa di tiga time frame. Simak penjelasannya dalam video analisa berikut.
Analisa Teknikal GBP/USD Yang Sedang Berupaya Rebound
Ahmed     25 Jul 2018
Kita akan menganalisa Pair GBP/USD dalam tiga time frame yang berbeda, dengan faktor-faktor teknikal langsung dari chart untuk menyorot proyeksi pergerakan harga pair ini.
Analisa Multi Time Frame: Cara Konfirmasi Indikator BBMA OA
SAM     9 May 2018
Bagaimana cara konfirmasi indikator BBMA OA? Berikut akan diajarkan cara konfirmasi dengan analisa Multi Time Frame. Simak selengkapnya pada artikel berikut.
AUD/JPY masih berada di baawah level 104.00 setelah hasil beragam pada data Tiongkok, 1 hari, #Forex Teknikal

USD/CHF naik menuju level 0.9100 di tengah lebih rendahnya produksi industri Swiss, 1 hari, #Forex Teknikal

Pound Sterling mempertahankan kekuatan di dekat level 1.2700 meskipun dolar AS stabil, 1 hari, #Forex Teknikal

EUR/USDtetap bullish setelah koreksi hari Kamis, 1 hari, #Forex Teknikal

PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp136.4 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia

PT Sepeda Bersama Indonesia Tbk (BIKE) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp12.9 miliar dari laba bersih di tahun buku 2023. , 1 hari, #Saham Indonesia

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0.42% ke level 7,277 pagi ini, 1 hari, #Saham Indonesia

PT Panca Budi Idaman Tbk (PBID) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp300 miliar. , 1 hari, #Saham Indonesia


Kirim Komentar Baru