AUD/JPY masih berada di baawah level 104.00 setelah hasil beragam pada data Tiongkok, 1 hari, #Forex Teknikal   |   USD/CHF naik menuju level 0.9100 di tengah lebih rendahnya produksi industri Swiss, 1 hari, #Forex Teknikal   |   Pound Sterling mempertahankan kekuatan di dekat level 1.2700 meskipun dolar AS stabil, 1 hari, #Forex Teknikal   |   EUR/USDtetap bullish setelah koreksi hari Kamis, 1 hari, #Forex Teknikal   |   PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp136.4 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Sepeda Bersama Indonesia Tbk (BIKE) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp12.9 miliar dari laba bersih di tahun buku 2023. , 1 hari, #Saham Indonesia   |   Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0.42% ke level 7,277 pagi ini, 1 hari, #Saham Indonesia   |   PT Panca Budi Idaman Tbk (PBID) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp300 miliar. , 1 hari, #Saham Indonesia

GDP China Lampaui Ekspektasi, Outlook Ekonomi Tetap Lesu

Crypholic 24 Oct 2022
Dibaca Normal 2 Menit
forex > berita >   #china   #ekonomi   #gdp
Ekonomi China menorehkan kenaikan impresif baik dalam basis tahunan maupun kuartalan. Sayangnya, hal ini tidak diikuti oleh data penjualan ritel.

Biro Statistik Nasional China merilis data GDP kuartal III yang meningkat 3.9 persen secara tahunan (Year-over-Year) pada hari Senin (24/Oktober). Laju pertumbuhan ini berhasil melampaui ekspektasi kenaikan 3.4 persen dan melonjak dari pertumbuhan 0.4 persen pada kuartal sebelumnya.

GDP China Kuartal III

Wakil Direktur Komisi Pembangunan dan Reformasi Nasional China, Zhao Chenxin, mengatakan bahwa ekonomi China telah "melonjak signifikan" pada kuartal ketiga tahun ini dan tetap lebih baik dibandingkan rata-rata global. Meskipun begitu, kenaikan GDP sebesar 3.9 persen dinilai masih jauh dari target pertumbuhan yang dipatok pemerintah China pada 5.5 persen.

Lebih jauh, Bank Dunia dan IMF telah memangkas proyeksi pertumbuhan China masing-masing sebesar 3.2 persen dan 2.8 persen. Ini merupakan angka pertumbuhan ekonomi terlemah dalam kurun waktu empat dekade terakhir.

Baca juga: Manufaktur China Berekspansi, Prospek Ekonomi Masih Suram

 

Data Fundamental Lain Cenderung Beragam

Secara terpisah, NBS juga merilis data penjualan ritel yang melambat dari 5.4 persen menjadi 2.5 persen di bulan September. Angka ini jauh berada di bawah ekspektasi kenaikan 3.3 persen, dan disebabkan oleh penurunan permintaan konsumen yang terjadi akhir-akhir ini. Analis memperkirakan jika Retail Sales China kemungkinan akan bangkit menjelang akhir tahun saat memasuki musim dingin.

Untuk data investasi aset tetap (Fixed Asset Investment), terdapat kenaikan 5.9 persen dari 5.8 persen secara tahunan. Sementara itu, output industri China tampak meneruskan kinerja cemerlang di bulan September, dengan data Industrial Production melaporkan kenaikan dari 4.2 persen ke 6.3 persen secara tahunan. Hasil tersebut jauh melampaui ekspektasi pasar yang memperkirakan kenaikan 4.5 persen saja.

Baca juga: Kiat Trading dengan Berita Menurut Para Ahli

Lonjakan output industri China sebagian besar didukung oleh permintaan luar negeri. Hal ini terkonfirmasi oleh laporan ekspor China yang naik 5.7 persen pada bulan September. China memang sedang giat-giatnya memacu pertumbuhan ekonomi dari sektor ekspor setelah pertumbuhan ekonomi domestik mengalami perlambatan yang dipicu oleh krisis properti dan pelemahan konsumsi.

Terkait Lainnya
Kategori Terkait
 
AUD/JPY masih berada di baawah level 104.00 setelah hasil beragam pada data Tiongkok, 1 hari, #Forex Teknikal

USD/CHF naik menuju level 0.9100 di tengah lebih rendahnya produksi industri Swiss, 1 hari, #Forex Teknikal

Pound Sterling mempertahankan kekuatan di dekat level 1.2700 meskipun dolar AS stabil, 1 hari, #Forex Teknikal

EUR/USDtetap bullish setelah koreksi hari Kamis, 1 hari, #Forex Teknikal

PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp136.4 miliar, 1 hari, #Saham Indonesia

PT Sepeda Bersama Indonesia Tbk (BIKE) akan membagikan dividen tunai sebesar Rp12.9 miliar dari laba bersih di tahun buku 2023. , 1 hari, #Saham Indonesia

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) naik 0.42% ke level 7,277 pagi ini, 1 hari, #Saham Indonesia

PT Panca Budi Idaman Tbk (PBID) bakal membagikan dividen kepada pemegang sahamnya senilai Rp300 miliar. , 1 hari, #Saham Indonesia



Kirim Komentar Baru