AUD/JPY masih berada di baawah level 104.00 setelah hasil beragam pada data Tiongkok, 1 hari, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik menuju level 0.9100 di tengah lebih rendahnya produksi industri Swiss, 1 hari, #Forex Teknikal   |   Pound Sterling mempertahankan kekuatan di dekat level 1.2700 meskipun dolar AS stabil, 1 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/USDtetap bullish setelah koreksi hari Kamis, 1 hari, #Forex Teknikal   |   PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp136.4 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Sepeda Bersama Indonesia Tbk (BIKE) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp12.9 miliar dari laba bersih di tahun buku 2023. , 1 hari, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0.42% ke level 7,277 pagi ini, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Panca Budi Idaman Tbk (PBID) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp300 miliar. , 1 hari, #Saham Indonesia

Perbandingan Trading Indeks Saham di Akun MIFX

Cahyaning 15 Mar 2023
Dibaca Normal 7 Menit
forex > broker > panduan >   #akun   #indeks-saham   #mifx   #saham   #trading
Trading indeks saham MIFX tersedia di tiga jenis akun live. Masing-masing memiliki spesifikasi yang berbeda-beda. Apa sajakah itu?

trading saham mifx

Pelaku pasar modal tentu sudah tak asing lagi dengan istilah indeks saham. Secara singkat, indeks saham merupakan ukuran statistik pergerakan harga dari sekumpulan saham. Umumnya, indeks akan dibedakan sesuai dengan kriteria tertentu dan dievaluasi secara berkala.

Indeks saham (indices) memiliki banyak manfaat untuk para trader. Salah satunya adalah untuk melihat pergerakan harga saham secara keseluruhan. Indeks saham juga bisa menjadi acuan untuk menilai kinerja portofolio aktif.

Tak heran jika beberapa broker menyediakan trading indeks saham untuk membantu trader memperoleh cuan dari instrumen ini. Salah satunya adalah broker MIFX yang sudah berpengalaman sejak tahun 2000 dan teregulasi BAPPEBTI.

Baca Juga:

Why Trading Indices Can Be Beneficial for You

 

Apa Saja Indeks Saham MIFX?

Broker MIFX menyediakan beragam jenis indeks saham yang dapat ditradingkan. Tetapi apakah perbedaan indeks-indeks tersebut? Bagaimana karakteristik masing-masing indeks?

 

1. Dow Jones

Dow Jones Industrial Average atau terkadang disingkat DJIA adalah salah satu indeks saham yang paling sering diamati oleh trader. Indeks Dow Jones dihitung berdasarkan penjumlahan harga share tiap saham dengan total jumlah perusahaan. Terdapat sejumlah saham perusahaan besar yang menjadi bagian dari indeks ini, beberapa diantaranya adalah Apple, Boeing, Microsoft, dan Coca-Cola.

Pada awalnya, indeks ini hanya terdiri dari 12 perusahaan yang sebagian besar berasal dari sektor industri. Kala itu, sektor industri sering kali dianggap sebagai tolok ukur kondisi ekonomi AS. Saat ini, Dow Jones memiliki kurang lebih 2500 emiten terdaftar dari berbagai industri yang terdiri atas perusahaan AS serta luar AS.

 

2. Hang Seng

Indeks saham MIFX yang dapat diperdagangkan lainnya adalah Hang Seng Index atau sering juga disebut sebagai HSI. Indeks ini terdiri dari 60 perusahaan terbesar di bursa saham Hong Kong atau Hong Kong Exchange (HKEx). Sebagai informasi, HKEx merupakan salah satu bursa saham terbesar di dunia dengan perkiraan market cap lebih dari $38 triliun pada tahun 2022.

Hang Seng merupakan barometer dari perekonomian Hong Kong dan sering menjadi acuan kesehatan ekonomi Asia. Indeks ini dihitung berdasarkan kapitalisasi real-time saat pasar dibuka. Ada 4 industri yang termuat dalam indeks saham ini, yaitu industri, finansial, utilitas, dan properti. Sejumlah perusahaan yang termasuk di indeks ini adalah Alibaba, Lenovo, serta Xiaomi.

 

3. NASDAQ

Kembali ke pasar AS, NASDAQ juga merupakan salah satu indeks saham MIFX yang dapat diakses trader. NASDAQ dihitung menggunakan metode kapitalisasi, di mana bobot setiap saham pada indeks tergantung dari kapitalisasinya.

Saat ini, ada kurang lebih 3000 saham dari berbagai macam sektor yang tercatat di indeks NASDAQ. Namun, sektor teknologi menjadi yang paling dominan karena menguasai kurang lebih 54% bagian. Beberapa saham yang termasuk dalam listing NASDAQ adalah Apple, Microsoft, Google (Alphabet inc), dan masih banyak lagi.

Baca juga: Cara Trading Indeks NASDAQ Menurut Sentimen Risiko

 

4. Nikkei

Indeks Nikkei adalah singkatan dari Nikkei 225 Stock Average yang merupakan indeks saham populer di Jepang. Indeks ini terdiri dari 225 perusahaan blue-chip Jepang yang diperdagangkan di bursa saham Tokyo. Bisa dibilang, Nikkei di Jepang memiliki posisi yang sama seperti Dow Jones di Amerika Serikat. Nikkei merupakan bursa yang cukup tua karena telah berdiri sejak September 1950.

Saham di indeks ini diurutkan berdasarkan harga per shares, bukan berdasarkan kapitalisasi market. Nikkei rutin menyunting listing mereka setahun sekali setiap bulan September, sedangkan perubahan listing dilakukan bulan Oktober. Beberapa saham perusahaan yang termasuk dalam indeks Nikkei adalah Canon Incorporated, Sony Corporation, dan Toyota Motor Corporation. Tentunya, indeks ini juga tersedia di broker MIFX.

 

5. S&P 500

Satu lagi indeks saham MIFX yang dapat di akses trader yaitu S&P 500 atau Standard & Poor's 500 Index. Indeks saham S&P 500 mengukur emiten berdasarkan kapitalisasi dari kurang lebih 500 perusahaan di AS. Karena kedalaman dan keberagamannya, S&P 500 sering dianggap sebagai salah satu pengukur terbaik saham besar di AS dan seluruh pasar ekuitas.

Indeks S&P 500 meliputi banyak sektor termasuk industri, energi, IT, keuangan, perawatan kesehatan, dan barang konsumen. Beberapa perusahaan yang termasuk dalam listing S&P500 adalah Adobe, Google, Amazon, Boeing, dan Chevron.

 

Kondisi Trading Indeks Menurut Akun Trading MIFX

Hal yang perlu diperhatikan saat hendak trading indeks saham adalah kondisi trading dari broker. Beberapa aspek yang bisa menjadi acuan adalah komisi, spread, hingga ukuran kontrak. Kondisi trading indeks saham MIFX dibedakan berdasarkan jenis akun live dan indeksnya. Apa saja perbedaannya?

 

1. Ultra Low

Sesuai dengan namanya, akun ultra low fokus menyediakan trading spread rendah untuk klien MIFX. Terdapat 5 index yang dapat ditradingkan di akun MIFX ini, yaitu Dow Jones, Hang Seng, Nasdaq, Nikkei, dan S&P 500. Akun Ultra Low MIFX menetapkan biaya komisi $10 untuk semua indeks tersebut. Begitu juga dengan ukuran transaksi, semuanya dimulai dari 0.01 lot. Hal ini memungkinkan trader mengambil posisi kecil saat trading indeks saham MIFX.

Perbedaan terlihat pada ukuran spread, dimana NASDAQ dan S&P 500 memiliki target spread paling rendah mulai dari 0.50. Dow Jones mempunyai target spread 4, sedangkan Nikkei dan Hang Seng diperdagangkan dengan target spread 5. Minimum tick untuk Dow Jones dan Hang Seng adalah 1, NASDAQ dan S&P 500 di 0.25, sementara Nikkei memiliki minimum tick paling tinggi yakni 5. Ukuran kontrak untuk Dow Jones, Hang Seng, dan Nikkei adalah $5. Sedangkan ukuran kontrak NASDAQ sebesar $30 dan S&P 500 $50. Untuk perbandingan lebih jelas, cek tabel di bawah ini.

Indeks Komisi Minimum Tick Target Spread Ukuran Transaksi Ukuran Kontrak
Dow Jones $10 1 4 Minimum 0.01 $5 x Indeks
Hang Seng $10 1 5 Minimum 0.01 $5 x Indeks
NASDAQ $10 0.25 0.50 Minimum 0.01 $20 x Indeks
Nikkei $10 5 5 Minimum 0.01 $5 x Indeks
S&P 500 $10 0.25 0.50 Minimum 0.01 $50 x Indeks
Baca Juga:

Panduan Buka Akun Demo Gratis untuk Pemula

 

2. Standard

Akun standard memiliki biaya trading yang relatif rendah dan cocok untuk beragam jenis trader, termasuk pemula. Sama seperti akun Ultra Low, akun standard MIFX juga menyediakan 5 jenis indeks yang dapat ditradingkan. Akun standard menetapkan komisi sebesar $1 untuk semua indeks yang ditawarkan.

Sayangnya, target spread untuk akun ini relatif besar. Target spread paling rendah di akun ini masih 1 pip dan hanya berlaku untuk S&P 500. Sementara itu, NASDAQ memiliki minimum target spread 2 pip, Hang Seng dan Nikkei memiliki target spread 10 pip, dan Dow Jones 11 pips.

Indeks Komisi Minimum Tick Target Spread Ukuran Transaksi Ukuran Kontrak
Dow Jones $1 1 11 Minimum 0.01 $5 x Indeks
Hang Seng $1 1 10 Minimum 0.01 $5 x Indeks
NASDAQ $1 0.25 2 Minimum 0.01 $20 x Indeks
Nikkei $1 5 10 Minimum 0.01 $5 x Indeks
S&P 500 $1 0.25 1 Minimum 0.01 $50 x Indeks

Baca juga: Keuntungan Trading di Standard Account Broker Forex

 

3. Pro

Berbeda dengan kedua akun sebelumnya, akun pro di broker MIFX memiliki spesifikasi yang sesuai untuk para trader profesional karena minimal deposit yang sangat tinggi dan akses penuh ke fasilitas trading tingkat lanjut. Biaya komisi yang dikenakan akun ini adalah sebesar $1 untuk semua indeks, sementara spread yang diberlakukan sama dengan ketentuan di akun standard.

Indeks Komisi Minimum Tick Target Spread Ukuran Transaksi Ukuran Kontrak
Dow Jones $1 1 11 Minimum 0.01 $5 x Indeks
Hang Seng $1 1 10 Minimum 0.01 $5 x Indeks
NASDAQ $1 0.25 2 Minimum 0.01 $20 x Indeks
Nikkei $1 5 10 Minimum 0.01 $5 x Indeks
S&P 500 $1 0.25 1 Minimum 0.01 $50 x Indeks
Baca Juga:

Broker Ratings Portal

 

Akhir Kata

Ada beragam aset yang dapat dijadikan sarana investasi, salah satunya adalah indeks saham. Pergerakan indeks adalah cerminan dari sejumlah saham yang menjadi bagian dari indeks tersebut. Di tiap-tiap negara, ada beberapa indeks besar yang menjadi favorit trader. Dari Amerika Serikat, tiga indeks saham yang sering menjadi acuan adalah Dow Jones, NASDAQ, dan S&P 500. Sementara dari wilayah Asia, indeks Hang Seng dan Nikkei merupakan referensi utama yang diperhatikan.

Kelima indeks tersebut dapat ditradingkan di broker MIFX melalui 3 jenis akun trading, yaitu pro, standard, dan Ultra Low. Apabila Anda memerlukan spread rendah, ultra low bisa menjadi pilihan ideal. Namun jika yang Anda cari adalah komisi terjangkau, akun standad atau pro bisa dipertimbangkan.

 


Broker Monex Investindo Futures atau MIFX merupakan salah satu pialang teregulasi Bappebti di Indonesia. Selain menyediakan biaya trading yang kompetitif, broker ini juga memiliki beragam instrumen trading. Diantaranya termasuk indeks, forex, dan komoditas.

Terkait Lainnya
 
AUD/JPY masih berada di baawah level 104.00 setelah hasil beragam pada data Tiongkok, 1 hari, #Forex Teknikal

USD/CHF naik menuju level 0.9100 di tengah lebih rendahnya produksi industri Swiss, 1 hari, #Forex Teknikal

Pound Sterling mempertahankan kekuatan di dekat level 1.2700 meskipun dolar AS stabil, 1 hari, #Forex Teknikal

EUR/USDtetap bullish setelah koreksi hari Kamis, 1 hari, #Forex Teknikal

PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp136.4 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia

PT Sepeda Bersama Indonesia Tbk (BIKE) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp12.9 miliar dari laba bersih di tahun buku 2023. , 1 hari, #Saham Indonesia

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0.42% ke level 7,277 pagi ini, 1 hari, #Saham Indonesia

PT Panca Budi Idaman Tbk (PBID) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp300 miliar. , 1 hari, #Saham Indonesia


Forum Terkait

 Ansor |  19 Jan 2012

bagaimana cara menghitung rekomendasi yg anda berikan tiap hari soalnya rada akurat

Lihat Reply [2]

Ok Bung Ansor,, dalam penghitungan analisa harian bisa di deteksi dengan mengetahui AM = Avarage market terlebih dahulu . dengan Rumusan High + Low ; 2 = Avarage market.

Jika harga ada dibawah Average Market bberrti ada kecendrungan Menurun. Jika harga ada di Atas Avarage market ada kecendrungan Naik.

Untuk selanjutnya Bung Ansor bisa membuat rata rata atau rumusan mata uang tersebut berapa pips dia bergerak dalam 1 hari. jika menurut Bung Ansor mata uang EUR/USD bergerak dalam satu harinya 175 pips, maka Bung ansor bisa mem-petakan berapa pips dia akan bergerak lagi. Jika dia sudah bergerak 100 pips sewaktu Bung Ansor mrmbuka meta trader, maka EUR/USD bisa bergerak 75 pips lagi. ( 175-100 ). Untuk mengetahui berapa pips dia sudah bergerak, adalah dengan cara pengurangan High - Low.

Untuk selanjutnya harga bisa di deteksi arahnya kemana diperkirakan dia akan pergi. bisa dengan Stochhastich osilator 14,3,3 atau Bung ansor bisa mendeteksi dengan setingan di H1, H4 dan D1 silahkan di coba coba. thanks

Basir   19 Jan 2012

Untuk Ansor,

Apa yang Anda maksudkan dengan “bagaimana cara menghitung rekomendasi”? Bisa Anda jelaskan lebih detail lagi?

Argo Gold Spotter   22 May 2019
 Ochmi |  31 Dec 2015

Master saya ada pertanyaan tentang akun demo.
di akun demo kan kita bisa trading dengan uang virtual. nah kalau habis apa bisa diperbarui?
saya tau ada broker yang bisa memberikan lagi tambahan uang virtual di akun demo seperti instaforex
nah ini apa ada di semua broker atau di broker-broker tertentu sj ya?
broker mana sj yang ada fitur ini?

Lihat Reply [37]

Untuk Ochmi...

Hampir Semua broker memberikan fasilitas layanan akun demo. Jika dana virtual diakun demo habis, maka anda bisa membuka lagi akun demo baru. Anda bisa mengisi dana sesuai yang anda mau. Anda bisa membuka sebanyak-banyaknya akun demo pada MT4, di broker mana saja.

Untuk buka akun demo berbasis MT4, anda bisa instal dulu MT4, lalu klik File, kemudian open account demo untuk isi data. Untuk yang berbasis web browser sama saja.

Thanks

Basir   31 Dec 2015
Maaf kak mau tanya. Apakan uang diakun virtual itu uang pinjaman atau hanya untuk percobaan latihan?
Terimakasih
Iwan   23 May 2018

@ Iwan:
Bukan uang pinjaman, melainkan uang virtual atau pura-pura. Hanya untuk latihan atau demo saja, jadi tentu tidak bisa ditarik tunai..

M Singgih   24 May 2018

Kak saya kan baru latian yah ikut olymp trade.. udh latihan pie msh belum ngerti smpe akhirnya  akun demo saldo q habis,gmn tuh kan,, saldo dmonya hbis kta ganti rugi ga ka

Dila   8 Oct 2019

@Dila

Gk prlu ganti sih mbk, itu kan uang mainan. Itu sblumx sudah djelasin sm master @m singgih kalo uangnya cm virtual alias main2. gk bsa dicairkan, gk perlu ganti rugi jg klo hbs.

Dika   10 Oct 2019
Ak mau ikut tp masi ragu ragu apakah ketika dftar trus masukan deposit uang kita gag kw kuras semua kan.trus kli uda dpat laba bisa di ambil uangnya gak?
Ita Lestari   1 Dec 2019
Bang, saya kan udah bikin akun olymp trade, kalo akunnya gak di hapus gpp ?
Jadi cuma di logout doang trus hapus aplikasi ..
Indra   9 Dec 2019

@Indra: Tidak apa-apa kok, akun tersebut akan dinonaktifkan oleh sistem setelah beberapa lama (biasanya 1 - 3 bulan) tidak aktif.

Kiki R   20 Dec 2019

Kak bagaimana kalau uang di akun demo habis apakah kita harus ganti rugi?

Arya   15 Jan 2020
Kak aku pemula main di aplk olym trade tapi aq main menggunakan saldo demo dan saldoku sekrng 25,456 apakah bisa di tarik kak
Zeen   21 Jan 2020

Bang isi ulang saldo ke kartu atm buat akun olimp trade butuh uang berapa, pemula

Ajeng   25 Feb 2020

@Ajeng: Batas minimal deposit untuk olymptrade sebesar $10 atau sebesar Rp142.300,- dengan kurs rupiah Rp14,230/USD hari ini (3/3/2020).

Dengan demikian, Anda bisa isi ulang saldo ke kartu atm sebesar Rp150.000 untuk deposit $10 ke akun Olymptrade.

Kiki R   3 Mar 2020
bang, saya udh main pake akun demo tapi kok ketika saya coba buka transaksi dan tebakan saya benar jumlah uang saya di akun demo tidak bertambah?
Dhani   9 Apr 2020

Untuk Ferri irawan,

Jika saldo pada akun demo telah habis, maka Anda dapat mengajukan atau membuat akun demo yang baru untuk dapat bertrading kembali. Namun pada beberapa broker, ada yang memperbolehkan klien menambah sejumlah dana virtual pada akun demo yang ada. Anda dapat mengisi dana (reload dana) pada akun demo tersebut di personal atau klien area Anda. Silahkan konsultasikan pada broker Anda untuk informasi lebih lanjut.

Semoga bisa membantu.



Argo Gold Spotter   7 Jan 2019

Untuk Arik,

Silahkan login terlebih dahulu, lalu buka dashboard akun Meta Trader 5. Berikut tampilan dashboard akun Meta Trader 5.

dashboard MT5 binary.com
Lalu pilih akun demo yang ingin Anda isi saldonya. Pada tab “Manage Funds”, tekan tombol “Get USD 10000” untuk kembali mengisi saldo akun demo Anda. Dengan catatan bahwa, Anda hanya dapat mengisi saldo jika saldo yang terdapat pada akun demo saat ini jumlahnya kurang dari USD 1000.

Semoga bisa membantu.

Argo Gold Spotter   25 Mar 2019

@ Fadil:

Setahu kami tidak bisa. Dalam hal ini Anda bisa membuka akun demo baru, dengan nama dan alamat email yang berbeda. Isi saldo sesuai dengan yang Anda inginkan.
Alternatif lain Anda bisa menhubungi Customer Support (CS) broker tsb, minta perubahan nilai deposit (saldo).

M Singgih   1 May 2019

Master untuk deposit uang ke akun real gimana?? Trus apakah aman ATM kita nntinya setelah deposit soalnya disuruh memberikan pin ATM kalau ga salah

Fahmi   15 Jun 2020

Saya pake akun demo mt4,saldo masih ada tpi tak bisa buat transaksi, selalu muncul kesalahan umum. Terus buka akun demo baru tpi saldo 0, tak bisa diisi please

Wahib Ahmadi   16 Jun 2020

Saya pake akun demo mt4, saldo masih ada tpi tak bisa buat transaksi, selalu muncul kesalahan umum
Kejadian seperti ini bisa terjadi karena 2 hal, pertama karena jaringan internet yang tidak bagus, kedua akun demo Anda bermasalah. Silakan cek apakah internet Anda bagus, jika bagus, maka silakan buat akun demo yang baru.

Terus buka akun demo baru tpi saldo 0, tak bisa diisi please
Akun demo yang Anda buka seperti apa caranya? Apakah bukanya melalui Android, personal area broker atau menggunakan MT4/MT5 di PC?
Saya perlu mengetahui detailnya untuk lebih mengetahui substansi permasalahannya.

Kiki R   25 Jun 2020

Saya mau tanya di akun metatrader 4 kita biasanya disuguhkan pertama demo 5 juta dollar tulisannya 5.000.000.00 USD. Nah jika kita punya saldo real akun deposit 1000 USD dan tampak di sana seperti ini 1000.00 USD, ataukah 10.000 USD ?

Indra Jun   2 Jul 2020

Yang tampak di akun real dengan deposit 1000 USD (seribu US dollar) adalah 1 000.00 USD.

Kiki R   2 Jul 2020

Tidak perlu kak, itu hanya uang pura2 saja.

Yusuf Agtya   24 Feb 2021

Maaf mau nanya... saya sudah transfer uang buat deposit dan berhasil tapi di saldo akunnya masih tetap kosong... apa yang harus saya lakukan?. Siapa tau ada yang bisa bantu.

Dhyzly   30 Jul 2021

Pak mas maaf ini mau tanya jika akun demo habis apa kita ganti rugi.

Ahmad Febriyanto   2 Aug 2021

@ Dhyzly:

Mengenai hal tsb, silahkan Anda menghubungi Custumer Support (CS) broker.

 

M Singgih   3 Aug 2021

@ Ahmad Febriyanto:

Dana dalam akun demo adalah virtual atau bukan dana beneran. Hanya untuk berlatih trading. Jadi nggak harus ngganti rugi dsb. Siapa yang dirugikan wong dananya virtual?

M Singgih   3 Aug 2021

Makasih kak jawabannya kata temen ku akun demo kalok habis kita disuruh ganti rugi dikirain begitu ternyata dana virtual kalok habis bisa dikembalikan balik lagi makasih awalnya saya panik bener

Ahmad Febriyanto   3 Aug 2021

@ Muh Riyanto:

Asalkan saldonya sudah terisi, Anda bisa trading lagi. Setahu kami tidak ada batas waktu untuk akun demo. Untuk menambah saldo di akun demo Anda harus menghubungai broker terlebih dahulu.

M Singgih   18 Nov 2021

Apakah chart pada akun demo benar-benar sesuai dengan rill pasar forex?

Restu   22 Nov 2021

@ Restu:

Akun demo digunakan untuk latihan trading sebelum masuk ke akun demo. Pergerakan harganya sama dengan akun riil, hanya servernya saja yang berbeda. Jadi sesuai dengan pergerakan harga di akun riil broker tsb.

 

M Singgih   23 Nov 2021

Kak saya mau mencoba akun demo tapi masih ragu,apakah tidak ada apa" mencoba akun demo?

Hamdan   17 Jan 2022

Apabila akun demo habis,, terus kita mengisi deposit,  apakah kita bisa bermain?

Muh Riyanto   17 Nov 2021

mau tanya mun, bisa ndak kita mengubah saldo akun demo . saya kebanyakan ngisi nominalnya 

Fadil   30 Apr 2019

Bang kalo isi saldo forex mt5 di akun demo pada broker binary[dot]com gimana caranya?

Arik   22 Mar 2019

 Kalo uang di akun demo habis apa bisa bikin akun demo lagi?

Ferri Irawan   7 Jan 2019

Kak saya berencana memulai belajar forex. Jadi saya sendiri sudah menyiapkan uang sekitar Rp5 juta. Tapi saya mau coba dulu di akun demo karena takut uang saya habis. Jadi akun demo kan sebagai sarana latihanlah ya. 

Jadi kemudian ada pilihan pas buka akun demo, mau isi uang virtualnya berapa. Jadi saya bingung  apakah uang di akun demo harus disesuaikan dengan kondisi uang real yang akan didepositkan kak?

Peter   29 Nov 2022

Tidak harus sama, namun kalau bisa sama lebih bagus.

Dengan nilai yang sama, setidaknya lebih realistis seakan-akan Anda trading di akun riil. Cobalah untuk trading di akun demo tersebut sama seperti trading akun riil.

Setelah 3 bulan, evaluasi performa trading Anda di akun demo tersebut.

Dari hasil trading ini, Anda mempunyai landasan data yang kuat untuk memperbaiki performa trading Anda.

Kiki R   30 Nov 2022
 Rendra |  8 Jan 2021

Saya trading menggunakan time frame H1, tapi lebih dari 1 jam, order saya belum kena. Yang ingin saya tanyakan, apakah order saya ini diclose saja dan ideal durasi pasang order itu berapa jam untuk strategi dengan tf H1?

Lihat Reply [1]

@ Rendra:

Time frame digunakan sebagai alat untuk mengamati perubahan pergerakan harga dalam periode waktu tertentu. Jika Anda menggunakan time frame H1 atau 1 jam, maka setiap 1 jam akan terbentuk candle baru. Dari deretan candle yang terbentuk setiap 1 jam tersebut bisa dilakukan analisa untuk memprediksi pergerakan harga selanjutnya.

Penggunaan time frame tidak ada hubungannya dengan order Anda akan tereksekusi (kena) atau tidak. Kalau Anda menggunakan pending order, tidak bisa dipastikan kapan order akan tereksekusi, sepenuhnya tergantung dari pergerakan harga yang sedang berlangsung. 

Order yang belum tereksekusi tentunya tidak bisa di-close, tetapi bisa dibatalkan. Mengenai order akan Anda batalkan atau tidak sepenuhnya tergantung dari keinginan Anda. Pada platform Metatrader, Anda bisa membatalkan pending order dengan instruksi delete. Jika Anda setting Expiry time, maka secara otomatis order akan batal ketika waktu expiry telah habis.

M Singgih   11 Jan 2021
 Bimo |  18 Mar 2021

Pak akun saya ini kenapa ya kok kalo login selalu gagal dan ada keterangan invalid login. Apakah akun saya kena hack? Soalnya kapan hari ada email masuk password sudah diganti, padahal saya tidak pernah melakukan itu.

Lihat Reply [16]

@ Bimo:

Mengenai hal tsb, silahkan Anda tanya langsung ke broker.

 

M Singgih   23 Mar 2021

Aku di hack 

May Joelprin Purba   6 Aug 2021

Apakah platform MT4 bisa dipasangi verifikasi 2 langkah dengan kode OTP seperti pada email?

Chiko   22 Sep 2021

@ Chiko:

Setahu saya tidak bisa.

 

M Singgih   24 Sep 2021

Kami informasikan hal ini membutuhkan verifikasi data customer terlebih dahulu. Mohon bantuannya untuk customer diarahkan ke live chat di mifx.com atau email ke support@mifx.com untuk pengecekan lebih lanjut.

MIFX Support   9 May 2022

Saya mengalami gagal login di akun trading monex karena lupa password. Gimana solusinya?

Acho   30 Aug 2021

Cara Recovery password di MetaTrader5 gimana ya caranya? Ada yang tahu?

Buggy   4 Jul 2022

@Buggy: Jika Anda lupa password MT5 akun Anda, silakan klik "forgot password?" atau "lupa password" saat login akun yang terletak di bawah kolom login.

Server akan mengirimkan email berisi password ke email yang Anda gunakan saat membuat akun MT5.

Kiki R   5 Jul 2022

Apakah trader bisa mengubah rekening withdraw setelah berhasil membobol akun trading saya?

Rohman   4 Aug 2022

@Rohman: Tidak.

Aturan deposit dan withdrawal broker saat ini mengharuskan rekening deposit dan withdrawal berasal dari rekening yang sama.

Saat deposit dan withdrawal berbeda, hal ini dianggap sebagai upaya cuci uang (money laundry) atau bisa juga dianggap pembobolan akun.

Kiki R   5 Aug 2022

Kalau akun di dana nasabah ditradingkan oleh pegawai broker, kemudian loss...apakah seperti itu bisa dikatakan scam? Apakah broker memperbolehkan cara seperti itu?

Capung   8 Sep 2022

@Capung: 1. Akun nasabah hanya boleh ditradingkan oleh nasabah, KECUALI jika terdapat perjanjian/kesepakatan diantara keduanya.

Pertanyaan 1: apakah tidak ada kesepakatan diantara keduanya (nasabah & pegawai broker)?

2. Jika terdapat keuntungan dan kerugian, maka dikembalikan ke perjanjian/kesepakatan keduanya.

- Profit - bagaimana pembagian saat profit?

- Loss - bagaimana pembagian saat loss?

Pertanyaan 2: bagaimana pembagian saat profit dan lossnya dalam perjanjian tersebut?

Dalam hal ini, kegiatan antara pegawai broker dan nasabah adalah kesepakatan pribadi bukan terhadap brokernya.

Jika terjadi loss seperti yang disebutkan di atas, ini BUKAN scam, melainkan LOSS trading.

Pegawai broker tidak boleh mentradingkan akun nasabah kecuali ada kesepakatan pribadi antara keduanya.

Kiki R   9 Sep 2022

@ Rohman:  

Tidak bisa. Identitas di rekening harus sama dengan identitas yang ada di akun trading.

 

M Singgih   15 Sep 2023

@ Capung:  

Tidak, broker dikatakan scam jika membawa kabur dana nasabah atau tidak membayarkan dana nasabah yang diwithdraw. Kalau mengenai ditradingkan oleh orang broker dan ternyata loss, itu bukan kesalahan brokernya, tetapi kesalahan trader.

M Singgih   18 Sep 2023

Jawaban untuk Chiko: Untuk saat ini MT4 belum bisa verifikasi 2 langkah.

Kiki R   23 Sep 2023

Buggy:

Recovery password di metatrader kayaknya nggak bisa yah. Kita cuma bisa reset password. Kalau udah lupa password lama ya udah, bikin password baru.

Pilihan caranya ada dua:

  • Ketika lupa password lama, klik aja tulisan "forgot password?" atau "lupa kata sandi?" yang biasanya di bawah kolom login metatrader. Setelah itu, server bakal ngirim link dengan password baru ke email yang sebelumnya dipakai buat bikin akun itu.
  • Masuk ke client area di situs broker, lalu ganti password lewat opsi yang ada di situ. Server bakal ngirim link dengan password baru ke email yang sebelumnya dipakai buat bikin akun itu.
  • Kalau dua cara di atas masih gagal, misalnya karena km sendiri nggak bisa login ke email km, maka pilihan terakhir: hubungi CS broker.
Aisha   11 Oct 2023
 Bossman |  21 Jul 2021

Kapan ya pak waktu terbaik untuk membeli saham? Apakah bisa setiap saat?

Lihat Reply [26]

@ Bossman:

Bisa setiap saat. Amati kinerja dari perusahaan yang sahamnya akan Anda beli. Kalau kinerjanya bagus sahamnya bisa dibeli.

 

M Singgih   22 Jul 2021

Tolok ukur kinerja perusahaan termasuk bagus itu apa saja pak?

Bossman   22 Jul 2021

@ Bossman:

Silahkan baca laporan keuangan perusahaan dari saham yang akan dibeli. Apakah terus untung apa malah rugi. Kalau terus-terusan merugi kami sarankan untuk dipertimbangkan lagi.

 

M Singgih   25 Jul 2021

Titip tanya juga kak, untuk tahu kinerja saham perusahaan yang merugi dan profit dimana ya kak?

Panca   18 Aug 2021

@ Panca:

Seperti telah kami jelaskan di atas, silahkan lihat laporan keuangan perusahaan tersebut, untung atau rugi.

 

M Singgih   19 Aug 2021

Bagaimana cara memahami candlestick dengan melihat laporan suatu perusahaan?

Indra   3 Sep 2021

Tidak. Investor jangka panjang bisa beli saham saat harga turun ataupun naik. Ini karena naik-turun harga tidak masuk dalam pertimbangan utama bagi investor jangka panjang saat akan membeli saham.

Pertimbangan utama investor jangka panjang umumnya bertumpu pada tiga faktor:

  • Kinerja keuangan perusahaan
  • Moat (keunggulan) dan outlook bisnis perusahaan
  • Valuasi saham

Ada pula teknik "nabung saham" di mana investor jangka panjang akan rutin membeli saham dalam jumlah konstan, sehingga tak perlu peduli apakah harga sedang naik atau turun. Misalnya 10 lot tiap bulan. Karena rutin (kadang dapat harga mahal, kadang dapat harga murah), maka koleksi saham dalam portofolionya akan mencapai harga rata-rata yang tidak terlalu mahal, meski tak terlalu murah juga. 

Investor yang concern pada naik-turun harga biasanya trader jangka pendek atau berpegang pada analisis teknikal.

Aisha   1 Mar 2022

untuk saat ini, saham apa ya pak yang bagus? mohon infonya. terima kasih

Riyan Frimadhasa   19 May 2022

ada info, untuk trading saham adalah trading yang cocok untuk pemula, mengapa demikian? mohon penjelasan. trims

Enggar Sukmawati   19 May 2022

Ungkapan "trading saham adalah trading yang cocok untuk pemula" itu adalah karena risiko trading saham relatif lebih rendah daripada trading forex atau bahkan trading kripto.

Meskipun demikian, pemula sebenarnya sebaiknya jangan langsung terjun dalam aktivitas "trading" apa pun. Cobalah "simulasi trading" dulu, lalu menjajal aktivitas "investasi" dulu. Trading sejatinya lebih cocok untuk orang yang sudah memahami aset (baik itu saham, forex, ataupun kripto), dan bukan untuk orang awam.

Aisha   19 May 2022

Apakah investor jangka panjang justru akan beli saham perusahaan yang dipercaya ketika harganya benar-benar turun?

Fico   25 Feb 2022

Apakah trader sahan tidak bisa pasang harga yg tdk tercantum pada table price?

 

Fajril   9 Jun 2022

Trader saham bisa memasang harga yang belum  tercantum pada order book, asalkan sesuai dengan ketentuan fraksional dan auto rejection yang berlaku di Bursa Efek Indonesia.

Ketentuan fraksional adalah pecahan pergerakan harga saham yang diizinkan untuk tiap kelompok harga saham. Aturannya terlihat pada tabel ini:

fraksi harga saham

Umpama kamu ingin beli saham UNVR yang harganya saat ini Rp4820, berarti harus pakai fraksi 10. Kamu bisa pasang harga 4830, 4840, 4850, dst. Tapi kamu tidak bisa pasang harga 4822, 4823, dan sejenisnya yang kenaikan/penurunan harganya tidak genap 10 dari harga saat ini.

Kalau kamu maksa pasang harga yang tidak sesuai dengan ketentuan fraksional, maka kamu orderanmu akan otomatis ditolak oleh platform.

Sedangkan ketentuan auto rejection adalah persentase kenaikan/penurunan harian maksimal untuk setiap kelompok saham di BEI. Contohnya: UNVR masuk kelompok harga Rp200-5000, sehingga batas auto reject atas 25% dan auto reject bawah 7%. Itu berarti, kenaikan harga harian maksimal 25% dan penurunan harga maksimal 7%. Kalau kamu pasang harga melampaui batas maksimal, orderanmu akan otomatis ditolak oleh platform.

Ada beberapa kelompok saham untuk ketentuan auto rejection, dan persentasenya bisa berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan BEI.

Aisha   10 Jun 2022

Candlestick dan laporan keuangan perusahaan adalah dua hal yang sangat berbeda. Jadi, tidak mungkin memahami candlestick dengan melihat laporan perusahaan.

Candlestick menunjukkan pergerakan harga saham suatu perusahaan. Perubahannya berdasarkan supply dan demand atas saham tersebut di pasar modal. Kita menggunakan candlestick dalam rangka analisis teknikal untuk menemukan titik beli dan jual yang potensial.

Laporan perusahaan menunjukkan kinerja keuangan perusahaan tersebut, seperti berapa banyak penjualannya, beban usahanya, labanya, ekuitasnya, utangnya, dll. Perubahannya berdasarkan performa perusahaan tersebut secara riil. Kita menggunakan laporan perusahaan dalam rangka analisis fundamental untuk mengetahui apakah perusahaan dalam kondisi sehat? apakah perusahaan mampu menghasilkan laba secara konsisten? apakah perusahaan mampu melunasi utang-utangnya?

Aisha   17 Jun 2022

Dalam pembelian saham, apakah ada minimal (slot) pembeliannya?

Kasim   14 Jul 2022

Ya, ada. Minimal pembelian saham adalah 1 lot (100 lembar saham).

Aisha   18 Jul 2022

Istilah bottom reversal dalam trading saham itu sebenarnya gimana sih kak maksutnya?

Dedes   18 Jul 2022

Bottom Reversal adalah pembalikan tren harga dari menurun menjadi naik. Contoh Bottom Reversal bisa dilihat pada grafik harga saham TLKM berikut ini:

bottom reversal TLKM

Aisha   19 Jul 2022

Kak mau tanya, huruf e hijau, d biru, e merah...seperti yang ada di gambar itu apa ya kak?

Wildan   25 Jul 2022

e = earnings & revenue, yaitu laporan pendapatan terbaru

Jika berwarna merah, berarti lebih rendah dari estimasi konsensus. Jika berwarna hijau, berarti lebih besar dari estimasi.

d = dividen.

Tanda ini menunjukkan perusahaan membagikan dividen pada tanggal tersebut.

Aisha   26 Jul 2022

Ketika ekonomi AS mengalami resesi, apa saham-saham di Indonesia juga terkena dampaknya?

Rozik   2 Aug 2022

Dampak kondisi global pada saham lokal itu tergantung pada banyak hal, antara lain:

  • Bisnis apa yang dijalankan oleh emiten?
  • Apakah penjualan emiten didominasi oleh segmen domestik atau mancanegara?
  • Apakah pendapatan emiten didominasi rupiah atau valas?

Jadi, apakah ketika ekonomi AS resesi itu akan berdampak pada saham Indonesia? Jawabannya bisa berbeda-beda tergantung saham apa yang kamu maksud.

Aisha   3 Aug 2022

Oooo jadi begitu...

Saham Indonesia yang paling terkena dampaknya pada saat resesi di sektor apa ya kak? Mungkin agar saya dapat menghindarinya...makasih 

Rozik   4 Aug 2022

Sebagaimana telah dijelaskan di atas, jawabannya bisa berbeda-beda tergantung saham apa yang kamu maksud. Dampak resesi tidak bisa dipukul sama rata untuk semua saham atau bahkan satu sektor tertentu.

Untuk mengetahui dengan pasti, kamu harus membaca laporan keuangan dan menyelidiki fundamental perusahaan untuk mengetahui tiga faktor ini (sudah dicantumkan di atas juga):

  • Bisnis apa yang dijalankan oleh emiten?
  • Apakah penjualan emiten didominasi oleh segmen domestik atau mancanegara?
  • Apakah pendapatan emiten didominasi rupiah atau valas?

Mari ambil contoh perusahaan tambang. Ada perusahaan tambang yang sebagian besar barangnya dijual di dalam negeri, ada juga yang terutama mengekspor barangnya. Ada yang sebagian besar pendapatannya dalam valas, tapi ada juga yang cuma menerima rupiah. Padahal, semuanya sama-sama sektor tambang. Jadi, tiap saham itu berbeda-beda.

Aisha   5 Aug 2022

Kalau pertanyaannya dibalik: Kapan waktu terbaik untuk tidak membeli saham? Ada yang dapat jelaskan Kak?

Askar   22 Nov 2022

Banyak sekali waktu untuk tidak membeli saham. Beberapa contohnya antara lain:

  • Ketika kamu punya beban utang yang besar (utang melebihi nilai aset).
  • Ketika kamu belum punya dana darurat yang memadai (dana darurat minimal 3x pengeluaran bulanan).
  • Ketika kamu sedang butuh uang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
  • Ketika kamu belum paham cara memilih (menganalisis) saham.
  • Ketika kamu terpengaruh euforia pasar atau bisikan influencer.

Dan masih sangat banyak lagi situasi ketika sebaiknya jangan membeli saham.

Jauh lebih mudah membuat daftar waktu terbaik untuk membeli saham daripada membuat daftar waktu yang buruk untuk membeli saham, karena jumlahnya jauh lebih sedikit.

Aisha   24 Nov 2022
 

Komentar @inbizia

Ariyanto: Bantu perjelas aja nih. Mengapa Trading apapun itu klu udah ada Amerika Serikat itu pasti istimewa. Dan apa keistimewaam saham AS. Perlu diketahui bahwa Amerika Serikat memiliki ekonomi terbesar di dunia dengan banyak industri dan sektor yang beragam. Indeks saham AS seperti S&P 500 mencakup berbagai perusahaan dari berbagai sektor, sehingga memberikan gambaran luas tentang kesehatan ekonomi AS.

Dikarenakan Kondisi ekonomi dan politik AS memiliki dampak global yang besar. Karena itu, banyak investor dan trader di seluruh dunia tertarik untuk mengikuti pergerakan indeks saham AS untuk mendapatkan wawasan tentang tren pasar global.

Hal itulah yang menyebabkan Indeks saham AS diperdagangkan dalam volume besar, sehingga memiliki likuiditas yang tinggi. Ini berarti Anda dapat masuk dan keluar dari perdagangan dengan mudah tanpa menunggu terlalu lama.

Baca Juga: Panduan Indeks Saham S&P 500 untuk Pemula

 Alex |  28 Aug 2023
Halaman: Trading Indeks Saham As Di Broker Finex

Martha: hai kak...

jd gini kak, sbnrnya reksadana itu sederhananya mrpkan tmpat dana kolektif dr bbrapa org atau investor yg kmudian dikelola utk investasi.

bntuk investasinya mcem2 kak, bs deposito, obligasi, atau saham melalui prusahaan manager investasi yg lgsung diawasi oleh OJK.

nah di perusahaan investasi itu ada org yg sangat ahli dan bersertifikasi dan dipercaya utk mengelola kumpulan dana investasi.

Nah untuk memulai investasi mungkin kakak bs belajar investasi reksadana di sini

sebenernya gak perlu pake ribet kok klo mau investasi reksadana, apalagi saat ini udah bnyk aplikasi online yg nyediain fitur investasi reksadana, tinggal klik aja dan gak perlu modal yg banyak.

klo masalah untung atau rugi sbnrnya semua jenis investasi sama kok, bisa untung dikit, untung banyak, bahkan bisa rugi jd wlpun msh pmula gak perlu takut deh kak utk coba inves reksadana.

 Okky |  15 Sep 2023
Halaman: Peluang Investasi Saat Dolar As Melemah

"Selain melihat kondisi pasar secara harian, tak ada salahnya melihat prospek pasar dalam seminggu ke depan"

Jujur, gue agak bingung dngn pernyataan prospek pasar dlm seminggu ke depannya nih. Yg pertama, setau ane klu prospek itu sndiri, misalkan dlm perusahaan, itu yg dilihatkan yg pasti keuangannya serta aktivitas dri perusahaan itu sndiri yg mempengaruhi nilai saham trsbt. Nah, dlm hal ini, utk melihat prospek pasar di dunia forex itu, kita memperhatikan apa ja?

Kemdian yg kedua adalah apakah prospek pasar di trading forex selalu terjamin proyeksinya? Klu di sham kan yaa mnrt gue proyeksi nilai saham itu ada hubungannya ama laporan keuangan. Nah apakah di prospek psar di Forex itu selalu ada hubungan antara pergerakan pasar dngn prospek pasar serta faktor2 yg membetuk prospek pasar itu sndiri?

 Abdel Tegar |  17 Oct 2023
Halaman: Cara Tingkatkan Peluang Trading Di Gkinvest

Dari ketiga tips dlm memilih akun trading, yg sy ingin tnyakan adalah jmlah modal. Apakah modal makin gede di trading, maka makin enak buat trading? Soalnya kbtulan sy pernah berkecimpung di dunia saham dan nyadar bangt bahwa klu emang mw dapatin keuntungan signifikan dri saham, maka lot yg kita beli jga harus besar alias modal yg diperlukan jg makkin besar.

Nah, bgaimana dngn dunia Forex? Soalnya terlepas dri jumlah minimal deposit yg diperlukan di akun2 trading, perlu diperhatiin klo kita ga ada maksimal deposit, yg ada minimal deposit. Apakah dlm trading Forex itu sndiri, modal makin besar, apakah memiliki chance utk nikmatin keuntungan yg signifikan jg? Moga ada jwban yg memuaskan ya... sblmnya sy ucapkan trima ksh

 Brandon |  19 Oct 2023
Halaman: Tips Memilih Akun Trading Terbaik Di Gkinvest

Izin brtnyaa. Ane ini prnh bngt ngikut2 smcam sinyal trading gitu. Jdi terdapat preferensi entry level, take profit, serta stop loss yang tercantum pada tiap instrumen dan itu exactly same with daily top mover. Ane kan bru pemula, shngga ane ya ikut 100% preferensi yg disediakan oleh trading sinyal. Tetapi mostly ya, preferensi tsb lbh bnyk salahnya dibandingkan bnrnyaa. Kira2 apakah preferensi di daily top mover itu bsa 100% kita ikutin?

Selain itu ingin bertanya, apa bedanya antara daily top mover dngn trading sinyal pd umumnya? Kmudian di MIFX sndiri, selain fasilitas daily top mover, kira2 ada fasilitas yg memudahkan trader utk belajar dan ngeksekusi trading Forex ga?

Mohon bntuannya! Terima kasih!

 Ghani |  19 Oct 2023
Halaman: Panduan Trading Dengan Daily Top Mover Di Mifx

Aku sering mendengar tntng Trading Central dan fitur2nya. Cma aku sndiri masih kurang informasi apakah trading central itu bsa digunakan dlm trading aset selain forex. Soalnya dri informasi2 yg ada di media, website, trus forum2 di Inbizia serta artikel2 pengetahuan tentang trading di Inbizia, ketika ngebahas tntng Trading Central, itu seolah arahnya tu ngebahas tngn sinyal2 yg dhasilkan utk traidng Forex padhl istilah trading itu sndiri ga hnya aset Forex aja tetapi jga ada trading komoditi kyk emas, perak, dan minyak, terus ada saham CFD serta Indeks Saham jg.

Jdi pertanyaan dri aku : kira2 trading central itu akurat/ efektif ga ketika kita trading di aset lain tetapi dngn bantuan Trading Central?

TRIMAKSH!

 Elie |  20 Oct 2023
Halaman: Tips Analisa Forex Dengan Trading Central Gkinvest
Saham Untung
Kode Saham Last Change  
NETV 87 8.75%
HRUM 1,395 7.31%
INCO 4,790 6.92%
KLBF 1,510 4.50%
SMMA 15,100 6.15%
TRUS 430 3.86%
SILO 2,590 3.60%
MIKA 3,170 3.26%
SKRN 330 3.13%
BBKP 67 3.08%

Kamus Forex

Live Account, Real Account, Akun Live, Akun Riil

Jenis akun trading dimana trader harus menyetorkan sejumlah dana sebagai modal awal (Initial Margin) sebelum mulai trading. Namun sebelum trading di akun riil, trader disaranka berlatih di akun Demo terlebih dahulu untuk melatih kondisi psikologis.

Account, Akun

Data pembukuan berisi transaksi klien/nasabah/trader. Secara umum, akun akan mencantumkan saldo, histori trading, profit dan loss, serta Equity (modal yang dimiliki).

Cent, Akun Cent

Menunjukkan nilai 1/100 dari satuan uang yang berlaku. Dalam forex, akun Cent memberi kesempatan untuk deposit dalam jumlah lebih sedikit karena hitungannya menggunakan Cent USD.

Demo, Akun Demo

Jenis akun trading yang disediakan oleh broker forex sebagai media belajar bagi pemula. Melalui akun demo, trader dapat merasakan pengalaman trading secara online seperti sesungguhnya, tetapi tidak beresiko kehilangan uang karena hanya berupa uang mainan (virtual).


Komentar[19]    
  Hamdani   |   16 Mar 2023

Gw baru aja berkecimpung di dunia trading thor. Baru aja berkenalan dngn Forex dan komiditi, dan sekrng saham CFD dan Indeks saham. Sebaiknya utk trader pemula apakah sbaiknya trading dngn Forex terlebih dahulu atau bisa lngsng ke Indeks saham aja ya?

Gw mau nnya utk spread yg gw liat dari spesifikasi dari akun akun yg tersedia di MIFX, spreadnya kok rata-rata gede ya, jdii ga kyk Forex yg bisa mulai dari 0.2 pips klu di akun ultra low. Mengapa msh dikatakan rendah ya utk spread di Indeks saham MIFX? Terima kasih !

  Lydia   |   16 Mar 2023

Izin jawab ya, menurut aku sndiri ya. Pemula sih sbaiknya trading di Forex aja dlu dibandingkan dengan Indeks Saham tetapi ga ada pengecualian ya. Terserah agannya, klu misalkan ngerasa mau lsngsg trading di Indeks Saham jga bsa asalkan tau fundamentalnya dan tau lah basic basic nya indeks saham itu kyk gmana krna pada dsaranya Forex dan Indeks Saham itu berbeda.

Mengenai spread yg mengapa lbh tinggi bla dibandingkn dengan Forex, hal ini murni krna likuiditas di Indeks saham rendah dan volatilitas jga agak kecil disana krna pada dsarnya kan Indeks Saham itu sekumpulan saham perusahaan shingga terbatas transaksinya. Sdnkgn di Forex, yang ditradingkan adalah mata uang dri negara tsb, stiap orang pasti memakai mata uang utk bertransaksi sehingga likuiditas tinggi jga.

Ksimpulannya, untuk spread Indeks Saham ya wajar2 aja klu emang tinggi (baca mengenai spread disini : Mengenal Spread Dalam Trading

  Wincent   |   16 Mar 2023

Menurut pandangan gua , trading Indeks saham cocok kok untuk pemula asalkan mencoba trading terlebih dahulu melalui akun demo. Dalam akun demo, instrumen yang ditradingkan sama seperti dalam live akun, sehingga pengalaman trading akun demo di MIFX bisa benaran real. Sebaiknya gua saranin untuk mencoba mendaftar di Akun Demo MIFX dan mencoba trading dengan Indeks Saham bila emang tertarik dengan aset ini.

Elo juga dapat mencoba instrumen lain seperti Minyak dan Perak yang tersedia di Broker MIFX. Meskipun MIFX belum menyediakan trading Saham CFD, namun sisi positifnya adalah aset yang ditradingkan sama di semua jenis akun, baik itu Ultra Low, Standard, maupun Pro.

  Camelia   |   16 Mar 2023

Sbenarnya Indeks Saham CFD kyknya menarik buat di pelajari. Kita bisa trading Indeks Saham diseluruh dunia terutama Amerika dimana taulah beberapa perusahaan besar banget bercongkol disitu. Saya cukup tertarik dengan MIFX dimana ga ada diskriminasi antara akun ultra low hingga standard dimana dalam tabel perbandingan, perbedaannya cuma dikomisi nya saja.

Saya ada pertanyaan mengenai Indeks saham, dimana ada istilah yg agak asing di table perbadingan ketiga akun dngn Indeks Saham yaitu size tick dan jga size kontrak dimana sy kurang mengerti di bagian tersebut. Kira-kira hubungan size tick dan size kontrak terhadap pengalaman trading di Indeks saham itu apa ya? Dan apakah ada pengaruhnya jga terhadap trading yang akan kita jalankan?

  Angga   |   16 Mar 2023

Bntu jawab ya kak. Size tick itu kayak perubahan harga minimum yang terjadi pada kontrak Indeks Saham, sedangkan size kontrak itu adalah jumlah unit yang mewakili satu kontrak Indeks Saham.

Contohnya : pada kontrak S&P 500, setiap pergerakan harga minimum atau size tick-nya adalah 0,25 poin indeks, dengan ukuran kontrak 1 lot standard sebesar $50 x nilai indeks. Artinya, jika harga S&P 500 bergerak naik sebesar 0,25 poin, maka nilai kontraknya akan naik sebesar $12,50 ($50 x 0,25). Begitu pula sebaliknya, jika harga turun sebesar 0,25 poin, maka nilai kontraknya akan turun sebesar $12,50.

Bila masih bingung, kita contohkan Forex dimana 1 pips itu bsa senilai $10 naik maupun $10 turun. Brrti dngn kata lain, gerakan naik/turun dalam 1 pips di S&P 500 adalah sbsr 0.25 point, bila nilai kontrak 1 lot = $50, maka naik turun sbsar $12.50. Sehingga dalam trading, minimum size kontrak bisa diubah jdi sekecil 0.01 lot atau ($0.5 per kontrak), 0.1 lot ($5 per kontrak) dan 1 lot ($50, per kontrak).

Kesimpulannya, semakin bsar size kontrak, maka gerakan nilai size tick jga akan besar.

  David   |   22 Mar 2023

Halo admin ato MIFX, numpang nnya dong. Jdi kan Indeks Saham sndiri intinya adalah gabungan dri beberapa saham di suatu negara. Misalkan NASDAQ itu saham USA kbnykan dari sektor teknologi. Kmdian isitlah trading itu kan ga ambil aset tetapi nilainya jdi saat harga turun pun bisa ambil untung. Nah dalam trading indeks saham kan pasti ada analisa fundamental kan, apakah cara analisanya bisa kita sama kan dngn analisa investasi saham pada umumnya. Istilahnya misalkan analisa saya di investasi saham, cara itu saya adaptasikan ke trading Indeks saham ataupun trading saham CFD gitu. Ataukah ternyata ada yang berbeda? Krna bagaimanapun kan indeks saham dan saham CFD itu ngambil pergerakan jga dari saham sebenarnya jga kan

  Very   |   22 Mar 2023

Bantu jawab ya, pada dasarnya sih analisis fundamental sama dalam investasi saham dan trading indeks saham. Sprti yang agan katakan klu grafik pergerakan dri investasi saham dan trading saham itu sama aja. Begitu jga Indeks saham, sam aaja kok. Dengan tujuan adalah untuk mengevaluasi nilai suatu saham atau indeks saham melalui analisis data fundamental seperti kinerja keuangan, manajemen perusahaan, dan faktor ekonomi makro yang mempengaruhi kinerja perusahaan. Cuma perbedaannya ya yang satu ada kepmilikan aset berupa saham, sedangkan yg satu lagi ga ada cuma dapatin keuntungan dri nilai kontrak sahamnya aja. Dan jga investasi saham itu beli di harga rendah, jual harga tinggi tetapi beda kali dengan saham CFD dimana bsa ngambil keuntungan baik harga naik maupun turun. Begitu jga dengn indeks saham CFD.

Jdi menrut gw sndiri sah sah aja kok pake analisis fundamental dan analisis dngn cara yg sama di kedua investasi dan trading Indeks Sham. Jangan lupa di test dulu di akun demo sebelum memulai ya!

  David   |   22 Mar 2023

Wah dijwb jga, thanks ya gan. Makanya saya agak ragu pakah bisa ga karena kan sama2 saham cma beda aja cara ambil untungnya. Dan menruut saya, dari pemaparan MIFX, terutama dri jenis Indeks Saham yang ditawarkan, semua dalah Indeks Saham yg cukup terkenal. Misalnya seperti Dow Jones jga dimana untuk invest di saham yg ada didalamya agak susah diakses ama investor luar dari USA. Ada sihh, tapi agak rbiet aja. Krna kbtulan MIFX ada nyediaiin jadinya saya tertarik untuk belajar, dan sistem CFD kyk gini emang lebih fleksible dan kyknya lbh cepat untungnya krna bisa ngambil untung di kedua kondisi market.

  Thomas   |   22 Mar 2023

Jujur ane ngeliat jenis indeks saham itu yg terdapat di MIFX trnyata indeks saham luar negeri ya. Dan kyknya 3 dari Amerika, 1 dari Jepang n 1 lagi dri HK. Menarik sih bisa ada saham luar negeri heheheh cuma maap nih ane baru pemula, sehingga klu baca tabel perbadingan yg disediakan ama MIFX agak mumet asli. Ada yg bisa bantu "terjemahin" ga utk isi tabel yang dimaksudkan, misalnya seperti Komisi, minimum tick, target spread, ukuran transaksi dan ukuran kontrak. Sebtulnya itu kyk gimana gitu, n ane rasa klu saham itu kyknya ga seribet kyk gini n ga bnyk istilah kyk gini deh. Mohon bantuannya.

  Heru   |   22 Mar 2023

Bantu jawab ya :

  • Komisi $1: Biaya yang harus dibayar kepada broker untuk setiap transaksi yang dilakukan, sebesar $1. Biasanya diberlakukan ketika trading mencapai jumlah 1 lot
  • Minimum tick: Perubahan harga minimum yang diizinkan dalam perdagangan. Jika harga bergerak kurang dari minimum tick, maka harga tersebut dianggap tidak berubah. Dalam hal ini gerakan size tick paling minimal adalah 1
  • Target spread 11: Selisih antara harga beli (bid) dan harga jual (ask) yang diharapkan untuk Indeks Saham tertentu sebesar 11 pips. (bahasa sederhananya adalag biaya yang terjadi saat pembukaan perdagangan adalah sebesar 11 pips)
  • Ukuran transaksi 0.01: Jumlah unit mata uang dasar (base currency) yang diperdagangkan, dalam hal ini sebesar 0.01 unit mata uang dasar atau unit indeks saham. Sederhannya normalnya ukuran transaksi adalah 1 lot tetapi di MIFX bisa dikecilkan menjadi 0.01.
  • Ukuran kontrak $5 x Indeks di MIFX: Besarnya nilai kontrak dalam dollar AS, di mana setiap pergerakan 1 poin akan menghasilkan keuntungan atau kerugian sebesar $5. Ini berlaku untuk indeks yang diperdagangkan di bursa MIFX. Misalkan 1 lot standard, maka setiap gerakan ticks 1, biaya/profit sebesar $5. Tetapi bila dibuka dengan 0.01 lot maka biaya/profit akan jadi seperatus dari lot standard yakni 1 pips = $0.05

SEmoga membantu!

  Sebastian   |   18 May 2023

Gue penasaran nih tentang indeks saham. Kita sering denger kan ada tiga indeks saham keren dari Amerika Serikat, yaitu Dow Jones, NASDAQ, sama S&P 500. Nah, dari wilayah Asia juga ada indeks keren yang jadi perhatian, yaitu Hang Seng sama Nikkei. Tapi sebenarnya, saham-saham apa aja sih yang masuk ke dalam indeks-indeks itu?

Terus, gue juga pengen tau, apakah semua saham di indeks-indeks itu tuh blue chip? Blue chip kan katanya saham-saham yang diperdagangkan di pasar yang stabil dan punya kapitalisasi pasar gede. Jadi, apakah semua saham di indeks-indeks itu termasuk dalam kategori blue chip?

Yang terakhir, gue mau paham gimana pengaruh saham-saham di dalam indeks itu terhadap trading di indeks saham secara keseluruhan. Apakah gerak harga saham tertentu di dalam indeks bisa ngaruh banget sama performa indeks secara keseluruhan? Trus, para trader gimana sih menginterpretasi dan memanfaatkan informasi ini dalam trading mereka?

Makasih banget ya udah bantu jawab pertanyaan gue yang agak detil ini!

  Dion   |   21 May 2023

Sebastian: Secara garis besar iya gan! Tetapi ga semua saham yg masuk indeks saham seperti NASDAQ, S&P500, Hang seng, terus NIKKEI itu ada beberpaa yg ga trmasuk blue chip didalamnya. Emang indeks2 ini adalah indeks saham yg besar dan perlu dicatat, meski indeks saham tsb cukup bsar, perlu diingat fungsi sbnrnya dari indeks saham adalah utk ngukur kekuatan dan nilai saham2 yg termasuk didalamnya. Dalm hal ini, indeks saham itu jga berfungsi mengkategorikan saham2 yg ada. Misalkan NASDAQ, dimana merepresentasikan saham2 perusahaan teknologi dan komunikasi di AS, sedangkan S&P 500 merepersentasikan saham2 dri sektor industri AS.

Nah, ga smua indeks saham tsb didalmnya memiliki saham blue chip. Istilah saham Blue chip sndri berarti melambangkan perusahaan yg mmiliki stabilitas kuat, memiliki pembagian dividen, likudiitas tinggi, dan reputasi baik. Dan mslhnya dalam indeks saham tertntu itu ga smua perusahaan sprti itu. Dan hnya ada 1 indeks saham saja yg berisi perusahaan2 blue chip di AS, yakni Dow Jones.

Mengenai pergerakan harga indeks saham, klu hanya 1 -2 perusahan aja yg bergerak turun ato naik maka ga bakal pngruh ke indeks saham tetapi klu rata2 mengalami naik/turun maka nilai indeks saham bakal terpengaruh

  Bayu   |   3 Jun 2023

Hai! Saya mau tanya lbh lanjut mengenai size kontrak. Di tuliskan di beberapa tabel diatas bahwa size kontrak antara 1 aset indeks saham dngn aset indeks saham lainnya berbeda2. Misalkan di Dowjones itu size kontraknya $5 x Indeks sdngkan di S&P 500 itu size kontrak $50 x Indeks.

Sbtulnya size kontrak itu kelak apakah akan berpengaruh ke trading kita? Kmudian misalklan saya sering dapatin klu buka posisi trading itu terkadng butuh modal yg berbeda gitu. Misalkan buka 0.01 lot itu butuh $1 tpi di aset lain malah lbh besar gitu. Nah, apakah ini ada kaitannya dngn size kontrak jga? Kmudian slain size kontrak, apalagi yg bsa menyebabkan nilai modal yg dibutuhkan naik ato turun?

  Tono   |   14 Jun 2023

Bayu: Apakah size kontrak bsa berpengaruh ke trading? Tentu aja gan! Size/ Ukuran kontrak dalam trading bisa bngt mempengaruhi cara trading. Ambil contoh aja, misalkan saat membuka posisi dngn ukuran kontrak besar, kita psti membutuhkan modal yg lebih besar juga. Itu sebabnya terkadang kita butuh modal yg berbeda saat membuka posisi dengan ukuran kontrak yg berbeda.

Ukuran kontrak jg berpengaruh pada risiko. Kontrak yg lebih besar akan berarti perubahan kecil dalam harga bs berdampak besar pd nilai posisi. Risiko dan potensi keuntungan akn berbeda tergantung pada ukuran kontrak yg digunakan.

Faktor lain yg memengaruhi modal yang dibutuhkan adalah leverage dan persyaratan margin broker. Dan overall, size kontrak pastinya berpengaruh ke cara trading jg.

  Angga   |   17 Jun 2023

Gue agak tertarik dngn indeks shama NIKKEI. Udah lama sihh ini Indeks saham dan ssering gue dengerin baik di media massa maupun di Internet. Nah, kbtulan bngt di MIFX, mereka menyediakan instrumen indeks saham, shngga kita bisa ngikutin perkembangan indeks saham dan ngelakuin trading indeks jga. Dan sbagai trader yg baik, gue selalu diingatin buat pelajari karakteristik dari masing2 instrumen, dan kbtulan jga gue mau mencoba traiding inndeks saham jga. Sbtulnya, di NIKKEI itu diartikel, dituliskan bahwa shm di indeks ini diurutkan berdasarkan harga per shares, bukan berdasarkan kapitalisasi market.

Nah, ada ga perbedaan dalam menganalisis indeks saham dngn urutan harga per share dngn kapitalisasi market?

  Toni   |   1 Jul 2023

Angga: Tentu aja ada beda nih dalam menganalisis indeks saham berdasarkan harga per saham dan kapitalisasi market, yakni:

  • Price-Weighted Index (Indeks Berbobot Harga): Ini tuh, urutannya berdasarkan harga per saham. Jadi, saham yang harganya lebih tinggi bakal punya pengaruh lebih gede dalam pergerakan indeks. Jadi, kalo harga sahamnya naik atau turun, bisa berpengaruh besar pada nilai indeks, tanpa peduli berapa kapitalisasi pasar perusahaannya.

  • Market-Cap Weighted Index (Indeks Berbobot Kapitalisasi Pasar): Nah, yang ini urutannya berdasarkan kapitalisasi pasar. Bobot setiap saham dalam perhitungan indeks ditentukan berdasarkan nilai kapitalisasi pasar perusahaannya. Jadi, perubahan harga saham perusahaan yang punya kapitalisasi pasar besar bakal punya pengaruh besar pada nilai indeks. Intinya, perusahaan dengan kapitalisasi pasar yang besar bakal berpengaruh lebih signifikan pada pergerakan indeks.

Jadi, kalo kamu lagi analisis indeks saham, penting banget untuk ngerti metode penghitungan indeksnya. Kalo kamu lagi analisis indeks yang urutannya berdasarkan harga per saham, inget ya, pergerakan harga saham yang harganya tinggi bakal berdampak lebih besar pada indeks. Kalo urutannya berdasarkan kapitalisasi pasar, perusahaan dengan kapitalisasi pasar yang gede bakal berpengaruh lebih besar pada pergerakan indeks.

  Riza   |   30 Jun 2023

mowning semuanya sblmnya mhn maaf krn mau numpang nanya nih

Jd stlh sy bc2 artikel diatas klo gak salah ngerti, ketika kita berinvestasi di pasar saham, pr trader atau investor pd dsrnya mmiliki bnyk pilihan indeks yg bs digunakan sbg acuan perdagangan. Krna bnyknya saham yg diterbitkan olh bnyak perusahaan maka dibuatlah indeks shm utk mengamati kinerja sebuah bursa scr umum.

Nah dlm artikel juga menyebutkan penting adanya indeks saham, selain yg sudah dsbutkan ada alasan lain gak sih knp indeks saham itu sangat pentng bg pr investor atau trader? Mgkin ada senior2 yg sudah lama berkecimpung di dunia persahaman bisa membantu. Mksh bnyk sblmnya.

  Reni   |   30 Jun 2023

Riza: jd gini yaa, diartikel sdh disebtkan bhw indeks saham tuh kan mrpkan statistik prubahan gerak hrga dr beberapa sham yg dpilih berdasarkan kriteria tertentu dan digunakan sbgai sarana tujuan investasi, agar nantinya pr investor bs mendapat keuntungan saat membeli atau menjual saham.

Nah selain sbg acuan investasi bg pr investor reksa dana, keberadaan indeks saham jg sngat mmbantu pr investor utk menetukan apakah mereka akan menjual, menahan atau membeli saham baik itu hnya satu atau beberapa saham.

Krna ada beberapa indeks saham tertentu yg telah melakukan seleksi yg sngt ketat thd sham2 berdasarkan ukran kapitalisasi pasar dan likuiditasnya.

Selain itu Indeks saham jg berfungsi sbg indikator yg menggmbarkan kondisi pasar pd waktu tertentu. Dg adanya indeks pr investor dpt mngtahui tren pergerakan hrg saham saat trading.

Misalnya niih ketika slh satu indeks hrg saham bergerak naik, biasnya sbgian besar hrga saham yg tergabung di dalamnya jg akan ikut naik.

  Budi   |   5 Jul 2023

Dari sekian indeks saham yg disediakan ama MIFX ini, kira2 mngkn yg cocok utk trader yg baru aja ingin mempelajari trading indeks saham, sebaiknya milih aset yg mana ya? Soalnya dari sekian bnyknya indeks saham yg disediakan ama MIFX, fundamental2 yg didalm indeks saham tersebut agaknya berbeda banget satu sama lain shngga ini membuat pertanyaan aja, kira2 mana yg cocok utk trader yg baru belajar diversifikasi portofolio.

Mngapa saya bertanya seperti itu? Krna saya yakin, ketika kita baru belajar traidng, maka kita sebaiknya trading dengan Forex krna pembelajarnnya lebih likuid dan lebh mudah dibndingkan aset lainnya.

Cma balik lagi, ketika ada pilihan yg bnyk, kita sbaiknya trading dngn aset indeks saham yg mana